Gak Harus Emosi! Ini 5 Cara Hadapi Teman yang Munafik dan Sok Baik

Ibaratnya serigala berbulu domba, nih!

Kamu harus lebih peka dalam memilih teman dan jangan sampai kamu tertipu. Jadi ketika kamu terjebak pada pertemanan yang munafik dan sok baik, maka yang kamu lakukan adalah tetap tenang dan jangan emosi dulu. Teman yang munafik dan sok baik tidak boleh diambil pusing. Kamu masih berhak memiliki teman yang setia dan lebih baik darinya.

Nah, berikut ini 5 cara hadapi teman yang munafik dan sok baik. Untuk infornasi lebih lanjut, yuk simak ulasannya berikut ini!

1. Tahan emosi dan tenangkan batin 

Gak Harus Emosi! Ini 5 Cara Hadapi Teman yang Munafik dan Sok BaikUnsplash.com/Joshua Rawson-Harris

Hal pertama yang perlu kamu lakukan adalah menahan segala emosi dan menenangkan batin. Hal ini sangat perlu untuk dipraktikkan pada saat-saat genting, termasuk ketika menghadapi teman yang munafik. Pasalnya, emosi yang meluap-luap akan menjadi salah meskipun sebenarnya kamu berada di posisi yang benar. Selain itu, emosi yang berlebihan juga dapat membuat masalah dan situasi semakin memburuk.

Oleh karena itu, ada baiknya jika kamu mengambil jeda sejenak dari pertemanan dan rutinitas yang berlebih. Ambil me time sebelum melakukan langkah selanjutnya untuk menghadapi teman yang bermasalah ini. Ingat, cobalah untuk tetap santai dan tenang, serta buktikan bahwa kamu dapat berperilaku dan memiliki emosi yang lebih baik dari mereka.

2. Bertanya langsung 

Gak Harus Emosi! Ini 5 Cara Hadapi Teman yang Munafik dan Sok BaikUnsplash.com/Bewakoof.com Official

Perlu kamu ketahui, bahwa dasar dari segala hubungan baik dengan keluarga, pasangan ataupun untuk menghadapi teman munafik adalah dengan melakukan komunikasi langsung. Bila kamu menghadapi masalah tertentu yang berhubungan dengan kemunafikan teman, maka cobalah untuk mulai pembicaraan dengan baik. Namun, persiapkan diri dengan semua kemungkinan jawaban yang ia berikan.

Mulailah dengan pembicaraan tentang apa yang kamu dengar tentang dirinya atau apa yang telah dia perbuat padamu. Selain itu, tanyakan juga tentang alasan mengapa dia tega melakukan hal tersebut kepadamu. Kalau sudah mendapatkan jawabannya, maka kamu harus mengambil keputusan terakhir, jalan mana yang akan kamu pilih. Masih menjalin hubungan dengannya, tarik ulur, atau malah mengakhiri pertemanan?

3. Beri masukan 

Gak Harus Emosi! Ini 5 Cara Hadapi Teman yang Munafik dan Sok BaikUnsplash.com/NONRESIDENT

Cara selanjutnya adalah, memberi saran dengan lembut. Bisa jadi temanmu ini sebenarnya juga tidak sadar dengan sikap negatifnya ini. Dengan memberikan masukan atau nasihat yang tulus dari dalam hati juga dapat menyentuh hatinya.

dm-player

Kamu bisa memberikan masukan dengan melakukan pendekatan logika atau pendekatan perasaan, tergantung karakter teman tersebut. Hal lain yang perlu kamu perhatikan adalah untuk menggunakan bahasa yang mudah dimengerti dan sesuai dengannya, agar tidak terjadi kesalahpahaman diantara kalian berdua.

Baca Juga: 5 Trik Mudah untuk Bisa Akrab dengan Teman-teman dari Pasangan

4. Minimalisir curhatan 

Gak Harus Emosi! Ini 5 Cara Hadapi Teman yang Munafik dan Sok BaikUnsplash.vom/Priscilla Du Preez

Menghadapi teman yang munafik atau bermuka dua juga bisa kamu lakukan dengan cara tidak menceritakan masalahmu kepadanya. Sebab, hal itu dapat menjadi topik yang bisa menjadi bahan mereka untuk menjelekkan dirimu.

Tapi, jika dirinya yang sedang curhat padamu, maka tidak perlu ditanggapi dengan banyak. Cukuplah tanggapi dengan ala kadarnya dan seperlunya.

Selain itu, kamu bisa menahan diri dengan mengatakan bahwa kamu tidak suka membicarakan keburukan orang lain. Intinya, bersikap pasif saja jika kamu sedang dekat dengannya.

5. Introspeksi diri

Gak Harus Emosi! Ini 5 Cara Hadapi Teman yang Munafik dan Sok BaikUnsplash.com/Євгенія Височина

Langkah terakhir yang bisa kamu lakukan adalah mengintrospeksi diri atas perbuatanmu selama ini. Cobalah tanyakan pada dirimu sendiri, bagaimana perilakumu selama ini terhadap temanmu tersebut. Apakah kamu pernah menyakitinya secara tidak sadar?

Bisa saja sikapnya tersebut adalah peringatan bagimu. Selain itu, ada juga kemungkinan, jika kamu pernah melakukan kesalahan yang sama. Dengan melakukan refleksi diri sendiri, bisa jadi kamu juga akan ikut berubah ke arah yang lebih baik.

Intinya, tidak ada gunanya meluapkan emosi dan kemarahan kepada teman yang munafik dan sok baik. Sebab, hal itu hanya dapat memperkeruh masalah saja dan menambah masalah baru diantara kamu. Semoga dapat bermanfaat, ya!

Baca Juga: 7 Kelakuan Minus yang Bikin Teman-teman Angkat Kaki dari Hidupmu

Berkat Prima Photo Verified Writer Berkat Prima

🤙

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Pinka Wima

Berita Terkini Lainnya