5 Cara Atasi Kecemburuan dalam Hubungan, Biar Gak Ada Perpisahan

Cemburu bisa merusak hubungan yang harmonis

Cemburu merupakan perasaan yang normal dimiliki setiap pasangan, akan tetapi kecemburuan yang berlebihan justru bisa menyebabkan putusnya hubungan. Penting untuk mengontrol rasa cemburu agar terciptanya hubungan yang sehat.

Memang nggak mudah menghapus perasaan cemburu, akan tetapi penting untuk berusaha melakukannya. Nah, berikut adalah 5 cara yang bisa dilakukan untuk mengatasi kecemburuan dalam hubungan.

1. Tumbuhkan rasa percaya

5 Cara Atasi Kecemburuan dalam Hubungan, Biar Gak Ada Perpisahanpixabay.com/xdorin

Rasa percaya memiliki kekuatan yang besar untuk mempertahankan suatu hubungan. Ketika kamu sudah memercayai pasanganmu, maka nggak ada lagi alasan untuk cemburu. Yang terpenting adalah menumbuhkan terlebih dahulu rasa percaya itu di hatimu.

Meyakini bahwa pasanganmu benar-benar mencintaimu dan nggak akan membuatmu kecewa. Percayalah bahwa apapun yang dia lakukan dan kemanapun dia pergi, kamu akan selalu berada di hatinya.

2. Hilangkan rasa curiga

5 Cara Atasi Kecemburuan dalam Hubungan, Biar Gak Ada Perpisahanpixabay.com/Andi_Graf

Ketika kamu menuduh dan mencurigai pasanganmu karena sebuah kecemburuan, maka bersiaplah kehilangan dia. Jika kamu nggak ingin berpisah, hilangkanlah rasa curiga di hatimu. 

Kecurigaan dapat menimbulkan kecemburuan, begitupun sebaliknya. Karena itu, penting untuk menghilangkan kecurigaan agar nggak muncul kecemburuan yang mengakibatkan hancurnya sebuah hubungan.

3. Biarkan dia berteman dengan siapapun

5 Cara Atasi Kecemburuan dalam Hubungan, Biar Gak Ada Perpisahanpixabay.com/MabelAmber
dm-player

Jangan terlalu membatasi pasanganmu. Biarkan dia berteman dengan siapapun untuk menunjukkan bahwa kamu percaya padanya. Kamu nggak perlu cemburu jika dia berteman dengan lawan jenis. 

Kamu hanya perlu yakin bahwa jika dia tertarik pada teman-temannya, maka dia nggak akan bersamamu. Jadi, ketika dia sudah memilih bersamamu, itu artinya dia hanya tertarik padamu.

Baca Juga: 7 Hal Kecil Ini Sangat Penting untuk Hubungan yang Penuh Cinta

4. Katakan padanya apa yang kamu rasakan

5 Cara Atasi Kecemburuan dalam Hubungan, Biar Gak Ada Perpisahanpixabay.com/Free-Photos

Jika kamu sudah nggak bisa menahan diri dari kecemburuan, hal yang harus kamu lakukan adalah bicara padanya. Akan tetapi, bicaralah dengan baik. Cari suasana yang tepat untuk bicara. Katakan apapun yang kamu rasakan padanya.

Jika kamu merasa dia terlalu dekat dengan orang lain melebihi dirimu, maka katakan padanya dengan hati-hati. Ingat bahwa komunikasi yang baik itu penting agar nggak ada kesalah pahaman.

5. Habiskan lebih banyak waktu bersama

5 Cara Atasi Kecemburuan dalam Hubungan, Biar Gak Ada Perpisahanpixabay.com/adamkontor

Waktu yang sedikit untuk bersama bisa jadi memicu kecemburuan. Untuk itu, kamu perlu menghabiskan lebih banyak waktu bersama agar nggak ada lagi alasan untuk cemburu.

Kencan romantis atau sekadar jalan-jalan, kamu dan pasanganmu perlu lebih dekat dan mengobrol tentang lebih banyak hal. Lebih banyak waktu bersama akan meminimalisir rasa cemburu di dalam suatu hubungan.

Nah, itulah dia 5 cara mengatasi kecemburuan dalam suatu hubungan. Karena rasa cemburu yang berlebihan bisa merusak hubungan, penting untuk menepisnya sejauh mungkin. Semoga kamu dan pasanganmu langgeng terus, ya!

Baca Juga: Gak Terlambat, Lakukan 6 Hal Ini Saat Hubunganmu Ada di Ujung Tanduk

Vhiena Lee Photo Verified Writer Vhiena Lee

Menulis adalah kebahagiaan

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Novaya

Berita Terkini Lainnya