Jangan Sungkan, 5 Hal Ini Memang Wajib Dipertanyakan Saat Awal Pacaran

Pastikan sebelum jadian

Kamu pasti lagi senang sekali karena pada akhirnya dia mengajak kamu pacaran setelah proses PDKT yang up and down. Namun, jangan terlalu lama senangnya, karena ternyata kamu harus terlebih dahulu mempertanyakan ke 5 hal ini sebelum menerima tawarannya untuk pacaran. Apa saja? Yuk, kita bahas bersama!

1. Apa yang menarik di dirimu sehingga dia mau pacaran sama kamu?

Jangan Sungkan, 5 Hal Ini Memang Wajib Dipertanyakan Saat Awal Pacaranpixabay.com/chermitove

Kalau dia memang serius, dia pasti menyebutkan 1 alasan konkret kenapa dia bisa suka sama kamu dan ingin menjadikanmu sebagai pacar. Kenapa sih, kamu wajib tau alasan dia mau pacaran sama kamu? Supaya kamu bisa mengembangkan bagian yang disukainya darimu, agar harapannya hubungan kamu dan dia gak cuma seumur jagung. 

2. Tujuan pacaran ini untuk apa?

Jangan Sungkan, 5 Hal Ini Memang Wajib Dipertanyakan Saat Awal Pacaranpixabay.com/StockSnap

Kemudian, kamu juga wajib tanya sama dia, apa sih tujuan pacaran ini, apakah mau serius, atau masih hanya sebatas perkenalan. Setelah kamu tau tujuan dia, sinkronkan dengan tujuan kamu juga. Apakah tujuannya sama dengan tujuanmu.

Kamu juga harus mempertimbangkan berbagai faktor, misalnya umur. Karena kalau pacaran hanya sebatas main-main, sedangkan usia kamu sudah waktunya mencari pasangan hidup, maka dia gak worth it bagi kamu. 

Baca Juga: Ini 5 Alasan Penting Kenapa Sebaiknya Pacaran Dulu Sebelum Menikah 

3. Apakah dia bisa menerima kekuranganmu?

dm-player
Jangan Sungkan, 5 Hal Ini Memang Wajib Dipertanyakan Saat Awal Pacaranpixabay.com/Takmeomeo

Sebaiknya, obrolin kekuranganmu dan kekurangan dia di awal. Sehingga, saat menjalani hubungan nanti, kamu dan dia gak begitu kaget dan gak menyesal. Jangan karena cintanya masih menggebu di awal, sehingga apapun kekurangan mau diterima. Cinta itu gak buta guys. Secantik atau seganteng apapun kamu, kalau kamu ternyata kasar dan cerewet, kemolekan tubuhmu itu akan sia - sia di mata pasangan. 

4. Mau ada perjanjian khusus atau tidak?

Jangan Sungkan, 5 Hal Ini Memang Wajib Dipertanyakan Saat Awal Pacaranpixabay.com/Free-Photos

Selanjutnya kamu harus membahas tentang perjanjian khusus di antara kamu dan dia. Apakah setiap hari harus kasih kabar, mau pergi harus izin dulu, dan yang terpenting utarakan jika memang kamu punya visi hidup bahwa seks dilakukan setelah menikah. Dengan demikian semuanya akan jelas di awal. Ini penting dilakukan agar meminimalisir terjadinya perselisihan di antara kamu dan dia. 

5. Apakah dia mau berkenalan dan mengenalkan kamu ke keluarga?

Jangan Sungkan, 5 Hal Ini Memang Wajib Dipertanyakan Saat Awal Pacaranbusinessinsider.com

Lantas, apakah dia mau dikenalkan dan memperkenalkan ke kelurga masing - masing atau masih belum siap dan butuh waktu untuk itu. Namun, seyogyanya jika dia memang serius dan cinta sama kamu, maka dia akan minta izin kepada orang tua kamu untuk pacaran dengan anaknya. Ya, istilahnya izin kepada yang punya. 

Nah itu dia guys, 5 pertanyaan wajib sebelum kamu menerima pernyataan cinta dan ajakan pacaran dari seseorang. Jadikan masa dating ini sebagai masa yang baik untuk perkenalan untuk memikirkan apakah kamu dan dia bisa lanjut ke tahap selanjutnya atau tidak.

Baca Juga: 5 Sisi Buruk Bucin yang Justru Sering Dianggap Romantis Saat Pacaran

Laurensius Aldiron Photo Verified Writer Laurensius Aldiron

Seorang pegawai kantoran pada umumnya, yang memilih menulis untuk mengeluarkan opini yang tak bisa disampaikan secara langsung..

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Ernia Karina

Berita Terkini Lainnya