7 Suka Duka Punya Pasangan yang Sama-sama Cuek

Cuek sih, tapi sayangnya tulus kok

Punya pasangan yang cuek saja sudah menggemaskan, apalagi jika kamu juga terkesan apa adanya dan ikutan ogah-ogahan kalau sama pasangan? Bukannya tidak ada antusias atau hasrat saling bermanja, namun pasangan yang sama-sama cuek punya suka-dukanya sendiri yang bikin hubungan semakin langgeng.

Gak banyak disadari, kalian justru bisa saling memahami dan mengisi satu sama lain. Seperti beberapa hal tersirat yang dialami sama pasangan yang sama-sama cuek seperti di bawah ini. 

1. Pasangan yang sama-sama cuek kerap kali mengungkapkan rasa sayang dengan tindakan, bukan hanya ucapan

7 Suka Duka Punya Pasangan yang Sama-sama Cuekimdb.com

Bukannya tidak peka atau menghindar karena ada hal-hal tertentu yang disembunyikan, kalian cenderung mengungkapkan rasa sayang dengan tindakan yang tampak. Ini menunjukkan bahwa chemistry  kalian sangat kuat, karena tanpa perlu berujar kata kalian sudah sama-sama tahu apa yang dibutuhkan pasangan.

2. Perhatian kalian memang random, tapi inilah yang membuat kalian bisa saling mengisi di waktu kosong

7 Suka Duka Punya Pasangan yang Sama-sama Cuekimdb.com

Pertemuan yang tidak intens dan perhatian yang datang tiba-tiba sudah biasa. Inilah yang membuat jalinan semakin erat karena merasa punya seseorang yang selalu ada di waktu-waktu tak terduga. Kalian jadi terbiasa saling mengisi waktu kosong dan benar-benar memanfaatkan waktu pertemuan dengan satu kegiatan yang berkesan.

3. Kalian sudah percaya dan memahami kesibukan masing-masing, berbeda dari pasangan lain yang biasanya kurang sabaran dan haus akan perhatian

7 Suka Duka Punya Pasangan yang Sama-sama Cuekimdb.com

Berbeda pada pasangan lain yang harus selalu bertukar kabar dua puluh empat jam, kalian sudah ada pada tahap saling percaya. Tidak ada yang namanya curiga atau menutupi sesuatu pada pasangan. Kalau pasangan lain ada yang protektif dan melarang ini itu, pasangan yang sama-sama cuek terbebas dengan hal semacam ini. Kalian tahu kesibukan masing-masing dan paham apa yang sedang diperjuangkan. 

4. Tidak ada masalah yang tak terselesaikan atau keinginan mengekang, karena kalian sama-sama malas bertengkar terlebih buat hal gak penting

7 Suka Duka Punya Pasangan yang Sama-sama Cuekimdb.com/
dm-player

Buat berdebat saja malas, apalagi untuk menimbum masalah yang bakal berlarut-larut tak terselesaikan. Kalian tidak terbiasa membuat persoalan mengeruncing karena tahu bahwa hal itu percuma dan akan merugikan dalam hubungan. Kalau ada perbedaan cara pandang, hal itu tak akan membuat emosi mudah terpancing karena kalian bisa menyelesaikan dengan kepala dingin.

Baca Juga: Tidak Pandai Merangkai Kata, 5 Kelebihan Memiliki Kekasih yang Cuek

5. Cuek juga tanda pasangan yang apa adanya, terbuka, dan punya pola pikir sederhana

7 Suka Duka Punya Pasangan yang Sama-sama Cuekimdb.com

Memiliki seseorang yang punya karakter cuek membuat kalian mudah mengerti maksud masing-masing, ini juga berarti kalian tipe orang terbuka dan apa adanya. Justru orang yang kelihatan cuek itu sebenarnya perhatian, mereka hanya terbiasa fokus pada satu hal. Orang cuek juga cenderung punya pola pikir sederhana yang gak terbiasa menuntut pasangannya.

6. Pasangan yang cuek bukan berarti gak bisa romantis, ada kalanya kalian bakal dikejutkan dengan hal-hal manis

7 Suka Duka Punya Pasangan yang Sama-sama Cuekimdb.com

Bukan berarti mereka yang cuek tidak bisa romantis saat mengungkapkan perasaan seperti kebanyakan pasangan pada umumnya. Saking jarangnya pertemuan, kalian justru pandai memberi kejutan dengan hadiah dan hal-hal manis menyenangkan. Ada semacam  penguatan ketika hubungan sudah pada tahap ini, kalian paham bagaimana menjaga ikatan yang terjalin tanpa berlebihan.

7. Tipe orang cuek cenderung setia, kalian jadi gak perlu saling meragukan perihal keseriusan dan komitmen masing-masing

7 Suka Duka Punya Pasangan yang Sama-sama Cuekimdb.com

Punya kesamaan karakter cuek kesannya memang aneh, tapi keanehan itu yang membuat kalian bisa klik. Kalau banyak pasangan lain biasa punya lonjakan emosi yang naik-turun, sebaliknya kalian terbiasa menyikapi sesuatu dengan biasa. Meski begitu, keseriusan dan komitmen dalam hubungan sudah tidak perlu dikhawatirkan lagi.

Itulah tadi beberapa suka-duka punya pasangan yang sama-sama cuek. Menurutmu, hal apa lagi yang bisa dicantumkan di atas?  

Baca Juga: 7 Keuntungan yang Bakal Didapat Oleh Kamu yang Cuek

Topik:

  • Pinka Wima

Berita Terkini Lainnya