5 Suka Duka yang Kamu Alami Saat Berpacaran dengan Sahabat Sendiri

Sudah tahu?

Memiliki pasangan yang pernah menjadi sahabat dekat kerap dianggap menyenangkan oleh banyak orang. Sebab tak butuh waktu lama untuk saling mengerti kebiasaan dan sifat masing-masing. Hal itu tentu memudahkan proses pendekatan yang bisa membawa mereka menjadi sepasang kekasih.

Walaupun terdengar saat menyenangkan, ternyata berpacaran dengan sahabat sendiri juga ada sisi gak enaknya, lho. Berikut 5 suka duka yang kamu alami saat menjalin hubungan asmara dengan sahabat sendiri.

1. Sama-sama tahu tentang masa lalu masing-masing

5 Suka Duka yang Kamu Alami Saat Berpacaran dengan Sahabat Sendiriunsplash.com/Tord Sollie

Hal menyenangkan seperti poin pertama ini bisa kamu dapatkan saat berpacaran dengan sahabat sendiri.

Sebagai seorang sahabat tentu dia sudah tahu apa rahasiamu dan bagaimana masa lalumu bahkan masa lalu tentang mantan pacar pun sahabatmu pasti sudah tahu. Sehingga saat berpacaran dengan sahabat sendiri kamu tak perlu takut ataupun khawatir jika tiba-tiba ada hal yang membuat memori masa lalumu terputar kembali.

Dengan begitu, hubungan asmaramu dengan sahabat sendiri bisa minim pertengkaran yang diakibatkan oleh mantan pacar.

2. Sudah mengenal keluarga satu sama lain

5 Suka Duka yang Kamu Alami Saat Berpacaran dengan Sahabat Sendiriunsplash.com/Blake Barlow

Menjalin hubungan persahabatan dengan baik bisa menciptakan kedekatan antara kamu dan keluarga sahabatmu begitu pun sebaliknya. Sehingga saat kalian ingin menjalin hubungan asmara, kalian tak perlu merasa was-was lantaran harus berkenalan dengan keluarga besar masing-masing.

Kalian juga tak perlu mengubah penampilan ataupun tingkah laku agar dinilai baik oleh keluarga masing-masing.

Baca Juga: 5 Sikap Elegan Saat Kamu Diremehkan oleh Sahabat Sendiri

dm-player

3. Tidak kaku saat menjalin komunikasi

5 Suka Duka yang Kamu Alami Saat Berpacaran dengan Sahabat Sendiriunsplash.com/A L L E F . V I N I C I U S Δ

Komunikasi antara kamu dengan sahabat sendiri sudah tidak perlu diragukan lagi. Apalagi jika kalian menjadi pasangan, tentu tak ada perasaan gugup lagi. Sebab kalian sudah terbiasa ngobrol bersama bahkan curhat bersama. Kalian pun sudah saling mengerti tentang diri masing-masing. Sehingga tak ada yang namanya sifat jaim ataupun rahasia lainnya.

4. Kurangnya rasa saling menghormati satu sama lain

5 Suka Duka yang Kamu Alami Saat Berpacaran dengan Sahabat Sendiriunsplash.com/A L L E F . V I N I C I U S Δ

Kenal dalam waktu yang cukup lama membuatmu dan sahabatmu paham dengan karakter asli masing-masing. Sehingga kalian bisa dengan mudah bergurau maupun melakukan hal lain dengan perasaan nyaman.

Namun kenyamanan tersebut terkadang bisa mengurangi rasa hormat terhadap satu sama lain karena sudah terbiasa seperti itu. Padahal perilaku saling menghormati di dalam sebuah hubungan sangat diperlukan agar tak terjadi masalah yang tidak diinginkan.

5. Hubungan pertemanan kurang berkembang

5 Suka Duka yang Kamu Alami Saat Berpacaran dengan Sahabat Sendiriunsplash.com/Jessica Castro

Ada saatnya kamu merasakan jika hubungan pertemanan yang kamu bina tak berkembang, begitu pun dengan sahabatmu. Sosialisasi dengan orang baru saat berpacaran dengan sahabat sendiri akan berkurang. Sebab lingkungan pertemanan kalian sama. Kamu akan menjalin relasi dengan teman dari sahabatmu yang sebenarnya sudah kamu kenal saat dulu masih berstatus sahabat. Sehingga relasimu hanya akan itu-itu saja.

Itulah 5 suka duka yang kamu alami saat berpacaran dengan sahabat sendiri. Bagaimana, setelah ini apakah kamu tertarik memiliki pacar yang pernah menjadi sahabatmu sendiri?

Baca Juga: 5 Alasan yang Bikin Kamu Gak Betah Bertengkar Lama dengan Sahabat

Izah Cahya Photo Verified Writer Izah Cahya

Menulis untuk menghidupkan -do the best- ig : @izahcahya_

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Febrianti Diah Kusumaningrum

Berita Terkini Lainnya