5 Ciri Hubungan yang Mudah Dapat Restu dari Orangtua, Catat!

Restu didapat, siap melangkah lebih serius?

Hubungan asmara memang diawali oleh kalian berdua. Saat melakukan pendekatan sampai proses pacaran, semuanya hanya melibatkan kalian berdua saja.

Tapi, saat berbicara mengenai level hubungan yang lebih tinggi, pastinya kalian perlu melibatkan orangtua dan keluarga masing-masing. Restu dari orangtua tak dapat dimungkiri sebagai jalan yang harus kalian tempuh jika ingin menikah nanti.

Tapi, memang mendapat restu orangtua bisa dibilang gampang-gampang sulit. Namun jika lima hal ini sudah terpenuhi, kalian bisa lho dapat restu dengan kilat. 

1. Seiman dan sevisi 

5 Ciri Hubungan yang Mudah Dapat Restu dari Orangtua, Catat!ilustrasi beribadah (pixabay.com/Godsgirl_madi)

Karakter pastinya jelas berbeda. Kalian tidak akan menemukan pasangan yang karakternya sangat persis. Justru karena perbedaan inilah pasangan akan saling melengkapi satu sama lain.

Namun, untuk visi dan keimanan dalam hidup, hendaknya kalian satu dan tak berbeda. Karena akan sulit jika sampai berbeda.

Negara pun melarang pernikahan dari beda agama. Apalagi orangtua kalian yang sudah membesarkan dan mendidik sesuai dengan kepercayaan mereka. Jadi, jangan lantas marah saat kalian menjalani hubungan beda agama dan orangtua melarang. 

Karena setiap orangtua pasti menginginkan pasangan yang terbaik untuk anaknya. Coba mengerti perasaan orangtua juga. 

2. Tidak banyak drama yang dipertontonkan ke orangtua 

5 Ciri Hubungan yang Mudah Dapat Restu dari Orangtua, Catat!ilustrasi konflik (pixabay.com/RyanMcGuire)

Biasanya kalian sewaktu pacaran sering banget mempertontonkan drama pertengkaran di depan orangtua. Teriak-teriak ditelpon, menangis, sampai bertengkar secara langsung di depan orangtua. Kalau sudah begini yang kalian perlihatkan kepada orangtua, bagaimana bisa mendapat restu dari mereka?

Pasti mereka juga akan khawatir kalau kalian saja sedari pacaran sudah sering berantem dan putus nyambung, bagaimana kelak ketika sudah menikah? Karena perceraian pastinya merupakan suatu aib bukan hanya untukmu tapi keluarga juga. 

Baca Juga: 5 Alasan Pentingnya Restu Orangtua, Izin Dulu lalu Menikah!

3. Sama-sama stabil secara finansial 

5 Ciri Hubungan yang Mudah Dapat Restu dari Orangtua, Catat!ilustrasi kencan (pixabay.com/N-Y-C)
dm-player

Stabil itu tidak harus kaya, ya. Tapi setidaknya kalian memang mampu membuktikan bahwa kehidupan finansial masing-masing itu sudah stabil. Secara logika saja, mana ada orangtua yang mau hidup anaknya lebih susah setelah menikah dengan pasangannya.

Maka dari itu, jangan menikah dulu sampai kalian siap secara finansial. Karena setelah menikah, orangtua tentunya tidak akan bertanggung jawab lagi atas hidup kalian.

Kartu keluarga saja sudah akan berbeda. Gak mungkin dong masih mau minta uang dari orangtua karena belum mandiri setelah menikah?

4. Hubungan yang membawa perubahan positif untuk kalian

5 Ciri Hubungan yang Mudah Dapat Restu dari Orangtua, Catat!ilustrasi pasangan (pixabay.com/chermitove)

Misalnya sebelum berhubungan dengannya salah satu dari kalian malas untuk beribadah. Tapi, setelah kalian saling mengenal, rupanya jadi rajin beribadah kembali.

Hal ini pasti dilihat juga oleh orangtua. Kalau malah setelah hubungan jadi banyak pengaruh negatifnya, pasti orangtua akan sulit merestui.

Tapi, jika kalian mampu menunjukkan bahwa ada perubahan positif dari hubungan ini, maka pasti orangtua akan mudah merestui. Setidaknya orangtua merasa menitipkan anaknya kepada orang yang mampu membimbingnya dengan baik. 

5. Pihak kedua keluarga sudah mengenal sebelum hendak menikah

5 Ciri Hubungan yang Mudah Dapat Restu dari Orangtua, Catat!ilustrasi keluarga (pixabay.com/ASSY)

Jadi jika memang ingin menikah kelak, kalian tentunya harus memperkenalkan kedua keluarga sedini mungkin. Tidak apa saling mengenalkan orangtua dan saudara inti saja.

Hal ini supaya orangtua bisa menilai keluarga calon besannya. Pasti ini akan sangat berguna bagi orangtua. Mengingat mereka mendidik dan membesarkan kalian dengan penuh kasih sayang.

Pastinya juga orangtua menginginkan kalian dapat keluarga yang bisa memberikan kasih sayang juga. Jadi, jangan sungkan buat mempertemukan orangtua dulu, ya.

 

Sebenarnya tidak muluk-muluk untuk bisa direstui orangtua. Kelima hal di atas perlu dibuktikan dulu, pasti orangtua akan lapang dada memberikan restu.

Orangtua yang baik tidak hanya mengukur semua dari materi, namun dari realita dan kebahagiaan anaknya. 

Baca Juga: 5 Sikap yang Harus Dihindari ke Orangtua Pacar, Biar Dapat Restu!

Laurensius Aldiron Photo Verified Writer Laurensius Aldiron

Seorang pegawai kantoran pada umumnya, yang memilih menulis untuk mengeluarkan opini yang tak bisa disampaikan secara langsung..

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Albin Sayyid Agnar

Berita Terkini Lainnya