5 Tips Rahasia agar Pasangan Mau Mendengarkanmu Sepenuh Hati

Jadilah pendengar yang baik juga untuknya

Kunci hubungan yang langgeng dan harmonis ada komunikasi yang baik. Dalam hubungan asmara, komunikasi yang baik itu terjadi dua arah. Satu berbicara dan pihak yang satunya mendengarkan, dan sebaliknya saling bergantian. Oleh karena itu, ciri dari pasangan yang baik adalah pasangan yang mau saling mendengarkan.

Betapa membahagiakannya hubungan yang di dalamnya bisa saling mendengarkan cerita pasangannya, saling memberi saran dan mengingatkan. Bagaimana caranya agar komunikasi yang baik itu bisa terjadi dalam hubungan kalian? Caranya adalah kamu dan pasangan harus mau menyediakan waktu untuk saling menjadi pendengar yang baik.

Nah, namun bagaimana jika pasangan saat diajak berbicara gak mau memusatkan perhatian ke kamu? Sabar, jangan marah dulu, ya. Karena akan selalu ada cara yang baik dan lembut untuk mengatasinya. Berikut lima tips agar pasangan mau mendengarkanmu.

1. Jangan langsung kesal dan marah saat dia gak mendengarkanmu 

5 Tips Rahasia agar Pasangan Mau Mendengarkanmu Sepenuh Hatiilustrasi kesal (pexels.com/RODNAE Productions)

Saat pasangan gak memusatkan perhatiannya padamu saat kalian sedang berbicara. Sebaiknya kamu jangan langsung kesal dan marah, apalagi menyalahkannya. Sebelum kamu menuntut pasanganmu agar mau mendengarkanmu. Cobalah untuk terlebih dulu menjadi pendengar yang baik untuknya.

Pusatkan perhatianmu padanya saat dia sedang berbicara. Ketika dia sudah merasa dihargai karena kamu sudah mendengarkannya dengan baik. Maka, dia pun akan memusatkan perhatiannya pada kamu ketika kamu berbicara. Jadi, gak perlu terburu-buru kesal dan marah padanya.

2. Tetaplah lakukan kontak mata 

5 Tips Rahasia agar Pasangan Mau Mendengarkanmu Sepenuh Hatiilustrasi menatap (pexels.com/Katerina Holmes)

Saat berbicara dengannya, usahakanlah untuk menatap matanya. Melakukan kontak mata saat sedang berbicara menandakan bahwa kamu fokus mendengarkannya dan tanda bahwa kamu menginginkan dia ada di saat itu.

Tetap menjaga kontak mata akan menambah keefektifan dalam berkomunikasi. Apalagi dalam hubungan asmara, itu akan membuat cinta semakin membara. Kontak mata menunjukkan bahwa kamu senang dan membutuhkan dirinya. Nah, inilah salah satu rahasianya. Saat dia sudah merasa dibutuhkan olehmu, maka pasangan kamu pun akan berusaha untuk menjadi pendengar yang baik saat kamu berbicara.

Baca Juga: Kamu dan Pasangan Saling sibuk? Ini 5 Tips Komunikasi agar Tetap Intim

3. Jauhkan dulu berbagai hal yang bisa mengalihkan fokus perhatianmu 

dm-player
5 Tips Rahasia agar Pasangan Mau Mendengarkanmu Sepenuh Hatiilustrasi memegang ponsel (pexels.com/Budgeron Bach)

Saat sedang berbicara, sebaiknya kamu jauhkan atau sembunyikan dulu HP kamu. Pusatkan perhatian pada pasanganmu saat dia berbicara. Bukan malah sibuk membuka HP dan bermain media sosial. Ini tentu akan menyakiti perasaannya. Buatlah pasanganmu merasa senang karena kehadirannya berarti untukmu.

Gak perlu malu juga untuk berkata padanya bahwa kamu membutuhkan perhatiannya sebentar agar mau mendengarkanmu saat berbicara. Katakan saja itu bertujuan untuk membuat keadaan menjadi lebih baik. Jika kalian sudah sama-sama fokus pada pembicaraan, maka pasanganmu akan mau untuk mendengarkanmu.

4. Mintalah perhatiannya sebentar 

5 Tips Rahasia agar Pasangan Mau Mendengarkanmu Sepenuh Hatiilustrasi meminta perhatian (pexels.com/Yasmin Luisa Krug)

Belajarlah untuk terbuka pada pasanganmu seperti untuk meminta perhatiannya agar mau memperhatikanmu saat berbicara. Gak perlu takut, cobalah saja dulu dan lakukan dengan kelembutan, ya.

Gak ada salahnya jika kamu yang memulainya dulu. Cobalah untuk terbuka pada pasangan. Sampaikan apa yang ingin kamu ceritakan dan diskusikan bersamanya. Apabila kamu ingin pasangan mendengarkanmu dengan sepenuh hati. Maka, kamu bisa menyampaikan tujuan dan maksud kamu dengan hati yang tulus juga.

5. Bicaralah saat dia sedang gak sibuk 

5 Tips Rahasia agar Pasangan Mau Mendengarkanmu Sepenuh Hatiilustrasi berbicara (pexels.com/Bethany Ferr)

Tips ini juga penting banget jika kamu menginginkannya untuk mendengarkanmu. Pastikan saat mau berbicara, pilihlah waktu yang tepat saat dia sedang gak sibuk beraktivitas. Lihatlah situasi dan kondisi pasanganmu. Apakah dia sedang memiliki banyak waktu atau malah sebaliknya.

Jika kamu terburu-buru menyampaikan apa yang ingin kamu bicarakan dengannya. Yang akan terjadi memang dia bisa saja mendengarkanmu. Namun, belum tentu juga dia dapat memahami maksud dan makna dari pembicaraanmu.

Kesimpulan dari kelima tips di atas yaitu jika kamu ingin orang lain mendengarkanmu. Pastikan dulu bahwa dirimu pun sudah menjadi pendengar yang baik juga untuknya. Bicaralah pada waktu yang tepat dan lihatlah apakah suasana hatinya sedang tenang atau sebaliknya.

Jangan menyerah dan merasa putus asa, jika hubungan asmaramu dengannya terkendala oleh komunikasi yang kurang baik. Nah, kelima tips di atas ampuh untuk memperbaiki komunikasi kalian dan membuat pasangan yang dulu sering cuek serta mengabaikanmu menjadi mau mendengarkanmu saat kalian sedang berbicara.

Baca Juga: Kamu dan Pasangan Saling sibuk? Ini 5 Tips Komunikasi agar Tetap Intim

Adelbertha Eva Y Photo Verified Writer Adelbertha Eva Y

Tetap Semangat

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Merry Wulan

Berita Terkini Lainnya