Kecocokan Pasangan Taurus dan Leo, Wah Bisa Banyak Debat nih!

#IDNTimesLife Sama-sama keras kepala sih!

Taurus adalah zodiak berelemen tanah, sedangkan Leo berelemen Api. Dalam astrologi, kombinasi dua elemen ini dianggap kurang kompatibel. Tak hanya itu, Taurus dan Leo sama-sama zodiak tetap (fixed sign) yang terkenal dengan karakter keras kepala.

Lalu bagaimana kecocokan pasangan Taurus dan Leo? Yuk, simak penjelasan di bawah ini!

1. Sama-sama menghargai kesetiaan

Kecocokan Pasangan Taurus dan Leo, Wah Bisa Banyak Debat nih!dok. kakaoTV

Sebagai dua zodiak tetap, Taurus dan Leo sangat menghargai kesetiaan. Mereka memahami bahwa kejujuran dan kepercayaan pada satu sama lain adalah dasar dari hubungan apa pun supaya bisa bertahan lama. 

Sebagai pasangan, Taurus dan Leo tidak bisa melepaskan tangan mereka satu sama lain. Mereka berbagi dorongan untuk loyalitas dan kasih sayang yang stabil.

2. Hubungan penuh bergairah

Kecocokan Pasangan Taurus dan Leo, Wah Bisa Banyak Debat nih!dok. jtbc

Leo yang berelemen api selalu memiliki energi yang membara. Taurus, meski berelemen tanah, juga dikenal senang dengan hubungan membara. Kombinasi ini membuat hubungan mereka terasa penuh gairah.

Melakukan hal-hal romantis merupakan makanan sehari-hari pasangan zodiak ini. Meskipun begitu, umumnnya Leo perlu bertindak lebih dulu untuk bermesraan, karena Taurus cenderung lebih pasif.

3. Sama-sama keras kepala, mereka bisa banyak berdebat

Kecocokan Pasangan Taurus dan Leo, Wah Bisa Banyak Debat nih!dok. tvn
dm-player

Salah satu karakter khas yang menjadi kelemahan zodiak tetap adalah keras kepala. Taurus dan Leo pun memiliki karakter ini. Ketika sudah yakin akan sesuatu, mereka sulit untuk dipengaruhi.

Karakter keras kepala ini lantas membuat hubungan Taurus dan Leo bisa dipenuhi perdebatan. Kalau masing-masing merasa paling benar, bagaimana bisa mencapai kesimpulan bersama?

Baca Juga: Kecocokan Pasangan Sesama Taurus, Hubungan Pelan tapi Pasti 

4. Beda hobi atau aktivitas yang digemari

Kecocokan Pasangan Taurus dan Leo, Wah Bisa Banyak Debat nih!dok. tvn

Kelemahan lain dari pasangan Taurus dan Leo adalah perbedaan hobi atau aktivitas yang digemari. Taurus lebih senang sesuatu yang tenang, nyaman, dan mudah. Leo senang sesuatu yang cepat dan menantang.

Perbedaan ini membuat mereka sulit untuk memiliki waktu berkualitas bersama. Oleh karena itu, pasangan ini perlu melakukan penyesuaian, agar bisa melakukan aktivitas yang disenangi berdua.

5. Masalah dalam mengelola uang

Kecocokan Pasangan Taurus dan Leo, Wah Bisa Banyak Debat nih!dok. tvn

Taurus dan Leo pun juga memiliki tantangan akan perbedaan nilai hidup. Saat Taurus memilih zona keamanan, Leo memilih hal-hal yang mewah menyenangkan. Perbedaan ini bakal terasa mencolok dalam cara mereka menggunakan uang.

Taurus memilih menyimpan uang untuk keamanan finansialnya, sedangkan Leo menggunakan uang untuk kesenangan pribadinya. Tentu, perbedaan ini bisa berdampak buruk saat mereka hidup berumah tangga.

Itu tadi kecocokan pasangan Taurus dan Leo. Apakah pasangan ini cocok atau boncos?

Baca Juga: Kecocokan Pasangan Taurus dan Gemini, Hubungannya Kurang Bergairah!

Topik:

  • Pinka Wima

Berita Terkini Lainnya