5 Penderitaan Ini Bisa Dialami oleh Orang yang Gemar Selingkuh

Rasa cinta pun lama-lama jadi terasa semu

Selingkuh bukanlah sesuatu yang dianjurkan, bahkan ini kerap dianggap "penyakit" karena bisa "kambuh" sewaktu-waktu. Siapa pun gak ingin punya pasangan yang pernah apalagi senang berselingkuh. Seseorang yang pernah berselingkuh, diyakini akan mengulanginya lagi di lain kesempatan. 

Itulah kenapa perbuatan selingkuh dianggap seperti lingkaran setan yang akan susah sekali keluar darinya. Ibarat jebakan, apabila pernah terperangkap sekali, maka untuk mengulanginya lagi bukanlah hal yang susah untuk dilakukan. Padahal lima penderitaan dan kesusahan ini akan dialami oleh mereka yang gemar selingkuh.

1. Dihantui perasaan bersalah

5 Penderitaan Ini Bisa Dialami oleh Orang yang Gemar Selingkuhilustrasi kecewa pada pasangan (pexels.com/RODNAE Production

Hati nurani gak akan pernah bisa dibohongi. Meski  merasa perselingkuhan adalah hal yang biasa-biasa saja, namun lama kelamaan pasti akan ada rasa bersalah yang muncul ke permukaan tanpa bisa ditutupi.

Orang yang gemar berselingkuh pasti akan dihantui oleh perasaan gak menyenangkan ini. Hidupnya akan selalu gelisah dan ingin segera meminta maaf kepada pasangannya. Namun, di satu sisi dia juga masih nyaman dengan perselingkuhannya. Alhasil, dilema dan kegalauan selalu mengisi hari-harinya. Gak nyaman banget, deh. 

2. Selalu takut akan karma yang mungkin berlaku

5 Penderitaan Ini Bisa Dialami oleh Orang yang Gemar Selingkuhilustrasi pasangan cuek (pexels.com/cottonbro)

Meski saat melakukan perselingkuhan rasanya begitu mendebarkan dan menyenangkan, gak perlu diragukan lagi, ketakutan akan karma jelas sangat berkecamuk dalam batin orang ini. Ketika sendirian dan gak melakukan apa-apa, pikirannya akan dipenuhi dengan kekhawatiran bahwa suatu saat dia pun akan diselingkuhi oleh orang yang benar-benar dia cintai. 
Karma pasti berlaku dan ini bukan hal yang bisa dihindari. Siap-siap saja bagi yang suka berselingkuh dari pasangan, suatu saat nanti ketika kamu jatuh cinta dengan seseorang dan ternyata cintamu dikhianati dengan perselingkuhan. 

Baca Juga: 5 Cara Mengatasi Pasangan yang Selingkuh, Cepat Move On!

3. Gak pernah tenang karena takut ketahuan

5 Penderitaan Ini Bisa Dialami oleh Orang yang Gemar Selingkuhilustrasi pasangan (pexels.com/Katerina Holmes)
dm-player

Perasaan takut ketahuan juga akan terus menggelayut dalam diri mereka yang senang berselingkuh. Pasalnya, ketika bersama selingkuhan, tentu ada banyak orang yang bisa menyaksikan. Mereka gak tahu suatu saat kepergok oleh pasangan sendiri atau oleh orang yang mengenalnya. 

Itulah kenapa orang yang senang berselingkuh ini lebih tertutup dan senang menarik diri dari lingkungan yang mengenal pasangan aslinya. Sebab, dia selalu merasa gak aman jika pergi ke mana-mana dengan selingkuhannya. 

4. Merasa gak pernah cukup dengan pasangan yang ada

5 Penderitaan Ini Bisa Dialami oleh Orang yang Gemar Selingkuhilustrasi melirik perempuan lain (pexels.com/Andrea Piacquadio)

Merasa cukup adalah sebuah nikmat besar yang jarang didapatkan siapa pun. Begitu pula sebaliknya, rasa selalu kurang dan gak cukup adalah sebuah cobaan hidup yang sulit dicari jalan keluarnya. Sebab, hanya dirimulah yang mampu mengatasinya. 

Orang yang gemar selingkuh akan selalu merasa gak cukup dengan pasangan yang saat ini bersamanya. Ada saja kekurangan yang membuatnya menjadikan itu sebagai alasan untuk berselingkuh. 

5. Berdampak pada aspek kehidupannya yang lain

5 Penderitaan Ini Bisa Dialami oleh Orang yang Gemar Selingkuhilustrasi pasangan bertengkar (pexels.com/Alex Green)

Orang yang suka berselingkuh dijamin gak akan tenang hidupnya. Gak cuma dalam urusan asmara, bahkan ini akan mempengaruhi pekerjaan dan kesehariannya. Dia selalu dipenuhi ketakutan, waspada berlebihan, cemas, dan gampang emosi. Berbagai energi negatif jadi selalu mengisi dirinya. 

Gak heran kalau dia jadi susah sukses dalam berbagai hal yang dikerjakan. Bahkan pekerjaan yang sebelumnya lancar pun jadi ikut terganggu setelah mulai berselingkuh. 

Selingkuh adalah tindakan yang sangat gak bisa dibenarkan, apa pun alasannya. Jika memang kamu gak bisa bertahan dengan pasangan yang ada, maka tinggalkan dan berpisahlah dengan baik-baik. Ketimbang harus berselingkuh dan mengkhianati cinta tulus yang diberikan pasangan. 

Baca Juga: 5 Risiko Memberi Kesempatan Kedua kepada Pacar yang Selingkuh

Desy Damayanti Photo Verified Writer Desy Damayanti

Black is the new pink ❣️ ig: desy_damay

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Ines Sela Melia

Berita Terkini Lainnya