5 Fondasi yang Wajib Dimiliki Setiap Hubungan Percintaan, Biar Awet!

Hubunganmu sudah punya prinsip yang mana saja?

Setiap orang pastinya menginginkan hubungan percintaan yang sukses dan bahagia. Namun nyatanya, di setiap hubungan pasti mempunyai permasalahan yang bisa membuat kamu dan pasangan jungkir balik dalam menyelesaikannya. Oleh karena itu, ada baiknya kamu memperhatikan prinsip yang wajib dimiliki ketika menjalin hubungan asmara.

Fondasi atau prinsip merupakan kunci dari kesuksesan hubungan percintaan yang mana dapat memberikan kualitas hubungan yang baik. Nah, lima fondasi di bawah ini harus dimiliki setiap pasangan dalam menjalin hubungan percintaan agar bisa langgeng.

1. Pahami love language pasangan 

5 Fondasi yang Wajib Dimiliki Setiap Hubungan Percintaan, Biar Awet!ilustrasi pasangan (pexels.com/Leah Kelley)

Tahukah kamu, jika setiap orang punya cara yang berbeda untuk menunjukkan rasa sayang mereka? Ada yang dengan quality time, mengafirmasi melalui perkataan, memberikan hadiah, sentuhan fisik, hingga melakukan berbagai tindakan untuk memberikan kenyamanan. Dari beragamnya cara tersebut, tak menutup kemungkinan kamu dan pasanganmu juga punyai cara berbeda dalam memperlihatkan love language masing-masing.

Oleh karena itu, prinsip pertama yang harus dimiliki setiap hubungan percintaan adalah memahami bahasa cinta atau love language masing-masing. Melalui berbagai macam love language tersebut, kamu dan pasangan dapat berkomunikasi dan memahami cinta. Sehingga hubungan bisa berjalan langgeng karena keduanya saling paham dengan ungkapan masing-masing.

2. Buktikan cinta dengan tindakan 

5 Fondasi yang Wajib Dimiliki Setiap Hubungan Percintaan, Biar Awet!ilustrasi pasangan bergandengan tangan (pexels.com/samson katt)

Salah satu cara untuk membuktikan rasa cinta kamu kepada pasangan adalah dengan tindakan yang kamu lakukan. Hal ini merupakan prinsip penting yang harus dimiliki setiap hubungan percintaan.

Ketika kamu memutuskan untuk memilih pasangan dan mencintainya, kamu harus menunjukkan rasa cinta yang nyata. Caranya adalah dengan memahami bagaimana  pasanganmu merasa dicintai dan lakukan hal tersebut. Jadi buktikan rasa cintamu dengan tindakan yang bikin doi nyaman, ya!

Baca Juga: 5 Dampak Terburuk dari Berakhirnya Suatu Hubungan Percintaan

3. Tertawa bersama 

dm-player
5 Fondasi yang Wajib Dimiliki Setiap Hubungan Percintaan, Biar Awet!ilustrasi pasangan bahagia (pexels.com/@ketut-subiyanto)

Prinsip berikutnya yang perlu dimiliki setiap hubungan percintaan yaitu dengan tertawa bersama pasangan. Meskipun terkesan sederhana, fondasi dan cara yang satu ini bisa memberikan vibes positif dalam hubungan yang kamu jalin, lho.

Tentunya dengan tertawa juga dapat membuat kamu dan pasangan merasa dihargai ketika tengah menceritakan banyak hal. Selain itu, tertawa juga merupakan pilihan yang baik untuk membuat hubungan kamu menjadi lebih asyik dan menyenangkan. 

4. Selalu minta maaf saat salah 

5 Fondasi yang Wajib Dimiliki Setiap Hubungan Percintaan, Biar Awet!ilustrasi meminta maaf (pexels.com/RODNAE Productions)

Setiap orang pasti pernah melakukan kesalahan, entah itu secara sengaja ataupun tidak. Hal tersebut tentunya juga berlaku dalam hubungan percintaan. Mungkin saja kamu atapun pasangan mengatakan suatu hal yang bisa membahayakan hubunganmu.

Oleh karena itu, prinsip yang perlu dimiliki dalam hubungan percintaan yaitu selalu meminta maaf ketika berbuat salah. Dengan meminta maaf dan mengakui kesalahan, hubungan percintaan yang kamu jalin juga akan dipenuhi dengan rasa saling percaya. Cinta bukan ajang adu gengsi, bukan?

5. Jangan pernah melampaui batas 

5 Fondasi yang Wajib Dimiliki Setiap Hubungan Percintaan, Biar Awet!ilustrasi pasangan bertengkar (pexels.com/Alex Green)

Pasti ada suatu hal yang gak pernah kamu ingin lakukan atau katakan dengan pasangan, kan? Oleh karena itu, saat hendak menjalin suatu hubungan percintaan, kamu perlu menetapkan suatu batasan yang realistis. Hal ini agar kamu dan pasangan bisa menghindari batasan yang kalian buat ketika menjalin hubungan asmara.

Hal ini bisa menjadi salah satu fondasi terpenting untuk diingat agar hubungan berjalan dengan bahagia. Dengan tidak melampaui batasan yang ada, kamu dan pasangan akan lebih menghargai satu sama lain.

Dengan menerapkan beberapa prinsip di atas, hubungan yang kamu jalin dengan pasangan bisa menjadi lebih langgeng dan bahagia. Tunggu apa lagi? Yuk, mulai terapkan saat ini juga!

Baca Juga: 5 Hal yang Tidak Boleh Dimaklumi dalam Hubungan Asmara

Marissa Zefanya Photo Verified Writer Marissa Zefanya

Muggle.

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Ines Sela Melia

Berita Terkini Lainnya