Musuh dalam Selimut, Kenali 5 Cirinya Teman yang Menusuk dari Belakang

Baik di depan, tapi di belakang malah menikam!

Idealnya, seorang teman adalah orang yang berada di sisi kita dalam suka dan duka. Tempat untuk bercerita dan seru-seruan bersama. Ada kalanya saking dekat, bahkan teman bisa melebihi peran keluarga sendiri.

Namun sayang, di dunia ini tak semua orang berperangai baik. Ada yang judulnya teman, tapi ternyata dalam hati menyimpan benci. Di depan manis, di belakang menikam. Itulah musuh dalam selimut.

Di bawah ini beberapa ciri dari teman yang menusuk dari belakang yang perlu kamu waspadai. Apa saja?

1. Sangat kepo dengan urusanmu

Musuh dalam Selimut, Kenali 5 Cirinya Teman yang Menusuk dari Belakangunsplash.com/@bewakoofofficial

Hati-hati dengan tipe teman yang begitu ingin tahu dengan urusan pribadi kamu sampai sedetail-detailnya. Bahkan sampai tentang pacarmu, ia sangat kepo. Bisa jadi bukan perhatian, tapi ada maksud merebut cowokmu dengan berusaha melakukan trik-trik untuk menghancurkan hubunganmu.

Teman sejati, biasanya gak akan berusaha kepo. Ia paham, kalau kamu memang ingin bercerita, pasti akan mengeluarkan unek-unekmu sendiri tanpa harus dipancing-pancing.

Karena tiap orang tidak sama, ada yang leluasa menceritakan masalah, tapi ada lagi yang lebih nyaman menyimpannya untuk dipikirkan sendiri solusinya. Dan apa pun itu keputusanmu, ia akan menghormati.

2. Sering memberi “saran” yang menjatuhkan

Musuh dalam Selimut, Kenali 5 Cirinya Teman yang Menusuk dari Belakangpexels.com/@tphotography

Musuh dalam selimut tak akan bahagia melihatmu senang. Itulah sebabnya dia berusaha menyabotase usaha-usaha dirimu supaya bisa jadi lebih baik dan berprestasi.

Di balik “saran” yang tampak baik, sebenarnya kalau kamu perhatikan, isinya tak jauh-jauh dari kritikan. Bukannya malah membuatmu jadi termotivasi, malah mengecilkan dan mematikan impian-impianmu.

Jadi hati-hati ya dengan tipe teman seperti ini. Bisa bikin hidupmu gak maju-maju!

dm-player

Baca Juga: Teman Kamu Hobi Pinjam Duit? Ini Cara Cerdas Menghadapinya

3. Berusaha mengambil untung darimu

Musuh dalam Selimut, Kenali 5 Cirinya Teman yang Menusuk dari Belakangpexels.com/@cottonbro

Ciri lainnya dari teman tapi musuh adalah sifatnya yang benalu. Berusaha untuk selalu memanfaatkanmu. Giliran kamu yang butuh, dia susah dicari. Pernah nemu orang seperti ini?

4. Ratu drama

Musuh dalam Selimut, Kenali 5 Cirinya Teman yang Menusuk dari Belakangpexels.com/@rodnae-prod

Berteman dengan musuh dalam selimut tak akan membuat hidupmu tenang. Masalah malah dicari-cari. Karena pada dasarnya, ia telah benci dan tak ingin melihatmu happy.

Entah itu keburukanmu atau keburukan orang, akan digali. Tujuannya menciptakan konflik yang membuat citramu buruk, atau agar kamu berpihak di sisinya meski sebenarnya ia yang salah.

5. Sering bercanda yang menyinggung perasaan

Musuh dalam Selimut, Kenali 5 Cirinya Teman yang Menusuk dari Belakangunsplash.com/@krewellah87

Musuh yang berkedok teman akan berusaha menutupi rasa bencinya lewat candaan. Coba deh perhatikan, adakah di antara temanmu yang hobi sekali bercanda tapi menyinggung hati? Kalau iya, kamu perlu waspada. Bisa jadi ia tak setulus yang kamu kira. Ada permusuhan di balik sikapnya yang dari luar tampak baik.

Kita memang harus bersikap baik pada siapa saja. Tapi dalam berteman, perlu pilih-pilih. Bukan maksud mendiskriminasi, tapi lebih pada upaya melindungi diri dari perilakunya yang berbahaya. Jadi, kalau mendapati temanmu memiliki ciri-ciri di atas, sebaiknya jaga jarak, ya!

Baca Juga: 5 Hal yang Terjadi jika Kamu Sering Membanding-bandingkan Teman

L A L A Photo Verified Writer L A L A

I fear not the man who has practiced 10,000 kicks once, but I fear the man who has practiced one kick 10,000 times (Bruce Lee)

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Tania Stephanie

Berita Terkini Lainnya