5 Kebohongan Gebetan yang Sering Dilakukan Saat PDKT, Pernah Temui?

Sering buat kamu jadi tertipu, lho

Proses PDKT merupakan suatu tahap yang sangat penting dalam upaya mendekati seseorang. Sebab, walau sudah PDKT pun kadang kamu tak selalu bisa menapaki jenjang hubungan selanjutnya. Oleh karena itu, banyak hal yang akan rela dilakukan gebetan demi mendapatkan hatimu. Salah satunya dengan cara berbohong. 

Berbohong kadang dipilih karena mereka pikir hal itu tidak akan kamu ketahui. Beralasan demi kebaikan, tapi lima hal ini sering jadi kebohongan gebetan kepadamu. Supaya kamu tidak mudah percaya dan tetap waspada, yuk simak apa saja model kebohongannya di bawah ini.

1. Sudah melupakan pacarnya terdahulu

5 Kebohongan Gebetan yang Sering Dilakukan Saat PDKT, Pernah Temui?ilustrasi pasangan (pixabay.com/Free-Photos)

Well, walau sudah putus sama pacarnya yang dulu, kenangan itu tidak bisa dihapus begitu saja. Apalagi jika pacar itu merupakan yang pertama atau sudah melakukan hal di luar kewajaran saat pacaran dulu. Tentu saja kenangannya akan sulit dilupakan. 

Omongan dia yang sudah melupakan tentu hanya ingin membuat dirimu tak khawatir saja. Dia mau kamu tetap mau PDKT sama dia tanpa perlu khawatir perasaan dia masih sama mantan. Padahal, dalam hati pasti masih merindukan mantan. Apalagi kalau dia yang diputusin mantannya. 

2. Pura-pura sibuk 

5 Kebohongan Gebetan yang Sering Dilakukan Saat PDKT, Pernah Temui?ilustrasi menunggu (pixabay.com/nastya_gepp)

Memang kesibukan seseorang itu berbeda-beda. Tak selalu terjadi, tapi juga kalau sudah memiliki aktivitas yang rutin akan membuat dia kadang tak memberi kabar. Namun, kalau ingat ada teori yang jangan terlalu cepat membalas pesan dari gebetan, masih percayakah kamu kalau doi sibuk?

Zaman sekarang, smartphone tidak bisa lepas dari hidup manusia. Dalam sehari atau sekali waktu, pasti orang akan iseng membuka gawai pintarnya. Jadi, bukan karena dia benar-benar sibuk, tapi hanya mau jual mahal sedikit saja. Bukan begitu? 

Baca Juga: 5 Kunci Dekati Gebetan yang Lama Jomlo, Bikin Ia Nyaman Denganmu!

3. Mengaku orang yang blak-blakan atau ngomong di depan

5 Kebohongan Gebetan yang Sering Dilakukan Saat PDKT, Pernah Temui?ilustrasi pasangan (pixabay.com/pasja1000)
dm-player

Biar pun dia mengaku sebagai orang yang blak-blakan, percaya deh rasa sungkannya juga masih ada. Selama dia besar dengan budaya timur, tak semua hal dia berani terang-terangan ngomong di depan. Juga tak semua orang bisa dia perlakuan begitu. Apalagi sama kamu sebagai gebetannya.

Saat PDKT, setiap tutur kata itu diperhitungkan terlebih dahulu. Tidak serta merta dia keluarkan begitu saja. Hal ini bertujuan supaya dia tetap bisa menjaga hatimu untuk tidak menjauh.

Buktinya, saat dia tidak jadi PDKT dan kesannya ghosting, apakah dia memberi alasan sesungguhnya? Kalau dia ternyata punya gebetan yang lebih dia suka? Tentu tidak, bukan?

4. Menyukai seseorang yang apa adanya

5 Kebohongan Gebetan yang Sering Dilakukan Saat PDKT, Pernah Temui?ilustrasi pasangan (pixabay.com/SnapwireSnaps)

Jelas ini merupakan kebohongan yang sangat mudah diketahui. Sebab setiap orang pastinya memiliki kriteria kesukaan sendiri terhadap orang yang akan jadi pasangan mereka. Jadi, apa adanya ini rasanya hanya kedok untuk membuat dia terkesan welcome sama kamu. Namanya saja dia sedang PDKT.

Ketika dia sudah merasa mendapat perhatian darimu, barulah dia mulai menuntut dan mengeluh tentang dirimu. Sehingga dia tak seratus persen menerima kamu apa adanya. Lagian, jika dia terlalu menerima, kamu perlu curiga jangan-jangan ada kekurangan besar dalam dirinya. 

5. Hanya punya satu gebetan 

5 Kebohongan Gebetan yang Sering Dilakukan Saat PDKT, Pernah Temui?ilustrasi pertemanan (pixabay.com/sasint)

Hal ini juga merupakan pencitraan diri seorang gebetan. Saat dia PDKT sama kamu, mungkin dia akan menceritakan mantannya. Namun dia tak pernah membahas orang yang sedang dekat dengannya saat ini juga, bukan? Maka dari itu jangan mudah percaya kalau dia hanya punya satu gebetan.

Apalagi kalau banyak yang mengakui dirinya menarik. Pasti banyak dong, saingan kamu? Jadi, bersikap santai saja ketika dia mengaku hanya punya satu gebetan. Beri tahu dia, kalau pun punya banyak, itu masih haknya karena belum terikat sama siapa pun. 

Sekilas, kebohongan di atas bukan merupakan kebohongan yang merugikan. Namun, jangan sampai kamu langsung percaya begitu saja, jika ada gebetan menyebutkan lima hal di atas. Citra diri yang ditampilkan saat PDKT itu pasti yang baik-baik saja. 

Baca Juga: 5 Langkah Membangun Kepercayaan Diri Saat PDKT, Kamu Layak, Kok!

Laurensius Aldiron Photo Verified Writer Laurensius Aldiron

Seorang pegawai kantoran pada umumnya, yang memilih menulis untuk mengeluarkan opini yang tak bisa disampaikan secara langsung..

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Ines Sela Melia

Berita Terkini Lainnya