5 Cara Positif Atasi Broken Home, Gak Harus Selalu Bersedih

Bangkit, duniamu belum runtuh!

Umumnya perasaan hati seorang anak broken home menjadi lebih sensitif dan suka menghindari tempat keramaian. Kondisi selalu ingin menyendiri ini membuat tingkat depresi cepat naik, bahkan tidak sedikit yang melarikan diri ke hal negatif.

Tak ayal anak broken home dipandang sebelah mata padahal tak ada satupun anak yang menginginkan perpisahan orang tua terjadi. Guys jika kamu sedang berada di dalam keluarga broken home percayalah duniamu belum runtuh, ada banyak hal positif yang bisa dilakukan, seperti 5 cara di bawah ini:

1. Menulis blog hingga terbitkan buku novel

5 Cara Positif Atasi Broken Home, Gak Harus Selalu BersedihUnsplash.com/ kellybrito

Memang tidak semudah itu untuk menulis kembali kisah terpahit dalam hidup apalagi akan menjadi konsumsi public. Namun menurut penelitian, menulis ekspresif dapat membantumu melewati trauma atau peristiwa yang penuh tekanan seperti broken home.

Menuliskan perasaan terdalam secara pribadi dan emosional setidaknya kamu akan merasa "lega" yang luar biasa. Dengan menjadi penulis kamu akan mempunyai pembaca setia yang akan selalu menunggu setiap kelanjutan kisahmu.

2. Traveling keliling dunia, bertemu dengan orang-orang baru.

5 Cara Positif Atasi Broken Home, Gak Harus Selalu BersedihPixabay.com/ Jan Vasek

Seorang broken home rentan sekali depresi apalagi jika dipertemukan kembali dengan orang-orang yang ada di masalalu-nya. Guys jangan membuat dirimu larut dalam kesepian dan menjauh dari keramaian.

Kamu butuh refreshing, pergilah ke tempat-tempat baru dan bertemu dengan orang-orang baru. Selain mendapat suasana dan wawasan baru, sudah terbukti secara ilmiah bahwa traveling dapat meredakan stress dan menambah rasa syukur dalam hidup. Yuk, packing!

3. Cover lagu di YouTube, sampaikan emosionalmu dengan karya

5 Cara Positif Atasi Broken Home, Gak Harus Selalu BersedihUnsplash.com/ Giovanni Ribeiro
dm-player

Gak jarang para juri dikompetisi bernyanyi selalu berkata "Kalau nyanyi itu harus pakai hati" memang ya bernyanyi itu bak sedang bermeditasi pada diri sendiri. Ada banyak manfaat bagi kesehatan mental jika kamu suka bernyanyi salah satunya bisa bikin hati plong.

Tak usah pikirkan suara bagus atau tidak. Kalau masih malu untuk bernyanyi on stage, kamu bisa memulainya dengan cover lagu di YouTube. Tunjukan pada dunia duka hatimu yang sesungguhnya.

Baca Juga: 5 Seleb Korea Ini Mengajarkan Broken Home Bukan Halangan Kesuksesan!

4. Mentransfer hal-hal sedih menjadi tawa melalui Stand Up Comedy

5 Cara Positif Atasi Broken Home, Gak Harus Selalu Bersedihbabylonradio.com

"Tertawalah sebelum tertawa itu dilarang" faktanya tertawa memiliki manfaat yang bagus untuk aliran darah. Kisah sedih tidak selamanya di simpan sendiri, kamu bisa coba berlatih Stand Up Komedi.

Mengobati luka hati dengan menertawakan kisah sedih memang agak miris, tapi kalau dikemas dengan apik kamu bisa menghibur diri sendiri dan orang yang mendengar.

5. Aktif di sosial media, jadi influencer yang menginspirasi banyak orang

5 Cara Positif Atasi Broken Home, Gak Harus Selalu BersedihPexels/Agung Pandit Wiguna

Cara mudah untuk menyembuhkan luka salah satunya adalah dengan menyibukkan diri. Kamu suka hobi apa, memasak, kulineran, atau menggambar? Yuk, bagikan hal kreatif dan positif untuk meng-influence pengikutmu di media sosial.

Bukan berarti perpisahan orangtua membuatmu menjadi anti sosial dan larut dalam kesedihan guys. Life must go on, hidupmu masih panjang. Itulah 5 cara positif atasi broken home, bikin dapat banyak cinta. Yuk, share artikel ini sampaikan ke teman-temanmu!

Baca Juga: 5 Hal Ini Akan Menyemangati Dirimu yang mengalami Broken Home

Lisa Deslina Photo Verified Writer Lisa Deslina

Blog pribadi: www.deslinalisa.com

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Novaya

Berita Terkini Lainnya