Gebetan Susah Didekati? Mungkin Dia Salah Satu dari 5 Tipe Cewek Ini 

#AdaCinta Kenali tipenya supaya cara PDKT mu tak salah

Hey boys!  Kamu sedang galau karena gebetanmu sangat susah untuk didekati? Jangan terlalu cepat menyerah dan mencap cewek tersebut "jual mahal" karena mungkin saja dia termasuk tipe yang masih ingin dan betah menjomblo. Karena tak semua perempuan sedih dan galau dengan statusnya yang jomblo, beberapa tipe cewek berikut ini malah sangat betah menjomblo.

Selain itu, kamu perlu mengenali tipe cewek tersebut agar dapat mengambil langkah PDKT yang tepat. Inilah 5 tipe cewek yang betah menjomblo dan cara untuk menaklukkannya.

1. Pendiam dan penyendiri

Gebetan Susah Didekati? Mungkin Dia Salah Satu dari 5 Tipe Cewek Ini pexels.com/pixabay

Cewek tipe yang satu sangat suka menyendiri dibandingkan bergaul dengan orang lain apalagi orang yang baru dikenal. Bahkan saat berkumpul pun dia lebih banyak diam dan hanya menjawab seperlunya saja. Tipe yang satu ini juga sangat-sangat menikmati masa-masa menjomblonya, sehingga jika ditanya tentang pacaran ia akan mengatakan hal itu hanya membuang-buang waktu dan menganggapnya sebagai hal yang ribet dan menyulitkan.

Jadi ketika kamu berhadapan dengan tipe cewek yang satu ini, langkah tepat yang harus kamu lakukan adalah dengan mendekatinya secara perlahan dan harus bersabar dengan sikap cueknya. Berikan perhatian tapi jangan terlalu berlebihan dan juga jangan terlalu agresif karena hal itu hanya akan membuat mereka tidak nyaman dan merasa kamu adalah ancaman bagi zona nyamannya.

Mulailah berteman terlebih dahulu, selalu menyapanya saat bertemu, temukan topik pembicaraan yang membuatnya nyaman, selalu bantu dan berikan perhatian saat dia membutuhkanmu. Buat dia merasa nyaman dan mulai bergantung padamu, sehingga dia tidak menganggapmu sebagai ancaman lagi.

2. Mementingkan karir

Gebetan Susah Didekati? Mungkin Dia Salah Satu dari 5 Tipe Cewek Ini https://www.pexels.com/moose-photo

Wanita karir juga termasuk tipe yang susah untuk didekati. Karena yang memenuhi otak mereka adalah bagaimana membuat karirnya semakin cemerlang. Dan pikiran tetang cowok ataupun pacaran nyempil dibagian otak paling belakang. Tipe ini juga menganggap bahwa pacaran hanya akan membuang waktu dan berpengaruh buruk bagi karirnya.

Cara PDKT untuk cewek tipe ini adalah dengan menunjukkan bahwa kamu akan selalu menyemangati dan mendukung keputusan serta keinginannya dalam berkarir. Selain itu jangan terlalu sering mentraktirnya, biarkan sesekali dia membalas traktiranmu ataupun membayar makanannya sendiri.

Karena wanita karir adalah tipe mandiri yang menganggap dirinya sejajar dengan pria, dia bisa saja merasa diremehkan jika kamu selalu menolak saat ia akan membayar makanannya. Dan yang paling penting, jangan membatasinya dalam melakukan pekerjaan. Sekali kamu membatasi pekerjaannya maka kamu akan masuk kedalam daftar blacklist-nya.

Baca Juga: Miris, 5 Zodiak Ini Dikenal Paling Sering Gagal Meraih Cinta Saat PDKT

3. Selalu menjadi pusat perhatian

Gebetan Susah Didekati? Mungkin Dia Salah Satu dari 5 Tipe Cewek Ini pexels.com/Helena-lopes

Pernah nggak sih kalian melihat cewek yang selalu menjadi pusat perhatian dan ditaksir oleh banyak cowok namun dia tetap menjomblo? Beberapa mungkin merasa aneh dengan tipe cewek seperti itu, padahal tinggal tunjuk tapi kok masih betah menjomblo.

dm-player

Sebenarnya ada beberapa alasan mengapa cewek tersebut tetap memilih menjomblo. Alasan yang pertama saking banyaknya yang naksir padanya membuat si cewek ini bingung memilih yang mana hingga akhirnya dari pada pusing ia memilih untuk menolak semuanya. Alasan kedua adalah karena terlalu sering digombali, ia jadi meragukan niatan cowok yang mendekatinya. Apakah cowok itu benar-benar serius atau hanya main-main, dan sekedar menggodanya saja.

