5 Tanda Kamu Punya Kecemasan yang Tinggi dalam Menjalin Hubungan

Mudah curiga adalah salah satunya

Menjalin hubungan merupakan sesuatu yang cukup memerlukan usaha. Gak semua orang bisa memiliki hubungan yang mulus. Bahkan, bisa dibilang, semua hubungan pasti punya tantangan dan masalahnya masing-masing.

Namun, jika kamu selalu merasa cemas setiap kali berada dalam sebuah hubungan, maka itu perlu banget untuk ditelusuri. Sebab, sewajarnya, sebuah hubungan mampu membuat kita merasa lebih tenang bukan malah sebaliknya.

Gimana, sih, tandanya jika kita punya kecemasan yang tinggi dalam hubungan? Yuk, cek bareng-bareng apakah kamu sering merasakan tanda-tandanya berikut ini! 

1. Gampang curiga dan susah percaya pada pasangan

5 Tanda Kamu Punya Kecemasan yang Tinggi dalam Menjalin Hubunganilustrai pasangan bertengkar (pexels.com/Cottonbro)

Kecurigaan yang berlebihan hingga sulit percaya pada pasangan merupakan tanda pertama bahwa masalah sebenarnya ada pada dirimu sendiri. Kamu memiliki rasa takut kehilangan yang cukup tinggi atau malah merasa lelah dengan hubungan hingga mencari-cari alasan. Kecemasan dalam menjalani hubungan memang bikin kita gak berpikir dengan jernih.

Bahkan, pasangan yang sekadar punya rekan kerja lawas jenis aja bisa bikin kita kepikiran sepanjang malam. Ini sudah berada di tahap yang parah banget dan bisa bikin pasanganmu merasa jengah jika diteruskan, lho. 

2. Mudah insecure dengan diri sendiri

5 Tanda Kamu Punya Kecemasan yang Tinggi dalam Menjalin Hubunganilustrasi pasangan (pexels.com/cottonbro)

Kecemasan juga ditandai dengan seringnya rasa insecure muncul ketika kamu sedang menjalani sebuah hubungan. Misalnya, kamu tiba-tiba merasa kurang menarik, menganggap bentuk tubuh gak ideal, kurang percaya diri, dan lain sebagainya.

Padahal, seharusnya ketika menjalani hubungan, kita justru jadi sosok yang lebih bersinar dari sebelumnya. Itu karena kita punya seseorang yang bisa menerima kita apa adanya serta adanya rasa dicintai dan diinginkan yang sebelumnya gak didapat saat masih sendiri. 

Baca Juga: 5 Sinyal Hubungan Asmaramu Berstatus Green Flag, Pertahankan!

3. Susah diajak berkomitmen

dm-player
5 Tanda Kamu Punya Kecemasan yang Tinggi dalam Menjalin Hubunganilustrasi pasangan berdebat (pexels.com/Ketut Subiyanto)

Cemas dalam menjalin hubungan membuat seseorang gak akan bisa berkomitmen dengan mudah. Ketika muncul obrolan bersama pasangan terkait masa depan hubungan, kamu yang punya kecemasan tinggi mengenai hal ini biasanya akan cenderung menghindar. Bahkan, sebisa mungkin kamu mencari alasan untuk mengakhiri hubungan jika komitmenmu mulai dipertanyakan oleh si dia.

Terus membiarkan dirimu mengalami kecemasan semacam ini akan membuat urusan komitmen menjadi momok yang susah diatasi. Jangan sampai kamu kehilangan orang yang tepat hanya karena rasa cemas yang dimiliki. 

4. Selalu memikirkan kemungkinan terburuk dalam hubungan

5 Tanda Kamu Punya Kecemasan yang Tinggi dalam Menjalin Hubunganilustrasi pasangan berkomunikasi (Pexels.com/cottonbro)

Memikirkan berbagai kemungkinan yang akan muncul dalam hubungan memang terdengar wajar, ya. Namun jika kemungkinan yang dipikirkan terus menerus adalah kemungkinan terburuk, maka kamu perlu segera mengatasinya. Sebab ini adalah pertanda bahwa kamu memiliki kecemasan yang berlebihan.

Memang, setiap hubungan selalu punya masalah yang nantinya harus dihadapi. Namun, bukan berarti kamu perlu mengkhawatirkannya sepanjang waktu. Cukup jalani saja dengan penuh kebahagiaan, jika nanti ada masalah, ajak pasanganmu untuk menghadapinya bersama-sama. 

5. Menutupi banyak hal dari pasangan dan enggan mengomunikasikannya

5 Tanda Kamu Punya Kecemasan yang Tinggi dalam Menjalin Hubunganilustrasi pasangan sedih (Pexels.com/Creation Hill)

Masih memendam berbagai rahasia dari pasangan karena takut dengan respons yang akan dia berikan, itu adalah pertanda lain bahwa kamu punya kekhawatiran dan kecemasan dalam hubungan. Terus menerus melakukan hal ini dan gak berusaha mengomunikasikannya hanya akan membuat keresahan semakin bertumbuh besar dalam dirimu.

Pasanganmu adalah orang yang harusnya mengenal dirimu dengan baik, kenapa kamu harus menutupi banyak hal darinya? Gak ada salahnya belajar menceritakan semua rahasia yang kamu punya, bisa jadi dia justru akan memberi support dan respons yang positif, kan?

Sebelum menjalin hubungan, pastikan kamu sudah selesai dengan dirimu sendiri. Kamu gak punya masalah internal yang bisa menyakiti pasanganmu ke depannya nanti. Agar hubungan yang harmonis bisa terbentuk. Setuju, kan? 

Baca Juga: 5 Dampak Buruk Perilaku Impulsif bagi Hubungan Percintaan, Apa Saja?

Desy Damayanti Photo Verified Writer Desy Damayanti

Black is the new pink ❣️ ig: desy_damay

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Izza Namira

Berita Terkini Lainnya