5 Kesalahan yang Sering Bikin PDKT Jadi Gagal Total, Pernah Lakuin?

Hayo, ngaku nih siapa yang pernah kayak gini?

Masa-masa PDKT atau pendekatan memang sering menjadi salah satu masa-masa yang cukup indah untuk dikenang oleh sebagian orang. Mulai dari masih malu-malu, curi-curi pandang, hingga akhirnya bisa resmi menjadi seorang sepasang kekasih.

Eitss, tapi tunggu dulu! Ternyata tidak semua masa-masa PDKT itu bisa berakhir dengan happy ending karena terkadang banyak orang yang bisa merasakan pahitnya patah hati walau masih berada di tahap ini.

Nah kalau begitu, sebenarnya apa sih yang bisa membuat PDKT jadi gagal total dan berakhir di tengah jalan? Buat kamu yang penasaran, kamu bisa nih menyimak 5 kesalahan yang sering dilakukan pada saat masa-masa PDKT berikut ini!

1. Terlalu agresif saat mengirim pesan

5 Kesalahan yang Sering Bikin PDKT Jadi Gagal Total, Pernah Lakuin?jtbc.joins.com

Mengirim pesan sih boleh-boleh saja, tapi jangan sampai kamu mengirim pesan terlalu berlebihan atau bahkan sampai membuatnya merasa terganggu. Meski ingin menunjukkan bahwa kamu sebenarnya tertarik dengan dirinya, tapi kamu juga harus menyiapkan strategi pesan seperti apa yang akan kamu kirimkan padanya. Jangan sampai pendekatan harus berakhir di tengah jalan hanya karena kamu yang terlalu agresif saat sedang mengiriminya pesan.

2. Selalu mengikuti semua hal yang dia lakukan

5 Kesalahan yang Sering Bikin PDKT Jadi Gagal Total, Pernah Lakuin?jtbc.joins.com

Saat sedang menyukai seseorang, pasti tanpa sadar kamu akan mengikuti semua hal yang dia lakukan. Mulai dari gerakan tubuhnya, musik apa yang dia sukai, makanan apa yang disukai, hingga bahkan tempat nongkrong favoritnya. Meski kamu melakukannya secara alami dan sehalus mungkin agar tidak terlalu kentara di matanya, namun tetap saja dia bisa merasakan gerak-gerikmu, atau lebih parahnya dia bisa merasa risih dan jadi tidak nyaman denganmu.

Baca Juga: 8 Kebiasaan yang Hanya Dilakukan Orang Sukses di Akhir Pekan

dm-player

3. Cerita ke banyak teman

5 Kesalahan yang Sering Bikin PDKT Jadi Gagal Total, Pernah Lakuin?jtbc.joins.com

Sebenarnya sih curhat atau cerita ke teman sendiri saat sedang jatuh cinta bukan hal yang salah untuk dilakukan. Tapi kamu juga harus yakin, kalau temanmu itu dijamin tidak akan membocorkan hal ini pada orang lain. Jadi bahaya kan jika kamu bercerita pada teman yang ember dan suka membocorkan rahasia orang lain. Bisa-bisa doi jadi tahu dan bikin hubungan kalian makin tambah canggung satu sama lain.

4. Menyukai semua unggahannya di media sosial

5 Kesalahan yang Sering Bikin PDKT Jadi Gagal Total, Pernah Lakuin?Dramabeans.com

Satu atau dua kali menyukai posting yang dia unggah di media sosial sih memang tidak ada salahnya sama sekali. Namun yang biasanya akan menjadi masalah, adalah ketika kamu mulai agresif saat memberikan like pada semua update yang dia lakukan. Bukannya PDKT jadi makin lancar, bisa-bisa gebetan kamu malah jadi takut dan menganggapmu sebagai seorang stalker lagi.

5. Terlalu ekspresif

5 Kesalahan yang Sering Bikin PDKT Jadi Gagal Total, Pernah Lakuin?jtbc.joins.com

Menunjukkan ketertarikan dengan senyuman atau keramahan memang bisa menjadi salah satu trik yang bisa bikin gebetan peka. Tapi, kalau kamu sudah mulai melakukan banyak hal yang sifatnya cukup berlebihan, misalnya seperti selalu mengikuti ke mana pun dia pergi, memberikan perhatian yang berlebihan, atau bahkan sampai teman-temanmu selalu menggoda kalian berdua, itu sih bisa-bisa malah bikin gebetan jadi risih dan enggan untuk mau berhubungan denganmu lagi.

Jadi, itu dia 5 kesalahan yang sering banget bikin masa-masa PDKT jadi gagal total dan berakhir di tengah jalan. Hayo, kira-kira kamu pernah mengalaminya sendiri gak, nih?

Baca Juga: Pakai 5 Fashion Item Ini Agar Gayamu Semakin Vintage

Topik:

  • Elfida

Berita Terkini Lainnya