7 Hal yang Harus Berhenti Kamu Harapkan dari Orang Lain

Daripada ada yang tersakiti

Kalau dipikir-pikir, sebenarnya tidak ada yang namanya pemberi harapan palsu (PHP), tapi kitanya saja yang terlalu menaruh harapan ke orang lain. Bagaimanapun terlalu berharap, atau terlalu berekspektasi, seringkali berakhir tidak sesuai harapkan. Ini berlaku baik untuk kejadian maupun orang lain. Namun kali ini, dilansir dari berbagai situs perkembangan kepribadian, inilah 7 hal yang harus berhenti kamu harapkan dari orang lain!

1. Berhentilah berharap mereka setuju denganmu

7 Hal yang Harus Berhenti Kamu Harapkan dari Orang Lainurbo.com

Setiap orang punya alasan untuk percaya dan meyakini sesuatu. Terlepas logis ataupun tidak alasannya, mereka tidak akan selalu bisa setuju denganmu karena pikiran dan hati nurani setiap orang berbeda-beda. itu di luar kontrolmu dan tidak bisa kamu paksakan.

2. Berhentilah berharap mereka menghargaimu sebagaimana kamu menghargai mereka

7 Hal yang Harus Berhenti Kamu Harapkan dari Orang Lainbet.com

Seperti pepatah lama yang berkata "jangan berharap seekor singa tidak akan memakanmu, hanya karena kamu tidak memakan singa tersebut". Perasaanmu terhadap orang lain tidak selalu berlaku sama sebaliknya, terimalah kenyataan itu.

3. Berhentilah berharap (dan menginginkan) mereka menyukaimu

7 Hal yang Harus Berhenti Kamu Harapkan dari Orang Lainrelationships.femalefirst.co.uk

Kamu akan merasa tertekan seumur hidup kalau kamu selalu berusaha membuat orang menyukaimu. Suka atau tidaknya seseorang, itu di luar kontrolmu. Yang perlu kamu lakukan hanya yang terbaik dan apa adanya dari hatimu, agar kamu tidak terbebani dan mengalir begitu saja.

4. Berhentilah berharap mereka bersedia sesuai dengan gambaranmu tentang mereka

dm-player
7 Hal yang Harus Berhenti Kamu Harapkan dari Orang Lainwomenwatch.unwomen.org

Kamu memang boleh saja menilai orang lain sesuai pandanganmu dan bahkan menyampaikan itu kepada orangnya langsung. Namun apakah mereka akan menjadikan itu sebagai pelajaran introspeksi, apakah mereka akan menyetujui penilaianmu atau menolaknya begitu saja? Itu sepenuhnya hak mereka.

5. Berhentilah berharap mereka tahu apa yang kamu pikirkan

7 Hal yang Harus Berhenti Kamu Harapkan dari Orang Laintoomanly.com

Lawan bicaramu itu manusia biasa, anggap saja begitu walaupun misalnya ada yang berkemampuan super. Mereka semua tidak bisa membaca pikiranmu, karena itu kamu harus mengomunikasikan yang kamu pikirkan. Jangan berharap orang lain untuk peka kalau kamu bahkan belum mengomunikasikan maksudmu.

6. Berhentilah berharap mereka tiba-tiba berubah

7 Hal yang Harus Berhenti Kamu Harapkan dari Orang Lainechome.fm

Kadang perubahan butuh waktu dan kadang perubahan bisa terjadi secara instan, yang jelas semua itu tidak pasti. Jadi daripada kamu berharap akan sesuatu yang tidak pasti, lebih baik kamu menghadapi kondisi yang ada sekarang.

7. Berhentilah berharap mereka baik-baik saja, sehingga kamu pikir akan lebih santai menanggapi mereka

7 Hal yang Harus Berhenti Kamu Harapkan dari Orang Lainnews.abs-cbn.com

Setiap orang punya jalan hidupnya masing-masing, punya masalah hidup, punya beban, punya trauma, punya fobia dan semacamnya. Jangan berharap mereka baik-baik saja sehingga kamu bebas mengekspresikan apapun yang kamu pikirkan. Kamu harus mengenal lebih dekat lawan interaksimu dan segera meminta maaf ketika kamu membuat dirinya tersinggung.

Semakin kamu mampu untuk tidak berharap banyak, semakin kamu bisa menjalani hidup ini dengan bahagia. Kekecewaan lahir sering kali karena ekspektasi yang tinggi. Jadi jalani hidupmu sebagaimana seharusnya, dengan mengalir mengikuti prosesnya begitu saja.

Topik:

  • Bayu D. Wicaksono
  • Tania

Berita Terkini Lainnya