5 Tips Atasi Rasa Takut & Cemas untuk Mulai Berkomitmen!

Pelan-pelan saja

Ketika dulu pernah terluka atau hubungan harus terhenti di tengah jalan. Pasti ada perasaan takut untuk mulai berkomitmen karena takut hal yang sama akan terulang lagi. Namun perasaan takut ini tidak sebaiknya kamu turuti terus karena hidup harus tetap berjalan dan kamu harus terus berjalan maju.

Hadapi dengan pelan-pelan, ini lima tips halau rasa takut untuk berkomitmen lagi!

1. Sembuhkan traumamu dulu

5 Tips Atasi Rasa Takut & Cemas untuk Mulai Berkomitmen!Pexels/Gabriela

Tidak ada tips yang lebih manjur untuk memulai berkomitmen lagi selain sembuhkan trauma dan rasa sakitmu dulu. Jangan paksakan diri untuk berkomitmen kalau hatimu masih belum siap.

Lebih baik nikmati masa single-mu dulu sampai kamu benar-benar kembali bahagia sehingga perasaan takut untuk berkomitmen tidak akan datang menghantui lagi. Jangan takut menjadi single karena kamu tetap akan menemui kebahagiaan di masa-masa single-mu!

2. Konsultasi ke teman yang berpengalaman

5 Tips Atasi Rasa Takut & Cemas untuk Mulai Berkomitmen!Pexels/Elijah

Jika rasa sakit dan trauma sudah sembuh maka langkah selanjutnya cobalah berkonsultasi pada teman yang memang sedang dalam posisi commited relationship. Dengarkan apa nasihat terbaik dia agar kamu bisa menjalani komitmen dengan baik dan nyaman. Rasa cemas pasti sesekali datang namun sudah saatnya kamu tepis dan tetap bergerak maju untuk kebaikanmu sendiri.

Baca Juga: Bukan Gak Serius, 5 Alasan Cowok Masih Takut Berkomitmen

dm-player

3. Belajar komitmen dimulai dari hal kecil

5 Tips Atasi Rasa Takut & Cemas untuk Mulai Berkomitmen!Pexels/Arthur

Jika masih takut dengan komitmen yang besar maka cobalah buat komitmen dengan hal-hal yang kecil dahulu. Seperti misalnya kamu dan dia menjadwalkan hari apa saja untuk bertemu dan quality time bersama. Jika kamu sedikit demi sedikit mulai belajar untuk berkomitmen lagi maka menjalani komitmen yang lebih besar takkan kamu takutkan lagi.

4. Belajar dari kesalahan

5 Tips Atasi Rasa Takut & Cemas untuk Mulai Berkomitmen!Pexels/Rawpixel

Kesalahan adalah guru terbaik di masa depan. Oleh sebab itu agar komitmenmu berhasil cobalah belajar dari kesalahanmu di masa lalu dan hal apa yang menyebabkan hubunganmu dulu kandas. Selain itu kamu juga mesti belajar kesalahan dari orang lain dan jangan coba kamu lakukan kesalahan-kesalahan itu. Dengan begitu kamu bisa menjalani komitmen bersama pasangan tanpa ada hambatan yang berarti.

5. Hadapi dengan santai

5 Tips Atasi Rasa Takut & Cemas untuk Mulai Berkomitmen!Pexels/Tirachard Kumtanom

Hanya karena kamu takut berkomitmen bukan berarti kamu terus bersikap overthinking dan tidak rileks dalam menghadapi hidup. Santai saja dan jangan terlalu dipikirkan dengan begitu kamu bisa menghadapi hubungan yang sedang kamu jalin tanpa beban. Let it flow saja karena hidup tidak sesulit itu dan tidak semenyeramkan itu.

Hidup memang merupakan pilihan namun pastikan pilihan itu adalah jalan terbaik untukmu dalam mencapai kebahagiaan!

Baca Juga: 5 Tanda Jika Si Dia Tidak Berniat untuk Komitmen, Mending Waspada!

Indah Shaliha Photo Verified Writer Indah Shaliha

Someone who loves writing and pottery

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Tania Stephanie

Berita Terkini Lainnya