5 Cara Jitu agar Diterima Keluarga Pasangan, Disayang bak Anak Kandung

Bisa cepat akrab!

Selain keharmonisan hubunganmu dengan pasangan, hubungan dengan keluarganya juga tak kalah penting. Sebab, tak jarang keluarga juga memengaruhi hubunganmu dan pasangan. Karena alasan ini, tak sedikit orang yang berusaha keras mengambil hati keluarga pasangan agar bisa diterima di sana.

Mengambil hati keluarga pasangan sebenarnya susah-susah gampang, salah sedikit kamu bisa memberikan kesan negatif di mata mereka. Tapi sekalinya kamu diterima, bisa-bisa kamu dianggap seperti anak di keluarga mereka. Nah, berikut ini tips jitu yang bisa kamu terapkan agar mudah diterima oleh keluarga pasangan.

1. Cari persamaan di antara kalian

5 Cara Jitu agar Diterima Keluarga Pasangan, Disayang bak Anak Kandungpexels.com/mentatdgt

Meskipun ada banyak perbedaan antara kamu dan keluarga pasanganmu, pasti ada persamaan antara kamu dan mereka. Nah, untuk mengambil hati mereka, kamu harus bisa lebih fokus pada persamaan di antara kalian.

Misalnya, kamu dan ibu pasanganmu sama-sama memiliki hobi memasak, kamu bisa menanyakan beberapa tips atau resep masakan pada beliau. Lalu, misalnya kamu dan adik perempuan pasanganmu sama-sama menyukai skincare dan makeup, kalian bisa membicarakan seputar produk kecantikan yang sedang tren. Mengetahui bahwa kamu memiliki kesamaan dengan keluarga pasanganmu membuat mereka nyaman dan merasa cocok denganmu.

2. Sapa mereka dengan semangat

5 Cara Jitu agar Diterima Keluarga Pasangan, Disayang bak Anak Kandungpexels.com/Nicole Michalou

Setiap kali bertemu, pastikan kamu menyapa mereka terlebih dahulu dengan bahagia dan semangat. Dengan begitu, mereka akan merasakan aura positif pada dirimu.

Selain itu, kamu bisa menanyakan kabar dan hal-hal yang pernah mereka ceritakan padamu. Ini akan memberikan kesan bahwa kamu memang benar-benar memperhatikan dan tertarik dengan mereka.

Baca Juga: Hubunganmu dengan Keluarga Pasangan Renggang? Coba Lakukan 5 Tips Ini

3. Banyak mengalah

5 Cara Jitu agar Diterima Keluarga Pasangan, Disayang bak Anak Kandungpexels.com/Polina Tankilevitch
dm-player

Tentunya akan ada perbedaan antara kamu dan keluarga pasangan. Untuk mengambil hati mereka, ada baiknya kamu mengalah saja jika itu bukanlah hal yang bersifat prinsip.

Dengan mengalah, ini akan menghindarkan kamu dari masalah dan kesan negatif. Paling tidak, kamu bisa diam dan menahan diri agar tidak menyinggung mereka.

4. Tidak ikut campur dalam urusan keluarga

5 Cara Jitu agar Diterima Keluarga Pasangan, Disayang bak Anak Kandungpexels.com/August de Richelieu

Sedekat apapun kamu dan keluarga pasanganmu, kamu tetap orang asing di sana. Karenanya, kamu tidak memiliki hak untuk ikut campur dalam urusan keluarga.

Jadi, jika suatu saat terjadi konflik internal dalam keluarga pasanganmu, bersikaplah netral dan tidak mencampuri urusan mereka. Kecuali, jika masalah tersebut ada hubungannya denganmu atau kamu dimintai bantuan.

5. Jaga sikap dan jangan sok akrab

5 Cara Jitu agar Diterima Keluarga Pasangan, Disayang bak Anak Kandungpexels.com/Askar Abayev

Tak sedikit orang yang mengira bahwa berpura-pura akrab dengan keluarga pasangan bisa membuat mereka menyukai kita. Padahal, pemikiran ini tidak selamanya benar.

Jika kamu masih canggung dengan keluarga pasangan, tidak perlu memaksakan diri untuk terlihat akrab, yang penting kamu bisa menjaga sikap dan tetap sopan. Juga, jangan langsung berbicara pada saudara ipar layaknya teman dekat jika memang belum benar-benar kenal karena akan membuat mereka merasa risi.

 

Begitu kamu berhasil mengambil hati dan diterima oleh keluarga pasangan, maka ini akan berdampak baik pada hubunganmu karena mereka akan memberikan dukungan penuh. Tips di atas akan membuat usahamu untuk mengambil hati keluarga pasangan jadi makin mudah. Selamat mencoba!

Baca Juga: 5 Tips Membuat Kesan Baik Saat Pertama Kali Bertemu Keluarga Pasangan

Eka Ami Photo Verified Writer Eka Ami

https://mycollection.shop/allaboutshopee0101

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Albin Sayyid Agnar

Berita Terkini Lainnya