9 Dekorasi Resepsi Rizal Djibran, Mewah Pakai Teknologi LED

Pesta resepsi mewah dengan konsep bak negeri dongeng

Aktor laga Rizal Djibran menggelar resepsi di Jakarta pada Rabu (2/3/2022) malam, setelah sepekan sebelumnya melangsungkan akad nikah dengan Sarah di Surabaya pada Selasa (22/2/2022) lalu. 

Resepsi Rizal dan Sarah berlangsung meriah serta mewah dengan konsep royal wedding bak di negeri dongeng. Yuk, simak detail dekorasi resepsi Rizal Djibran yang megah! Pakai teknologi LED juga, nih untuk membuat pelaminannya makin mewah!

1. Sesuai konsep acara, dekorasi hingga outfit pengantinnya bernuansa modern, namun ada sedikit sentuhan nuansa Timur Tengah

9 Dekorasi Resepsi Rizal Djibran, Mewah Pakai Teknologi LEDResepsi Rizal Djibran. (Youtube.com/MOP Channel)

2. Pesta resepsi ini digelar di Balai Komando Kopassus yang berlokasi di kawasan Cijantung, Jakarta Timur

9 Dekorasi Resepsi Rizal Djibran, Mewah Pakai Teknologi LEDResepsi Rizal Djibran. (Instagram.com/arlanddecoration)

3. Dekorasinya super megah, didominasi corak emas dan putih, properti kristal, serta tata cahaya yang paripurna

9 Dekorasi Resepsi Rizal Djibran, Mewah Pakai Teknologi LEDResepsi Rizal Djibran. (Instagram.com/arlanddecoration)

4. Dekorasi gak hanya terpusat pada pelaminan, sepanjang entrance gate hingga dance stage ditata apik dengan properti bunga serta lampu kristal

9 Dekorasi Resepsi Rizal Djibran, Mewah Pakai Teknologi LEDResepsi Rizal Djibran. (Youtube.com/MOP Channel)

5. Lantai aisle dilapisi vinyl hitam sehingga memantulkan sorot cahaya dari lampu di bagian samping serta langit-langit

9 Dekorasi Resepsi Rizal Djibran, Mewah Pakai Teknologi LEDResepsi Rizal Djibran. (Instagram.com/arlanddecoration)
dm-player

Baca Juga: 9 Ide Dekorasi Dinding dengan Hand Painted, Jadikan Rumah Makin Artsy 

6. Area dance stage beralaskan lantai akrilik, sementara atapnya dipayungi pergola dengan hiasan bunga dan tirai kristal yang menjuntai

9 Dekorasi Resepsi Rizal Djibran, Mewah Pakai Teknologi LEDResepsi Rizal Djibran. (Instagram.com/arlanddecoration)

7. Ada yang unik di pelaminan Rizal dan Sarah, backdrop-nya adalah layar peraga LED yang menampilkan animasi apik

9 Dekorasi Resepsi Rizal Djibran, Mewah Pakai Teknologi LEDResepsi Rizal Djibran. (Instagram.com/arlanddecoration)

8. Tampak nuansa kastil ala Timur Tengah lengkap dengan foto kedua mempelai ditampilkan di layar, dibingkai dengan replika kastil bercorak keemasan

9 Dekorasi Resepsi Rizal Djibran, Mewah Pakai Teknologi LEDResepsi Rizal Djibran. (Instagram.com/arlanddecoration)

9. Desain kue pengantinnya pun berupa kastil mewah dengan kubah di bagian atas, serta pilar-pilar yang tampak kokoh di tiap lapisannya

9 Dekorasi Resepsi Rizal Djibran, Mewah Pakai Teknologi LEDResepsi Rizal Djibran. (Youtube.com/MOP Channel)

Itu tadi detail dekorasi mewah di resepsi Rizal Djibran dan Sarah. Buat kamu yang menginginkan pesta pernikahan bertema royal wedding, konsep dekorasi di atas bisa disontek.

Perbanyak menggunakan properti berbahan kristal dan kaca, serta perhatikan penataan cahaya untuk menampilkan kesan glamor. Dekorasi resepsi Rizal dan Sarah sangat memukau, ya!

Baca Juga: [QUIZ] Pilih Dekorasi Kamar Tidur Mungil, Ini Sifat Tersembunyimu

Topik:

  • Febriyanti Revitasari

Berita Terkini Lainnya