6 Pertanyaan yang Pantang Kamu Sampaikan pada Orang yang Baru Dikenal

Meskipun kepo, tapi tetap harus pada tempatnya ya!

Saat bertemu dengan orang baru, yang biasanya kita lakukan adalah berkenalan dan menanyakan hal-hal umum mengenai orang tersebut. Terkadang, kita juga bertukar informasi mengenai diri sendiri.

Tapi, kamu tahu gak sih kalau ada pertanyaan yang pantang kamu sampaikan pada orang yang baru dikenal? Daripada situasi jadi gak enak, lebih baik hindari mengajukan pertanyaan yang berkaitan dengan hal di bawah ini yuk!

1. Bagi sebagian orang, pertanyaan mengenai usia itu cukup sensitif

6 Pertanyaan yang Pantang Kamu Sampaikan pada Orang yang Baru Dikenalpexels/Pixabay

Saat berkenalan dengan orang baru, seringkali ada perasaan ingin tahu apakah orang tersebut lebih muda, lebih tua, atau seumuran dengan kita. Jika usianya terlampau jauh, tanpa bertanya pun, kita pasti sudah bisa mengira-ngira.

Namun bagi yang terlihat sepantaran dengan kita, sudah pasti perasaan kepo tidak bisa dihindari. Sayangnya, tidak semua orang bisa menerima pertanyaan tersebut dengan perasaan yang baik-baik saja. Jadi, hindarilah menanyakan hal itu!

2. Rasanya pertanyaan soal agama gak penting untuk disinggung, deh!

6 Pertanyaan yang Pantang Kamu Sampaikan pada Orang yang Baru Dikenalpixabay/Robin Higgins

Di Indonesia, isu agama memang masih menjadi isu yang sensitif. Saat menanyakan hal ini pada orang yang baru kamu temui, kamu bisa dianggap tak sopan dan membuat tidak nyaman orang yang ditanyai.

Ini karena sebagian orang menganggap bahwa agama atau kepercayaan merupakan hal yang sifatnya pribadi dan bukan untuk konsumsi publik.

3. Bertanya soal orientasi seksual itu bisa dianggap kasar, lho!

6 Pertanyaan yang Pantang Kamu Sampaikan pada Orang yang Baru Dikenalpexels/Mustafa ezz

Menanyakan orientasi seksual seseorang pada kali pertama bertemu, bisa membuat lawan bicaramu merasa tersinggung. Apalagi, kalau kamu tiba-tiba bertanya dikarenakan penampilan orang tersebut yang tidak biasa atau lain dari orang kebanyakan.

Baca Juga: Kenalan Yuk dengan Istri Menteri Kabinet Indonesia Maju 

dm-player

4. Pilihan atau pandangan politik itu hal yang cukup privat

6 Pertanyaan yang Pantang Kamu Sampaikan pada Orang yang Baru Dikenalimdb.com

Bagi sebagian orang, membicarakan isu politik di ruang terbuka bukanlah suatu masalah. Namun bagi sebagian orang lainnya, isu ini termasuk isu yang sensitif dan bahkan punya kecenderungan untuk memecah-belah.

Maka dari itu, orang-orang tersebut biasanya menghindari membicarakan soal pandangan politik mereka di khalayak publik. Terlebih lagi, pada orang yang baru dikenal. Nanti, kamu malah dicurigai yang aneh-aneh, lho!

5. Bertanya soal pekerjaan bisa dianggap tidak sopan di pertemuan pertama

6 Pertanyaan yang Pantang Kamu Sampaikan pada Orang yang Baru Dikenalpexels/mo alzway

Pasti kamu gak mau dianggap sebagai orang yang sombong atau suka membanding-bandingkan diri sendiri dengan orang lain, kan? Kalau begitu, hindari bertanya soal pekerjaan kepada orang yang baru kamu kenal atau kamu temui.

Meskipun kamu tidak punya niat buruk apa pun saat menyinggung soal pekerjaan pada lawan bicaramu, mereka bisa saja merasa tidak nyaman.

6. Status hubungan seseorang juga sifatnya privat dan sensitif

6 Pertanyaan yang Pantang Kamu Sampaikan pada Orang yang Baru Dikenalpixabay/DanaTentis

Menanyakan hal yang sifatnya personal pada pertemuan pertama, seperti status hubungan seseorang, benar-benar tidak sopan, lho! Kita tidak pernah tahu suasana hati orang tersebut. Bisa saja, mereka sedang mengalami hari yang buruk karena hal itu.

Atau, parahnya lagi, punya trauma masa lalu terhadap status hubungan pribadi mereka. Jadi, lebih baik hindari menanyakan pertanyaan semacam ini, ya!

Itu tadi pertanyaan yang pantang kamu sampaikan pada orang yang baru dikenal. Meskipun pada dasarnya setiap orang memiliki reaksi yang berbeda-beda terhadap pertanyaan tersebut, namun tak ada salahnya menghindari situasi tidak nyaman itu kan?

Baca Juga: Ini 5 Tips Memilih Lip Cream yang Baik Menurut Dr. Maharani Prima

Topik:

  • Febriyanti Revitasari
  • Saraya Adzani

Berita Terkini Lainnya