Simak 8 Hal yang Diharapkan Cewek Mandiri dari Calon Pasangannya

Biar kamu lebih bisa memahaminya

Satu sisi, jadi cewek mandiri itu cita-cita banyak sesama cewek. Gak sedikit juga cowok yang berharap punya pasangan cewek yang mandiri. Akan tetapi, nyatanya cewek mandiri juga masih sering disalahpahami lho. Terutama dalam urusan asmara. Kemandirian mereka kerap dipandang sebagai bakal masalah saat mereka menjalin hubungan istimewa dengan seseorang.

Nah, biar gak salah paham lagi, ini nih, 8 hal yang biasanya diharapkan cewek mandiri dari calon pasangannya.

1. Calon pasangan minimal sama mandirinya

Simak 8 Hal yang Diharapkan Cewek Mandiri dari Calon PasangannyaPexels.com/olly

Mentang-mentang ceweknya tipe mandiri, malah cowoknya yang ganti selalu ingin dimanja bahkan kekanak-kanakan. Bukannya bikin tambah sayang, calon pasangan yang begini malah bikin jengkel cewek mandiri dan akan langsung dicoret dari daftar orang yang mungkin akan menjadi pasangannya sehidup semati.

Kemandirian mereka bukan berarti mereka siap sedia buat memanjakan apalagi menjadi figur ibu buat pasangannya. Pasangan ya pasangan. Harus ada ‘saling’nya, bukan yang satu menjadi pengabdi buat yang lain. Jangan heran kalau cewek mandiri langsung merasa malas sama cowok yang berkebalikan dengan dirinya dalam hal kemandirian.

2. Jangan terintimidasi oleh kemandirian ceweknya

Simak 8 Hal yang Diharapkan Cewek Mandiri dari Calon PasangannyaPexels.com/zun1412

Cewek menjadi mandiri itu bukan dalam rangka mengintimidasi siapa pun kok. Tidak pada sesama cewek, juga tidak pada kaum lelaki. Santai saja. Kemandirian mereka biasanya terbentuk melalui cerita panjang kehidupan mereka. Bahkan kemandirian mereka adalah cara mereka bertahan dalam kehidupan yang mungkin sarat tantangan.

3. Wajib dipahami, cewek mandiri bukan gak punya sisi manja

Simak 8 Hal yang Diharapkan Cewek Mandiri dari Calon PasangannyaPexels.com/burst

Sama seperti semua orang, cewek yang kelihatannya amat mandiri juga selalu punya sisi manja kok. Cuma manjanya gak sering-sering dan hanya akan mereka perlihatkan pada orang-orang yang benar-benar dekat dengan mereka.

4. Tolong jangan bikin ribet hal-hal sepele

Simak 8 Hal yang Diharapkan Cewek Mandiri dari Calon PasangannyaPexels.com/belart84

Kemandirian secara otomatis akan membuat seseorang berusaha menyederhanakan segala hal. Demikian pula dengan cewek mandiri. Menyederhanakan segala hal adalah cara untuk memudahkan mereka mengatasi berbagai persoalan.

Jadi, kalau ingin mendapatkan perhatian apalagi tempat yang istimewa di hati cewek mandiri, tolong jangan bikin ribet hal-hal yang sepele ya. Itu bertolak belakang dengan sifat mereka.

Baca Juga: 5 Zodiak Cewek Ini Mandiri Abis, Tak Banyak Menuntut ke Pasangan

dm-player

5. Jangan paksa cewek mandiri meninggalkan kemandiriannya dan menjadi ketergantungan sama pasangan

Simak 8 Hal yang Diharapkan Cewek Mandiri dari Calon PasangannyaPexels.com/snapwire

Ini nih, yang bisa bikin cewek mandiri merasa muak. Bagi mereka, pasangan dan kemandirian mereka itu bukan dua hal yang perlu dipilih salah satu. Buat mereka, keduanya seharusnya bisa jalan bersamaan. Ya punya pasangan, ya tetap mandiri.

Bukan malah seperti disuruh memilih, kalau mau punya pasangan atau hubungan yang langgeng, berubah dahulu jadi cewek yang lebih bergantung sama orang lain khususnya sama pasangan. Biar pasangan lebih merasa dibutuhkan.

Duh, semandiri apa pun mereka, mereka juga tetap butuh sosok pasangan masing-masing kok. Hanya saja mungkin bukan dalam fungsi mengantarkan mereka ke mana-mana atau memenuhi kebutuhan-kebutuhan pribadi mereka melainkan lebih ke teman diskusi, teman bicara dari hati ke hati, teman menonton film setelah menyelesaikan kesibukan masing-masing, bahkan teman merencanakan masa depan termasuk bisnis bareng.

6. Paling gak suka dikomentari sebagai terlalu mandiri

Simak 8 Hal yang Diharapkan Cewek Mandiri dari Calon PasangannyaPexels.com/breakingpic

Dalam kamus cewek mandiri, gak ada yang namanya terlalu mandiri. Yang ada hanyalah mereka bisa karena mereka merasa harus bisa. Mengomentari mereka terlalu mandiri hanya akan membuat mereka seolah-olah menyimpang dari rambu-rambu menjadi cewek yang baik dan benar. Padahal, menjadi mandiri bukanlah sebuah kesalahan.

7. Jangan menjadikan kemandirian cewek sebagai masalah

Simak 8 Hal yang Diharapkan Cewek Mandiri dari Calon PasangannyaPexels.com/thelazyartist

Sebetulnya, bagi cewek maupun cowok, kemandirian justru solusi dari masalah bahkan bisa mencegah timbulnya berbagai masalah. Kalau seseorang memandang kemandirian cewek sebagai masalah, secara tidak langsung ia juga menganggap si cewek mandiri sebagai biangnya masalah karena memiliki sifat itu. Kalau sudah begini sih, jelas gak akan masuk ke daftar orang yang mungkin akan menjadi pasangan cewek mandiri.

8. Yuk, sadari bahwa kemandirian cewek justru bagus buat masa depan kalian

Simak 8 Hal yang Diharapkan Cewek Mandiri dari Calon PasangannyaPexels.com/jonathanborba

Kemandirian baik pihak cowok maupun cewek akan menjadi sangat penting. Dengan kemandirian itu, kapan pun kalian harus berbagi tugas menjadi lebih mudah. Tidak perlu satu pihak menopang semuanya.

Bila dikarenakan satu dan lain hal menjadi tidak bisa, bagaimana? Ibaratnya, papan yang disangga dua tonggak tentu lebih mudah diseimbangkan ketimbang papan yang hanya disangga satu tonggak.

Intinya mau cewek atau cowok pasti menginginkan yang terbaik dari pasangannya. Tapi kamu sendiri harus memberikan yang terbaik juga buat pasangan kamu.

Baca Juga: Mandiri hingga Sukses, 7 Bentuk Bibir Cewek Berikut Ada Artinya Lho!

Marliana Kuswanti Photo Verified Writer Marliana Kuswanti

Esais, cerpenis, novelis. Senang membaca dan menulis karena membaca adalah cara lain bermeditasi sedangkan menulis adalah cara lain berbicara.

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Merry Wulan

Berita Terkini Lainnya