Jarak Itu Perlu, 5 Alasan Kamu Gak Perlu Sering-sering Ketemu Pacar!

#AdaCinta Jarak akan membuat cintamu terus membara

Saat kita berkomitmen dalam suatu hubungan, sebenarnya kita tetap butuh jarak satu sama lain agar perasaan cinta tetap awet. Karena bila kita selalu bersama, kita akan cenderung bosan satu dengan yang lainnya. Selain itu kita memiliki kehidupan sosial bukan hanya pacar saja.

Inilah 5 alasan kamu dan dia perlu jarak meski kalian sudah resmi pacaran tentunya ada berbagai keuntungan yang akan kamu rasakan!

1. Hubungan perlu jarak agar tak mudah bosan

Jarak Itu Perlu, 5 Alasan Kamu Gak Perlu Sering-sering Ketemu Pacar!Pexels/Fernanda Latronico

Seperti yang sudah disinggung sebelumnya, kamu dan dia tetap butuh jarak meski kalian berdekatan karena bila terlalu sering bertemu kalian akan merasa bosan satu dengan yang lain. Dengan memberikan ruang untuk pasangan, kita akan terus memupuk perasaan cinta dan rindu. Jangan takut akan kehilangan dirinya karena dengan memberikan jarak, justru hati kalian akan makin dekat.

2. Beri jarak sesekali agar saling merindu

Jarak Itu Perlu, 5 Alasan Kamu Gak Perlu Sering-sering Ketemu Pacar!Pexels/Mentatdgt

Rindu akan didapat bila kalian memberikan jarak satu sama lain. Sedangkan seperti yang kita tahu bila rindu merupakan bumbu cinta. Dalam seminggu cukuplah kamu bertemu dengannya dalam dua hari misalnya, dengan begitu kalian akan merasa rindu satu sama lain dan cinta kalian akan tetap awet.

Baca Juga: Setia, 6 Zodiak Ini Terkenal Ahli Mempertahankan Hubungan Jarak Jauh

dm-player

3. Kamu dan dia butuh berinteraksi dengan orang-orang diluar sana bukan hanya kalian berdua saja

Jarak Itu Perlu, 5 Alasan Kamu Gak Perlu Sering-sering Ketemu Pacar!Pexels/Rawpixels

Meski kamu telah berpacaran dengannya, tapi kehidupan sosialmu tetap harus dijalani karena hidupmu tak melulu bersama dengan dirinya. Oleh karena itu jarak menjadi penting agar kehidupan kalian tetap seimbang meski kalian sudah resmi berpacaran.

4. Kamu dan dia butuh waktu sendiri untuk saling introspeksi

Jarak Itu Perlu, 5 Alasan Kamu Gak Perlu Sering-sering Ketemu Pacar!Pexels/Bruce Mars

Selain itu jarak akan memberikanmu ruang agar sama-sama introspeksi diri. Karena meski kita telah mempunyai hubungan, kita tetap butuh waktu sendiri entah itu untuk berpikir dan memperbaiki diri. So, jangan takut dengan jarak karena semua itu mempunyai keuntungan untuk diri kamu sendiri kok!.

5. Saat tak ada pacar kamu belajar untuk lebih mandiri

Jarak Itu Perlu, 5 Alasan Kamu Gak Perlu Sering-sering Ketemu Pacar!Pexels/Bruce Mars

Terakhir kamu akan lebih mandiri saat tak bersama dengan pacar sehingga kamu gak akan ketergantungan olehnya. Kamu menjadi wanita yang benar-benar mandiri dan kuat karena kamu sadar bila hidupmu bukan hanya untuk dirinya, kamu mempunyai kehidupan sosial dan kamu juga memiliki karir yang perlu kamu kejar.

Baca Juga: 10 Ilustrasi Kocak Ini Pasti Dialami Pasangan yang Sudah Lama Pacaran

Indah Shaliha Photo Verified Writer Indah Shaliha

Someone who loves writing and pottery

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Indra Zakaria

Berita Terkini Lainnya