5 Cara Menjaga Kekompakan dengan Sahabat Meski LDR dan Harus Berjauhan

Jarak bukan halangan untuk tetap kompak dengan sahabat 

Salah satu kebahagian dalam hidup itu ketika kita berhasil menemukan orang yang menerima kita apa adanya. Bukan hanya pasangan, sosok itu bisa kita ditemukan dalam sosok sahabat. Tentunya hubungan yang dekat dengan sahabat pastinya sangat mengasyikkan. Bermain bersama, jalan bersama, bercanda maupun berbagi cerita dapat kamu lakukan bersama. Dengan sahabat kamu bisa berbagi dan bercerita mengenai masalah percintaan, kehidupan sosial maupun keluarga.

Namun, seiring bertambahnya usia, kedekatan dengan sahabat sudah tidak seperti di waktu zaman sekolah maupun saat kecil dulu. Salah satu penyebabnya, masing-masing dari kalian harus berjauhan, berjuang dan sibuk untuk mewujudkan mimpi masing-masing. Nah, berikut adalah 5 cara yang dapat kalian untuk menjaga kekompakan dengan sahabat meski terpisah jarak. Yuk, simak!

1. Sesekali mengunjungi sahabatmu untuk melepas rindu pasti sangat seru 

5 Cara Menjaga Kekompakan dengan Sahabat Meski LDR dan Harus BerjauhanPexels/Elle Hughes

Salah satu cara untuk menjaga kekompakanmu dengan sahabat yaitu dengan sesekali mengunjungi sahabatmu saat memiliki waktu senggang. Kamu dan sahabatmu bisa melepas rindu sembari memperkuat tali persahabatan. Meski hanya sebentar, yakinilah bertemu dengan sahabat itu sangat membahagiakan dan melegakan hati. 

Gak harus bermain ke tempat yang jauh atau mahal kok, kegiatan-kegiatan sederhana seperti makan bareng, nonton film, ataupun hanya berbagi cerita bisa menjadi momen berharga untuk dilakukan dan dikenang pada esok hari. 

2. Gak ada salahnya berbagi cerita sembari menatap wajah 

5 Cara Menjaga Kekompakan dengan Sahabat Meski LDR dan Harus Berjauhanliveabout.com

Menjadi dewasa pastinya akan banyak permasalahan yang sering kali menyapa. Dari masalah yang terlihat sepele bahkan hingga masalah rumit yang membutuhkan bantuan untuk menyelesaikannya. Entah permasalahan kuliah, kerja, kehidupan ataupun keluarga sering kali bertamu bukan?

Memiliki sahabat pastinya membuatmu memiliki teman berbagi dan bercerita baik masalah maupun rutinitas harianmu. Meski kadang mereka hanya diam, tapi bukankah kadang itu menguntungkan. Bercerita dan berbagi tidak selalu untuk mencari solusi bukan? Melainkan kamu hanya ingin meluapkan beban dan uneg-uneg yang bercokol di hati dan pikiranmu. Tentunya, melakukannya sembari menatap wajah akan lebih mengasyikkan. 

Baca Juga: 6 Cara Membuktikan Dirimu Sahabat Sejati, Dijamin Dapat Teman! 

3. Bermain game online bersama juga sangat mengasyikkan 

dm-player
5 Cara Menjaga Kekompakan dengan Sahabat Meski LDR dan Harus Berjauhanthestatesman.com

Untuk kalian yang harus berjauhan dengan dahabat dan suka bermain games, kalian tetap bisa melakukan rutinitas bermain games bersamanya, lho. Teknologi yang berkembang pesat, menyediakan berbagai macam jenis games yang dapat dimainkan secara online yang dapat dimainkan bersama, entah sebagai lawan ataupun kawan dan pastinya tanpa harus berada dalam satu lokasi yang sama. 

Pastinya akan menjadi momen yang seru banget bukan?  Kamu tetap bisa melakukan kebiasaan serta sarana melepas kepenatan bersama sahabat. Tentunya kegiatan ini bisa membantumu untuk tidak kehilangan momen dengan sahabat juga menambah kekompakan di antara kalian. 

4. Mengenalkan teman-teman barumu pada sahabat juga bisa menambah keseruan saat bersama 

5 Cara Menjaga Kekompakan dengan Sahabat Meski LDR dan Harus Berjauhanpexels/rawpixel.com

Pindah ke lingkungan baru pastinya membuatmu beradaptasi dan menemukan orang-orang baru. Meski begitu, pasti kamu tidak akan melupakan sahabat yang sudah menemanimu dalam keadaan suka maupun duka. Walau terkadang terkesan cuek dan berbicara suka ceplas-ceplos, nyatanya kamu dan sahabatmu sama-sama saling menyayangi dan mengkhawatirkan satu sama lain. Tak hanya itu mengenalkan sahabatmu pada lingkungan barumu pastinya juga bermanfaat untuk menambah lingkaran pergaulan temanmu. 

Tapi ingat, jangan terlalu memaksa sahabatmu dan teman barumu untuk dekat seperti kamu ya. Ingat, meski kamu dan sahabatmu dekat, bukan berati kamu bebas mengatur dengan siapa dia berteman. 

5. Memberi kejutan kecil seperti mengirim hadiah 

5 Cara Menjaga Kekompakan dengan Sahabat Meski LDR dan Harus BerjauhanPexels/Pixabay

Salah satu cara klasik dan kuno tetapi sangat ampuh untuk menjaga kekompakan dan kehangatan persahabatan kamu adalah dengan mengirim hadiah. Hadiah yang kamu berikan bisa menunjukkan kalau kalian perhatian dengan sahabatmu. 

Gak harus dengan hadiah yang merogoh kocekmu terlalu dalam saat membelinya, hadiah kecil yang dia butuhkan tetaplah membuatnya merasa tersanjung dan diperhatikan. Semisal ketika kamu pergi keluar kota, memberikannya barang kenangan khas kota tersebut akan membuatnya merasa diingat olehmu. Kalau bisa dan ada, jangan hanya di hari bersejarah baginya saja ya! 

Nah, itulah lima cara yang dapat menjaga kekompakan dengan sahabat meski LDR dan harus berjauhan. Yuk, terapkan! Supaya persahabatan kalian langgeng. Ingat, menemukan sahabat yang tepat dan bertahan lama itu sulit, lho! 

Baca Juga: 5 Alasan Kenapa Nasihat Sahabat Harus Dihargai, Bikin Ikatan Kuat!

Armita Dewi Cahyanti Photo Verified Writer Armita Dewi Cahyanti

Manusia yang suka membagikan apa yang dibenaknya.

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Ernia Karina

Berita Terkini Lainnya