Jika 8 Hal Ini Terjadi Usai Kalian Bertengkar, Pertahankan Dia!

Kalian jadi lebih matang secara emosi

Apakah kamu tipe orang yang memilih berjuang bersama sampai akhir atau tipe kedua yang dengan mudah meninggalkan dan memilih pengganti yang lain? Faktanya, setiap persoalan pasti ada solusinya, setiap masalah dan pertengkaran bisa dibicarakan baik-baik.

Saat kamu merasa hubungan lebih mengarah ke hal positif, pasti ada hal-hal baik yang akan kamu dapat dari pengalaman pahit yang pernah kamu alami. Hubungan kalian tidak hanya semakin kuat, keyakinan yang kalian miliki sudah gak perlu dipertanyakan lagi.

Ketika pada akhirnya kalian memilih buat melanjutkan hubungan setelah pertengkaran panjang, saat itu pula ada pelajaran secara implisit yang mungkin gak terpikirkan olehmu. Ada beberapa tanda tersirat bahwa hubungan kamu akan naik tingkat dan memang dia layak dipertahankan. Apa saja? Simak di bawah ini!

1. Kalian jadi lebih memahami pribadi masing-masing

Jika 8 Hal Ini Terjadi Usai Kalian Bertengkar, Pertahankan Dia!dramabeans.com

Selama menghabiskan waktu dengannya, barangkali ada beberapa sifat darinya yang gak terlihat olehmu. Begitupun dengan dia, ada beberapa karakter asli kamu yang gak muncul di kala hubungan kalian baik-baik saja. Ketika terjadi perdebatan panjang dan kalian gak saling meninggalkan, ada satu pelajaran yang bisa kalian ambil. Kalian jadi lebih memahami karakter masing-masing.

Kamu jadi tahu bagaimana cara dia menyelesaikan persoalan, apa saja yang dimunculkan saat sedang marah atau terdesak, atau hal-hal yang belum pernah kalian perlihatkan satu dengan yang lain. Kamu jadi tahu apa yang akan kamu lakukan nanti ketika masalah yang lebih besar muncul di kemudian hari.

2. Kalian merasa lebih bahagia bisa bersama

Jika 8 Hal Ini Terjadi Usai Kalian Bertengkar, Pertahankan Dia!dramabeans.com

Masalah dalam menjalin kasih dengan seseorang itu bermacam-macam. Ada yang karena bosan, LDR-an, cemburu buta, diselingkuhin, gak direstui orangtua, sampai gak mampu menyesuaikan karakteristik pribadi dengan sang pacar. Namun saat perjuangan tersebut memang benar kamu lakukan dengan keikhlasan, bahagia juga akan datang dengan sendirinya. Jika kamu dan pasangan merasa lebih puas antara satu dengan yang lain, saat itu pula perjuanganmu dalam mempertahankan telah terbayar dan gak sia-sia.

3. Saling menguatkan, hubungan yang terjalin akan lebih harmonis

Jika 8 Hal Ini Terjadi Usai Kalian Bertengkar, Pertahankan Dia!dramabeans.com

Saat kamu dan pasangan merasa berjuang dalam berhubungan, berarti banyak ujian yang datang dan harus kalian hadapi. Bukan gak mungkin lelah dan bosan sebenarnya menyeruak ke permukaan dan membuat persoalan malah semakin rumit. Namun ketika kalian memutuskan buat bersama lagi, pasti ada alasan kuat yang melatarbelakanginya.

Bukan hanya kamu dan pasangan menjadi semakin dewasa, namun kalian bisa memberi arti satu dengan yang lain. Hubungan pun akan lebih harmonis karena ketegangan sudah berhasil dilewati berdua.

4. Kamu gak lagi merasa berjuang sendirian

Jika 8 Hal Ini Terjadi Usai Kalian Bertengkar, Pertahankan Dia!dramabeans.com

Sesaat sebelum kalian baikan, pasti terbesit dalam benak bahwa kamu berada di posisi yang lebih dirugikan daripada pasangan. Hal ini bisa jadi tanda kamu masih egois dan belum bisa memandang masalah dari sudut pandang pasangan. Namun, ketika kamu dan pasangan setidaknya salah satu ada yang mengalah, itu pertanda hubungan kamu bisa lebih sehat.

