5 Alasan Pentingnya Punya Sosok Sahabat Saat Kamu Beranjak Dewasa

Karena sahabat adalah salah satu yang bisa dipercaya!

Apakah kamu punya seorang sahabat? Sudah berapa lama kalian bersahabat? Beruntunglah kamu kalau sudah memilikinya dan berhasil merajut tali persahabatan sampai sekarang.

Sebab, semakin bertambahnya umur, kamu akan semakin membutuhkan sosok sahabat dalam hidupmu. Kenapa? Ini alasannya! 

1. Kamu sudah gak bisa bicara dengan sembarang orang

5 Alasan Pentingnya Punya Sosok Sahabat Saat Kamu Beranjak Dewasapexels.com/Armin Rimoldi

Ya, karena gak semua orang bisa dipercaya. Kamu gak bisa seenaknya bicara tentang masalah dalam hidupmu kepada orang yang baru dikenal. Alih-alih mencari solusi, masalah kamu malah tersebar ke mana-mana. 

Dengan memiliki sosok sahabat, kamu tahu kepada siapa harus menceritakan masalahmu. Terutama kalau kamu gak terbiasa curhat kepada keluarga. Dan pastinya masalahmu gak akan diketahui oleh siapa pun.

2. Semua orang semakin sibuk dengan urusannya masing-masing

5 Alasan Pentingnya Punya Sosok Sahabat Saat Kamu Beranjak Dewasapexels.com/Samson Katt

Memiliki sosok sahabat saat usia bertambah sebenarnya bukan hal yang mustahil. Namun, proses mencarinya ini butuh waktu lama karena banyaknya aktivitas yang harus dikerjakan. Gak hanya bekerja, tapi juga berbisnis, bergabung dalam komunitas, dan lain sebagainya.

Bandingkan saat kamu duduk di bangku SMA, saat aktivitas belum sebanyak sekarang, maka mencari sosok sahabat jauh lebih mudah. Waktu yang dihabiskan bersama pun jauh lebih banyak. 

Baca Juga: 5 Tanda jika Sebenarnya Sahabat Keberatan dengan Sikapmu, Please Peka!

3. Sahabat jadi salah satu orang yang bisa mengerti kondisimu

dm-player
5 Alasan Pentingnya Punya Sosok Sahabat Saat Kamu Beranjak Dewasapexels.com/fauxels

Beruntunglah kamu kalau memiliki sosok sahabat sejak dulu. Sebab, mereka inilah tempat pelarianmu saat keluarga gak mengerti tentang kondisimu kala itu. Sahabatlah yang akan menenangkanmu dan memotivasimu untuk bangkit dari keterpurukan.

Apalagi di usiamu yang sudah beranjak dewasa, di kala masalah hidupmu bertambah kompleks. Maka memiliki sosok sahabat bisa menjadi obat atas masalah dalam hidupmu.

4. Untuk urusan berkorban, sahabat juga mau kok!

5 Alasan Pentingnya Punya Sosok Sahabat Saat Kamu Beranjak Dewasapexels.com/Anna Shvets

Selain keluarga, sahabat menjadi satu-satunya orang yang mungkin mau berkorban untukmu. Berkorban dalam hal waktu, tenaga, maupun materi asal kamu mendapatkan yang terbaik. Sebab, kamu sudah menjadi bagian dari hidup mereka sejak lama.

Apa pun yang kamu butuhkan selagi itu belum melewati batas kemampuan, mereka pasti lakukan. Coba bandingkan sama orang lain yang statusnya cuma "teman" biasa, pastinya gak akan mau berkorban seperti ini untukmu.

5. Dunia orang dewasa penuh dengan masalah

5 Alasan Pentingnya Punya Sosok Sahabat Saat Kamu Beranjak Dewasapexels.com/Budgeron Bach

Menjadi orang dewasa gak seenak kelihatannya. Justru semakin kamu dewasa, semakin banyak masalah yang datang dalam hidupmu. Kamu harus memikirkan pekerjaan, finansial, keluarga, sesama, dan banyak hal lagi yang terkadang membuatmu ingin menyerah.

Untungnya, kehadiran sosok sahabat bisa menjadi obat penenang bagimu. Kamu punya sosok yang bisa diajak bertukar pikiran, yang bisa dipercaya, dan pastinya akan memberi solusi atas masalahmu. Bukan malah menambah masalah seperti yang kebanyakan orang lain lakukan.

Semakin dewasa, maka semakin tinggi rasa insecure kamu untuk menjalin persahabatan dengan orang lain karena jumlah orang yang bisa dipercaya semakin sedikit. Itulah kenapa kamu harus lebih berhati-hati lagi supaya gak bersahabat dengan orang yang salah. 

Baca Juga: Jangan Ngaku Sahabat Kalau Kamu Lakukan 5 Hal Ini Padanya

Louisa Gabe Photo Verified Writer Louisa Gabe

Living extraordinary

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Merry Wulan

Berita Terkini Lainnya