5 Kesalahan Bermedia Sosial yang Dapat Menghancurkan Hubungan

Salah satunya oversharing, nih!

Saat ini media sosial sudah menjadi bagian dari kehidupan bermasyarakat. Sangat jarang sekali orang tidak memiliki media sosial terutama para milenial dan generasi Z. Kemudahan teknologi membuat kita lebih sering berjejaring secara online ketimbang bertemu langsung. Apalagi media sosial dapat diakses kapanpun dan dimanapun.

Meski memudahkan mendekatkan orang-orang yang jaraknya jauh, media sosial juga memiliki banyak sisi negatif. Terutama terkait hubungan asmara paara pasangan. Media sosial dapat menghancurkan hubunganmu jika kamu terus-menerus melakukan kesalahan berikut.

1. Oversharing di media sosial 

5 Kesalahan Bermedia Sosial yang Dapat Menghancurkan HubunganIlustrasi pasangan (Pexels.com/Vera Arsic)

Tidak ada yang salah dari membagikan momen bersama orang terkasih di media sosial. Tetapi ada baiknya untuk tidak oversharing. Jangan setiap menit yang kamu habiskan bersama pasangan selalu menjadi tontonan publik di media sosial. Sampai-sampai isi semua feed dan story akun pribadimu semua tentang hubungan kalian berdua.

Ada kalanya kamu lebih mementingkan menikmati momen tersebut alih-alih mengabadikannya hanya untuk views semata. Selain itu, kamu juga perlu memastikan apakah pasanganmu nyaman dengan apa yang kamu share di media sosial. Bisa jadi dia termasuk orang yang tertutup sehingga hal ini dapat berdampak pada hubunganmu.

2. Selalu bermain media sosial ketika bersama pasangan 

5 Kesalahan Bermedia Sosial yang Dapat Menghancurkan Hubunganilustrasi bermain ponsel (pexels.com/Andrea Piacquadio)

Media sosial juga cenderung menjauhkan yang dekat. Banyak sekali kita temukan pasangan yang sedang duduk bersama tetapi keduanya sibuk memainkan ponsel masing-masing. Padahal seharusnya mereka saling mengecek keadaan satu sama lain. Barangkali ada sesuatu yang ingin kamu bicarakan pada pasangan.

Hubungan yang sehat yakni mereka yang dapat saling terbuka satu sama lain. Kalian berdua pun menggunakan waktu bersama untuk saling mengobrol, membicarakan apa yang kamu rasakan. Bukannya membenamkan wajah pada ponsel masing-masing.

Baca Juga: 5 Kelebihan Hubungan Asmara Pasangan Mixed-Culture, Penuh Kejutan!

3. Masih berinteraksi dengan mantan di media sosial

dm-player
5 Kesalahan Bermedia Sosial yang Dapat Menghancurkan Hubunganilustrasi bermain media sosial (pexels.com/Katerina Holmes)

Tidak ada yang lebih berisiko dari berhubungan dengan mantan padahal kamu sudah memiliki pasangan. Hal ini bisa menimbulkan kecemburuan saat kamu menyukai sampai mengomentari postingan mereka di media sosial. Pasanganmu bisa mengira kamu masih belum bisa move on.

Apalagi jika kamu masih rutin berkirim direct message pada mantanmu tersebut. Berteman dengan mantan memang wajar tetapi kamu juga harus menerapkan batasan. Apakah yang kamu lakukan tersebut akan berdampak pada hubunganmu nantinya.

4. Mudah berasumsi karena media sosial 

5 Kesalahan Bermedia Sosial yang Dapat Menghancurkan Hubunganilustrasi bermain media sosial (pexels.com/Yan Krukov)

Banyak dari kita yang stalking akun media sosial pasangan maupun teman-temannya. Hal ini biasanya untuk mengetahui keberadaan mereka. Misal ketika kamu menemukan sebuah kejanggalan, bukannya meminta penjelasan kamu malah langsung berasumsi begitu saja. Padahal bisa jadi tidak seperti apa yang kamu lihat.

Media sosial bisa sangat menipu. Apa yang kamu lihat hari ini belum tentu terjadi pada hari itu juga.  Misal saat kamu melihat postingan yang menandai pasangan sedang asyik makan bersama padahal seharusya dia bekerja. Hal tersebut bisa menimbulkan kesalahpahaman yang dapat merusak hubungan. Kamu mungkin mengira dia sedang selingkuh padahal aslinya dia memang sedang rapat kerja dan temannya itu adalah kliennya.

5. Menggunakan media sosial untuk menutupi hubungan toxic 

5 Kesalahan Bermedia Sosial yang Dapat Menghancurkan Hubunganilustrasi pasangan (pexels.com/Samson Katt)

Semua orang pasti memimpikan hubungan yang sempurna. Tetapi tidak ada yang namanya hubungan sempurna, pasti ada saja kekurangan dan itu sangat wajar. Sayangnya kamu berambisi untuk terlihat memiliki hubungan yang perfect. Salah satunya dengan memanfaakan meda sosial.

Tidak jarang apa yang terjadi di belakang layar sangat berbanding terbalik dengan apa yang terlihat di media sosial. Di foto kalian terlihat bahagia padahal sebenarnya hanya kedok belaka. Kamu berusaha menyembunyikan hubungan yang toxic alih-alih berusaha memperbaikinya.

Terkadang ada baiknya untuk bersikap selektif mengenai apa yang akan kamu bagikan di media sosial. Jangan sampai unggahanmu malah menajdi bumerang untuk dirimu seniri. Lebih baik membiasakan bijak bermedia sosial, yuk.

Baca Juga: Jangan Menuntut Pasanganmu Lakukan 5 Hal Ini, Dapat Merusak Hubungan!

Emma Kaes Photo Verified Writer Emma Kaes

Welcome to my alter ego

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Tania Stephanie

Berita Terkini Lainnya