Jangan Jauhi! 6 Hal Ini Bikin Kamu Nyaman Berteman dengan Introvert

Meski pendiam, dia orang yang paling nganenin!

Introvert sering dikenal memiliki karakter yang pendiam dan sangat tertutup terhadap orang-orang apalagi dengan mereka yang baru dikenal. Sehingga, tak jarang orang yang memiliki kepribadian introvert dinilai sebagai orang yang sombong dan anti sosial.

Namun jangan salah, di balik kekurangannya mereka memiliki sifat yang bisa bikin kamu nyaman untuk menjalin hubungan pertemanan dengan orang-orang introvert. Jadi, hal-hal apa aja sih yang bikin nyaman untuk berteman dengan mereka yang introvert?

1. Introvert adalah pendengar yang baik

Jangan Jauhi! 6 Hal Ini Bikin Kamu Nyaman Berteman dengan IntrovertPexels/Oleksandr Pidvalnyi

Faktanya sebagian besar dari orang introvert lebih memilih mendengar daripada berbicara, hal ini menjadi ciri khas dari kebanyakan orang dengan kepribadian introvert.

Namun, sisi positifnya adalah orang introvert lebih mampu memahami suatu masalah sehingga mereka juga mampu memberikan solusi untuk pemecahan masalah. Tak jarang, karena sifatnya itu banyak yang merasa nyaman untuk curhat dengan mereka yang berkepribadian introvert.

2. Meski terlihat pendiam, introvert memiliki jiwa kepedulian yang tinggi

Jangan Jauhi! 6 Hal Ini Bikin Kamu Nyaman Berteman dengan IntrovertPixabay/Free-Photos

Seringkali introvert dianggap pasif dalam pergaulan di lingkungannya. Namun, sebenarnya seseorang dengan kepribadian introvert memiliki jiwa empati yang tinggi sehingga dia mampu merasakan apa yang orang lain rasakan dan dia akan dengan mudah tergerak apabila ada seseorang yang benar-benar membutuhkan bantuannya.

3. Introvert akan berubah menjadi pribadi yang menyenangkan, hanya saat mereka sedang bersama orang-orang terdekatnya

Jangan Jauhi! 6 Hal Ini Bikin Kamu Nyaman Berteman dengan IntrovertPixabay/StockSnap

Seorang introvert tidak selamanya menjadi pribadi yang pendiam, tertutup dan cenderung menyendiri. Justru mereka akan mengeluarkan sifat aslinya dan berubah menjadi sosok yang periang bahkan sangat heboh saat ketika mereka menemukan orang yang tepat & merasa nyaman untuk bergaul bersamanya.

Baca Juga: 5 Hal yang Patut Kamu Banggakan Sebagai Seorang Introvert

dm-player

4. Seorang introvert akan rela mengorbankan apapun demi orang yang dia sayangi

Jangan Jauhi! 6 Hal Ini Bikin Kamu Nyaman Berteman dengan Introvertsrilanka.boomerangedu.com

Introvert menganggap orang-orang terdekatnya sebagai suatu prioritas, karena introvert merasa hanya mereka yang paling mengerti akan dirinya. Sehingga, orang-orang introvert akan rela mengorbankan apapun untuk orang yang dia sayangi.

5. Introvert cenderung memilih untuk mengalah dan menghindari perdebatan

Jangan Jauhi! 6 Hal Ini Bikin Kamu Nyaman Berteman dengan IntrovertPexels/ Afta Putta Gunawan

Seorang intovert lebih memilih mengalah dan menghindari segala bentuk perdebatan, karena bagi mereka, berinteraksi dengan orang-orang saja sangat membuat energi mereka terkuras, apalagi ikut melayani suatu perdebatan.

Hal ini kembali lagi kepada sifat dasar seorang introvert yang memang menyukai ketenangan dan mereka tidak ingin hubungan dengan orang-orang terdekatnya hancur hanya karena sebuah perdebatan.

6. Sulitnya membuka diri dengan orang baru, membuat introvert sangat menjaga hubungan yang ia miliki

Jangan Jauhi! 6 Hal Ini Bikin Kamu Nyaman Berteman dengan IntrovertPixabay/Free-Photos

Ketika introvert telah menemukan titik nyaman dengan seseorang, maka mereka akan berusaha menjaga baik suatu hubungan & menjadikan orang tersebut sebagai teman dekatnya.

Namun jangan kaget bila seorang introvert hanya akan memiliki 1 sampai 2 teman saja. Hal ini bukan berarti mereka tidak mau membuka diri untuk orang lain, tetapi karena memang mereka lebih nyaman untuk membangun hubungan dengan lingkup yang kecil.

Jadi gimana nih, tertarik untuk memiliki teman seorang introvert?

Baca Juga: Buat Introvert, Ini 5 Trik Menyesuaikan Diri di Lingkungan Baru!

Mochamad Dohan Photo Writer Mochamad Dohan

Do what is right, not what is easy nor what is popular

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Arifina Budi A.

Berita Terkini Lainnya