Cara PDKT dengan cewek tipe ini adalah tunjukkan bahwa kamu berbeda dengan cowok-cowok lain yang mendekati dan menggodanya hanya untuk main-main. Jangan hanya mengandalkan ucapan, buktikan keseriusanmu dengan tindakan. Perjelas bahwa kamu niatmu serius dan tidak main-main, langsung melamar contohnya.

4. Trauma dengan cinta

Gebetan Susah Didekati? Mungkin Dia Salah Satu dari 5 Tipe Cewek Ini pexels.com/pixabay

Tipe cewek yang satu ini susah didekati karena ia takut tersakiti. Penyebabnya bisa jadi karena ia pernah gagal menjalin hubungan dengan pasangan yang sebelumnya, ataupun karena ia menyaksikan orang terdekatnya menderita karena cinta. Tipe ini juga sangat susah menyembuhkan diri dari rasa sakit yang ia alami, oleh karena itu ia lebih memilih menolak cinta yang datang padanya karena takut tersakiti lagi.

Agak sulit memang mendekati tipe cewek yang seperti ini, namun bukan berarti tidak ada cara untuk menaklukkannya. Namun selidikilah dulu apakah kamu benar-benar mencintainya atau hanya penasaran dengannya. Jangan sampai kamu ingin menaklukkannya hanya karena rasa penasaran dan akhirnya meninggalkannya. Hal itu akan membuat traumanya akan cinta semakin besar.

Jika kamu yakin benar-benar mencintainya maka yang harus kamu lakukan adalah jangan memberikan banyak kata-kata gombal atau rayuan, karena hal ini tidak akan mempan pada mereka. Tunjukkan bahwa kamu serius dan tidak ada niatan untuk main-main apalagi menyakitinya seperti yang pernah terjadi sebelum-sebelumnya.

5. Mencari calon suami idaman

Gebetan Susah Didekati? Mungkin Dia Salah Satu dari 5 Tipe Cewek Ini https://www.pexels.com/kaboompics

Tipe cewek yang satu ini adalah tipe serius yang memikirkan masa depan, ia mencari cowok bukan hanya sekedar untuk berpacaran melainkan untuk dijadikan sebagai suami. Tipe yang satu ini sangat pemilih, ada satu saja dari dirimu yang tidak sesuai dengan daftar cowok idaman yang dimilikinya maka kamu akan langsung tereliminasi.

Misalnya jika kamu merokok sedangkan dia tidak suka perokok, maka ia akan langsung mencoretmu dari daftar. Ataupun ia ingin mencari pasangan yang masih satu daerah dengannya agar saat rindu dengan keluarga ia bisa langsung pulang kerumah sedangkan kampung halamanmu nun jauh disana, hal ini akan langsung mempengaruhi pertimbangannya apakah ia akan membuka hatinya padamu atau tidak.

Lalu bagaimana cara kita memenangkan hatinya, padahal kita termasuk cowok yang pasti tereliminasi karena tak sesuai dengan tipe idamannya? Susah-susah gampang sih. Yang harus kamu lakukan adalah dengan meyakinkan dia bahwa kamu dapat menjadi sosok pria idamannya.

Misalnya kamu akan berhenti merokok, jika menikah denganmu kalian akan tinggal di daerahnya, ataupun jika kalian tinggal di kampung halamanmu, kamu dapat meyakinkan bahwa jika ia rindu dengan keluarganya kamu dapat membawanya pulang bertemu dengan keluarganya.

Intinya kamu dapat meyakinkan dia bahwa di balik kriteria idamannya yang tak sesuai denganmu, kamu dapat memberikan sebuah solusi yang dapat meyakinkannya. Selama perubahan itu mengarah pada hal yang baik maka berubahlah untuknya. 

Tapi ingat jangan sampai usaha menjadi cowok idamannya membuatmu melupakan jati dirimu, karena kebanyakan orang berusaha menjadi "pasangan idaman" namun malah melupakan jati dirinya. Jika hal itu yang terjadi, lebih baik kamu mencari orang lain yang dapat menerimamu apa adanya.

Nah! Itulah 5 tipe cewek yang susah didekati, alasan mereka seperti itu, dan tips-tips PDKT yang sesuai dengan masing-masing tipe. Good Luck ya! Jangan patah semangat dan terus berjuang.

Baca Juga: Tanpa Medsos, Begini 7 Cara Kece Remaja 90an PDKT ke Gebetan

iefa_pooh Photo Verified Writer iefa_pooh

Everlasting Friend

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Febrianti Diah Kusumaningrum

Berita Terkini Lainnya