Jangan Tertipu, 5 Bukti Gebetan Menjadikanmu Pelarian Kesedihannya

#IDNTimesLife Jangan hanyut dengan permainannya, ya!

Pernah punya gebetan yang sudah lama dekat, eh tiba-tiba menghilang karena dia lebih memilih orang lain daripada kamu? Pastinya pernah, dong! Rasanya pasti sakit, tapi entah kenapa seiring kamu mencoba untuk melupakannya, dia malah kembali.

Kembalinya dia gak melulu menjadi pertanda baik. Ada kemungkinan dia cuma menjadikan kamu sebagai pelarian kesedihannya, lho! Ini lima buktinya kalau kamu gak percaya.

1. Kembali menghubungimu agar punya teman untuk mengobrol

Jangan Tertipu, 5 Bukti Gebetan Menjadikanmu Pelarian Kesedihannyapexels.com/Anthony Shkraba

Orang yang lagi sedih biasanya akan mencari orang yang bisa menghibur dirinya. Dan orang itu adalah kamu, orang yang dia rasa siap mendengar semua ceritanya kala itu. Orang yang memberikan nasihat terbaik.

Tapi ketahuilah, itu cuma gimik agar dia gak sendirian. Setidaknya dengan kehadiranmu, hari-harinya gak sepi. Bahkan kalau dia butuh bantuan, dia bisa mengandalkanmu juga.

2. Mengatakan kalau dia nyaman mengobrol denganmu

Jangan Tertipu, 5 Bukti Gebetan Menjadikanmu Pelarian Kesedihannyapexels.com/Katerina Holmes

Lagi-lagi, ini adalah caranya supaya kamu gak merasa seperti dimanfaatin olehnya. Dia berusaha meyakinkan sekuat tenaga agar kamu tetap ada di sampingnya sampai dia merasa baikan.

Dia dengan senang hati menghubungi kamu, baik melalui SMS atau telepon. Juga mencoba memberi pengertian saat kamu sedang sibuk, jadi kamu merasa seperti dimanja beneran.

3. Mencoba terlihat peduli sama apa yang terjadi denganmu

Jangan Tertipu, 5 Bukti Gebetan Menjadikanmu Pelarian Kesedihannyapexels.com/Kampus Production
dm-player

Take and gift beneran berlaku dalam hidup. Agar kamu peduli kepadanya, dia pun akan lebih dulu peduli kepada kamu. Menanyakan kabarmu, siap mendengar keluh kesahmu, pokoknya peduli dalam semua hal layaknya pacaran.

Setidaknya dengan bersikap peduli, komunikasi di antara kalian tetap terjaga dengan baik walaupun kamu cuma jadi pelampiasan kesedihannya saat ini.

4. Mengajakmu ketemuan

Jangan Tertipu, 5 Bukti Gebetan Menjadikanmu Pelarian Kesedihannyapexels.com/Jep Gambardella

Dia yang sekarang akan berusaha membuat keadaan kembali seperti semula, seperti saat kalian masih sering chat atau telponan. Tujuannya untuk menghilangkan rasa merasa bersalahnya dia karena sudah pernah meninggalkanmu beberapa waktu lalu.

Percaya atau gak, perlakuan baik ini cuma sesaat saja. Cuma agar dia gak kesepian, apalagi kalau penyebab kesedihannya itu karena baru putus cinta.

5. Semuanya perlahan luntur saat kondisinya kembali membaik

Jangan Tertipu, 5 Bukti Gebetan Menjadikanmu Pelarian Kesedihannyapexels.com/Kampus Production

Perhatikan baik-baik saat dia kembali menghubungimu. Pasti luar biasa baik, bahkan mau mengorbankan waktu dan dirinya untukmu. Tapi perhatikanlah, sikap baiknya ini perlahan-lahan akan luntur.

Selain karena kebahagiaannya mulai kembali, dia juga bosan karena harus berpura-pura peduli dan baik kepada kamu. Gak ada untungnya juga, kecuali kalau dia beneran suka sama kamu dan ingin memperjuangkanmu.

Sebelum geer karena gebetan kembali menghubungimu, sebaiknya cari tahu penyebab dia kembali. Kalau benar dia mau menjadikanmu pelarian lagi, kamu tahu cara menyikapinya supaya dianya gak kebiasaan dan merasa bisa mempermainkanmu terus.

Baca Juga: 5 Tanda kalau Gebetan Mendekatimu Hanya sebagai Pelarian Belaka!

Louisa Gabe Photo Verified Writer Louisa Gabe

Living extraordinary

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

Berita Terkini Lainnya