5 Hal yang Justru Bikin Gebetan Jadi Takut Saat Kamu Dekati

Yuk, berubah biar cepat dapat pacar

Proses PDKT merupakan hal yang lumrah sebelum kamu memutuskan akan melanjutkan hubungan lebih serius atau tidak. Jadi di masa ini akan lebih rawan, karena setiap gerak-gerik dirimu akan dinilai oleh gebetan. 

Kamu boleh berusaha sebaik mungkin untuk membuat dia terkesan. Namun, kalau sering melakukan lima hal ini justru gebetan akan takut didekati. Waspada, ya.

1. Terlalu sering nge-chat dan telpon

5 Hal yang Justru Bikin Gebetan Jadi Takut Saat Kamu DekatiIlustrasi bermain gawang (pixabay.com/Pexels)

Kamu harus belajar waktu yang baik untuk melancarkan PDKT. Jangan setiap saat menghubungi dia. Memang terkadang cinta itu bikin kangen dan ingin selalu berkomunikasi.

Tapi, pastikan di waktu yang tepat. Jangan saat jam kerja kamu sibuk chatting dia terus. Malahan gebetan akan ngecap kamu pengangguran karena selalu ganggu dia. 

2. Terlalu kentara sudah kepoin akun medsosnya 

5 Hal yang Justru Bikin Gebetan Jadi Takut Saat Kamu DekatiIlustrasi chatting (pixabay.com/Ri_Ya)

Biasanya kalau dapat gebetan yang aktif di medsos, akan lebih memudahkan kamu untuk kepoin tentang kepribadiannya. Dari sini kamu sedikit banyak akan tahu, bagaimana bahasanya dan tingkah lakunya.

Namun, jangan terlalu jujur kalau kamu sekepo itu sama doi. Cukup dengan menpraktekkannya saja. Misal dia suka makan sate. Sesekali kamu kasih dia sate itu boleh. Namun, jangan keseringan juga.

Baca Juga: 5 Tips Ngobrol Seru untuk Ambil Hati Gebetan, Biar Gak Bosan

3. Selalu muncul di tempat dia berada

dm-player
5 Hal yang Justru Bikin Gebetan Jadi Takut Saat Kamu DekatiIlustrasi pria kuat (pixabay.com/Free-Photos)

Biasanya yang paling sering adalah mendatangi rumah atau tempat kerjanya. Kalau bisa jangan dilakukan, ya. Apalagi kalau dia tidak meminta kamu datang. Karena rumah dan tempat kerja bagi orang yang statusnya masih gebetan adalah tempat yang bersifat privasi. Jangan membuat dia takut dan malah menganggapmu sebagai stalker

4. Menghubungi teman-temannya untuk cari informasi tentangnya

5 Hal yang Justru Bikin Gebetan Jadi Takut Saat Kamu DekatiIlustrasi bermain ponsel (pixabay.com/pasja1000)

Jika memang kamu kenal dia dari teman, maka boleh saja bertanya tentang dirinya. Namun, jangan sampai kamu menghubungi temannya satu per satu hanya untuk menanyakan tentang dirinya. Jatuhnya, kamu akan dianggap orang yang aneh. 

Belum terlalu kenal itu wajar. Maka dari itu proses PDKT ini diperlukan. Jadi, nikmati saja proses perkenalan daripada mengusir orang sekitarnya. 

5. Menyakiti diri sendiri demi dapat perhatiannya

5 Hal yang Justru Bikin Gebetan Jadi Takut Saat Kamu DekatiIlustrasi sakit (pixabay.com/Atlantios)

Yang terakhir dan gak jarang dilakukan oleh orang adalah menyakiti diri sendiri supaya dikasihani dan dapat perhatian gebetan. Jika berhasil, mungkin itu rezekimu. Namun jika gagal, maka jangan harap kamu akan dapat perhatian dia lagi. Karena pastinya dirimu sudah dicap tukang bohong olehnya. 

 

Jadi, PDKT-lah sewajarnya. Jangan terburu-buru, karena pastinya untuk mengenal seseorang perlu waktu dan usaha yang agak lama. Jangan sampai menyesal karena menggunakan strategi yang malah membuat doi ketakutan terhadapmu.

Baca Juga: 5 Tips Elegan Menarik Perhatian Gebetan Lewat Chat, Patut Dicoba!

Laurensius Aldiron Photo Verified Writer Laurensius Aldiron

Seorang pegawai kantoran pada umumnya, yang memilih menulis untuk mengeluarkan opini yang tak bisa disampaikan secara langsung..

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Albin Sayyid Agnar

Berita Terkini Lainnya