Waduh, 5 Tanda Ini Tunjukkan Bahwa Kamu Sahabat yang Posesif

Sahabat gak perlu terlalu mengekang, lho!

Membahas topik soal sahabat memang gak ada habisnya. Rasa-rasanya sahabat memang sepenting itu dalam hidup kita dan selalu ada aja sifat mereka yang unik yang menarik untuk dibicarakan. Salah satunya adalah sahabat yang posesif.

Iya, gak cuma pacar lho yang bisa posesif, bahkan sahabatpun sangat mungkin punya sifat yang satu ini. Jika kamu gak punya sahabat yang posesif, jangan-jangan kamu lah sahabat posesif itu. Yuk cek poin-poinnya berikut ini.

1. Diam-diam, kamu merasa kecewa ketika sahabatmu sedang berteman dengan orang lain

Waduh, 5 Tanda Ini Tunjukkan Bahwa Kamu Sahabat yang Posesifunsplash/Roberto Nickson

Meski gak terang-terangan menunjukkan rasa kecewamu, tapi ketika sahabatmu menjalin persahabatan dengan orang lain, diam-diam kamu merasa sedih. Ini bisa menjadi salah satu tanda bahwa kamu mulai memiliki benih-benih posesif dalam dirimu. Kesedihan ini perlu kamu akui pada diri sendiri dan carilah cara untuk mengatasinya, bukan malah pura-pura kalau kamu baik-baik saja ya.

2. Kamu juga mulai bersikap aneh ketika sahabatmu memiliki pasangan

Waduh, 5 Tanda Ini Tunjukkan Bahwa Kamu Sahabat yang Posesifunsplash/Alexis Brown

Yang namanya sahabat, sebenarnya kamu tau ada batasan tertentu tentang wilayah privasi sahabatmu. Namun, entah kenapa kamu merasa perasaan aneh ketika sahabatmu memiliki pasangan. Yang lebih parah, kamu bahkan menunjukkan sikap tidak menyenangkan pada pasangan sahabatmu. Nah, ini bisa menjadi pertanda kuat bahwa kamu memang posesif lho.

Baca Juga: Berawal Curhat, 5 Hal Ini Pun Bisa Buat Kamu Jatuh Cinta Sama Sahabat!

3. Gak jarang, kamu malah update status di medsos yang sengaja menyindir sahabatmu

Waduh, 5 Tanda Ini Tunjukkan Bahwa Kamu Sahabat yang Posesifunsplash/freestocks.org
dm-player

Era digital di mana media sosial menjadi tempat yang tepat bagimu untuk mencurahkan isi hati juga gak kamu lewatkan begitu saja. Sisi posesif mu akan semakin terungkap dengan seringnya kamu memposting soal kata-kata yang secara jelas sedang menyindir sahabatmu ini. Waduh, sahabatmu akan risih banget nih kalau begini terus.

4. Kamu sedih berlebihan ketika sahabatmu memiliki kesibukan dan gak bisa menghabiskan waktu denganmu

Waduh, 5 Tanda Ini Tunjukkan Bahwa Kamu Sahabat yang Posesifunsplash/Milada Vigerova

Gak cuma soal pasangan, sahabat yang memiliki kesibukan juga menjadi sesuatu yang sangat membuatmu sedih. Padahal, kamu tau sendiri bahwa sahabat yang baik harusnya bisa lebih memahami ketika sahabatnya sedang sibuk. Gak semua orang bisa selalu ada bersamamu kan?

Kesedihan yang berlebihan ini juga pertanda bahwa kamu posesif. Keinginanmu untuk mengekang sahabat membuat kamu jadi egois dan mengesampingkan kepentingan sahabatmu. 

5. Benahi diri, sikap ini bisa membuat siapa saja gak betah bersahabat denganmu lho

Waduh, 5 Tanda Ini Tunjukkan Bahwa Kamu Sahabat yang Posesifunsplash/Sam Manns

Sikap posesif sangat tidak menyenangkan bagi siapapun yang menjadi korbannya. Perasaan dikekang dan gak bebas menjadi diri sendiri akan membuat siapapun yang bersahabat denganmu jadi gak betah. Ingat ya, semua manusia punya hak untuk memilih jalan hidupnya masing-masing.

Sebagai sahabat, kamu harusnya memberi dukungan yang dia perlukan dan memberi teguran ketika dia melakukan kesalahan. Namun hanya itu, kamu gak berhak melarangnya dalam suatu hal yang gak salah dan memintanya selalu bersamamu setiap saat, lho. 

Jadi, berdasarkan poin-poin di atas, apakah kamu termasuk sahabat yang posesif?

Baca Juga: Jangan Bosan Dulu, Ini 5 Tips Hadapi Sahabat yang Hobi Curhat Melulu

Desy Damayanti Photo Verified Writer Desy Damayanti

Black is the new pink ❣️ ig: desy_damay

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Tania Stephanie

Berita Terkini Lainnya