Girls, Ini 5 Tanda Kamu Sudah Terlalu 'Mendewakan' Pasanganmu

Sudah saatnya kamu sadar, girls

Hubungan yang baik adalah ketika setiap pasangan saling menghargai, memperhatikan, menyayangi pasangannya dengan tulus dan ikhlas. Sebaliknya hubungan yang tidak sehat adalah ketika rasa perhatian, saling menghargai dan menyayangi itu tidak ada, atau sebenarnya ada namun diberikan hanya oleh satu pihak.

Ketika kamu yang terus-terusan memberikan perhatian ke pasanganmu bisa jadi adalah tanda bahwa kamu sudah terlalu mendewakan dia. Tentu hal ini tidak baik untuk kelanjtan hubunganmu.

Oleh karena itu, ayo simak beberapa tanda kamu sudah terlalu mendewakan pasanganmu di bawah ini.

1. Kamu terlalu perhatian ke dia sampai lupa memperhatikan dirimu sendiri

Girls, Ini 5 Tanda Kamu Sudah Terlalu 'Mendewakan' Pasanganmuunsplash/João Silas

Perhatian ke pasangan sendiri adalah hal yang wajar. Setiap hubungan pasti memerlukan yang namanya perhatian dari masing-masing pihak. Namun semua itu akan terasa aneh kalau perhatian itu hanya diberikan oleh satu pihak saja. Ini menjadi tanda kamu terlalu mendewakannya. Kamu selalu saja memberikan perhatian ke dia dalam hal apapun.

Namun, dia hanya memberi sedikit perhatian ke kamu. Kalau sudah begini, kamu sendiri yang susah dan tersakiti. Kamu tidak lagi memperhatikan diri kamu. Semua keinginan yang ingin kamu lakukan akhirnya dibatasi oleh rasa perhatianmu yang berlebihan itu.

2. Kalau dia melakukan kesalahan, kamu justru yang meminta maaf

Girls, Ini 5 Tanda Kamu Sudah Terlalu 'Mendewakan' Pasanganmutalkspace.com

Hal bodoh lainnya yang dapat kamu lakukan adalah meminta maaf karena kesalahan yang dia lakukan. Ini merupakan hal gila yang tidak semestinya kamu lakukan. Sudah seharusnya kamu sebagai pasangannya menegur kalau dia melakukan kesalahan agar dia sadar.

Kalau malah kamu yang meminta maaf, kamu sedang menunjukan kelemahan diri kamu. Jadilah cewek yang tegas supaya tidak dianggap rendah.

Baca Juga: 5 Hal yang Gak Akan Dikatakan Cowok Dewasa ke Pasangannya

3. Kamu membiarkan dia melakukan segala sesuatu sesuka hatinya

dm-player
Girls, Ini 5 Tanda Kamu Sudah Terlalu 'Mendewakan' Pasanganmupexels.com/rawpixel.com

Hal lain yang menandakan kamu terlalu mendewakannya adalah dengan membiarkan dia melakukan sesuatu sesukanya. Kalau kamu sudah memberikan ruang seperti ini, dia akan jadi besar kepala dan akan semena-mena sama kamu.

Jadinya, apapun yang dia lakukan nanti akan dianggap hal yang benar. Be clever, girls. Kalau dia sampai jalan dengan perempuan lain, apa kamu juga akan membiarkannya?

4. Karena takut kehilangan, kamu diam saja kalau dia merendahkan kamu

Girls, Ini 5 Tanda Kamu Sudah Terlalu 'Mendewakan' Pasanganmumarthastewartweddings.com

Dengan alasan kamu takut kehilangan dia, dia adalah orang yang paling kamu sayang, akhirnya kamu akan jadi seperti patung yang kalau dijelekan, dihina akan tetap diam tanpa suara. Tak jarang hal ini masih terjadi dalam kehidupan anak milenial sekarang.

Terlalu sayang sama pasangan sehingga membiarkan diri direndahkan. Ingat, girls kalau kamu itu punya harga diri. Jadi jangan biarkan cowok kamu sampai merendahkan kamu.

5. Kamu lebih mendengarkan dia, sehingga mengabaikan nasihat orang-orang terdekatmu

Girls, Ini 5 Tanda Kamu Sudah Terlalu 'Mendewakan' Pasanganmupexels.com/Oleksandr Pidvalnyi

Bagi kamu dia adalah segalanya sehingga apapun juga yang dia katakana adalah yang paling benar. Bahkan ketika perkataannya itu diselimuti kebohongan. Kamu tetap saja menerimanya dengan mentah.

Hal ini membuat kamu tidak lagi percaya dengan kata hatimu dan juga orang-orang terdekatmu. Mungkin saja mereka menasihati kamu untuk keluar dari zona neraka tersebut, tapi hatimu tetap keras seperti batu.

Girls, mendewakan pasanganmu itu tidak baik. Sudah seharusnya kamu punya standar dan prinsip sendiri dalam berhubungan. Biarlah hubungan kamu dan pasanganmu menjadi ruang untuk sama-sama saling belajar mengenal satu dengan yang lain, bukannya ruang untuk memberi kasih saying yang sepihak.

Semoga kamu yang mungkin saja terjebak dalam situasi seperti ini cepat disadarkan ya!

Baca Juga: Ucapkan 8 Kalimat Ini Sebelum Kamu LDR, Biar Hati Pasangan Tenang

Arya Sarimata Photo Verified Writer Arya Sarimata

"When life gets you down, you know what you gotta do? Just keep swimming" -Dory-

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Febrianti Diah Kusumaningrum

Berita Terkini Lainnya