Karena pertengkaran sebesar apa pun akan terselesaikan saat kalian saling membutuhkan dan masih bisa menerima satu sama lain. Dengan kamu memahami apa yang juga dia perjuangkan, kamu jadi tidak merasa berjuang sendirian.

dm-player

Baca Juga: 7 Bukti Kehadirannya Terlalu Mendominasi Hidupmu, Mending Putus Aja!

5. Cara berkomunikasimu dengannya jadi lebih baik

Jika 8 Hal Ini Terjadi Usai Kalian Bertengkar, Pertahankan Dia!dramabeans.com

Kalian jadi bisa introspeksi diri masing-masing setelah sekian lama memendam keinginan buat berpisah tapi akhirnya memilih bertahan. Meskipun masih banyak kekurangan, kamu dan pasangan jadi tahu bahwa cinta itu bertumbuh tiap hari. Gaya berbicara dan cara berkomunikasi yang kamu lakukan dengannya jadi lebih efektif dan sangat bermanfaat untuk meminimalisir kesalahpahaman di antara kalian saat ini.

6. Kamu jadi tahu dia memang yang terbaik selama ini

Jika 8 Hal Ini Terjadi Usai Kalian Bertengkar, Pertahankan Dia!dramabeans.com

Dari sekian teman kencan yang pernah kamu jalani, kamu jadi tahu bahwa memang dia yang bisa memberikan kebahagiaan sekaligus kesembuhan dari luka yang pernah kamu rasakan. Bukan hanya kamu yang jadi lebih baik, namun dia juga bisa belajar banyak dari hubungan kalian.

Mencari pasangan hidup itu gak mudah, sekali menemukan kamu jadi berpikir dua kali lagi buat melepaskannya. Begitulah pemikiran kamu saat berhasil mempertahankan seseorang dalam hidupmu. Dalam arti kata, kamu beruntung bisa mengaitkan lagi tali yang hampir terputus sebelumnya.

7. Dia merasa beruntung saat bisa mempertahankanmu

Jika 8 Hal Ini Terjadi Usai Kalian Bertengkar, Pertahankan Dia!dramabeans.com

Bukan hanya kamu yang merasa lebih bahagia, namun dia juga lebih puas dengan jalinan yang berhasil kalian bina. Kalian sama-sama beruntung karena rasa saling memiliki satu dengan yang lain. Perhatiannya kepadamu semakin besar, dan bukan tidak mungkin dia memberanikan diri buat melangkah ke jenjang yang lebih serius lagi bersama kamu.

Karena komitmen yang terjalin sudah terlanjur kuat dan berbagai ujian yang telah kalian lewati berdua, dia rasa sudah cukup perjuangan yang dilakukan dan waktunya untuk memetik buah dari perjuangan kalian tiap hari. Dia semakin yakin dan merasa jadi orang paling beruntung bisa mendapatkanmu.

8. Kalian jadi lebih matang secara emosi

Jika 8 Hal Ini Terjadi Usai Kalian Bertengkar, Pertahankan Dia!dramabeans.com

Segala hiruk pikuk masalah yang telah kalian lewati dalam setiap persimpangan jalan membuat kalian jadi saling kebal terhadap persoalan. Kamu dan sang pacar jadi lebih berpengalaman buat menghadapi berbagai suasana dan bisa memprediksi untuk tidak lebih memperkeruh suasana saat sedang bertengkar.

Emosi kalian sudah lebih stabil dan gak meledak-ledak seperti dulu. Hari-hari berpacaran menjadi semakin berwarna karena kalian lebih bisa memahami apa yang diinginkan masing-masing. Kalian akan lebih mudah mengendalikan emosi dan tidak mudah tersulut api amarah karena hal-hal sepele.

Apakah kalian juga termasuk pasangan yang beruntung karena telah berjuang dan mempertahankan satu dengan yang lain? Jika iya berarti kalian bisa merasakan kedelapan hal di atas. Selama hubungan yang kalian jalin malah semakin sehat dan kuat, jangan kapok buat berjuang dan mempertahankan pasangan ya!

Baca Juga: 6 Tips Ampuh Biar Kamu Gak Jadi Putus, Bisa Bikin Hubungan Awet Nih!

Topik:

  • Pinka Wima

Berita Terkini Lainnya