6 Tanda Kencan Kalian Berkualitas, Gak Cuma Membuang Waktu

#IDNTimesLife Atau malah hanya mengumbar nafsu?

Berkencan selama pacaran tentu sudah menjadi hal yang biasa, ya? Saking biasanya, kalian mungkin gak pernah memikirkan kualitas kencan kalian yang sesungguhnya.

Pokoknya, asal bertemu terus berduaan saja. Padahal, kualitas kencan kalian dapat menjadi petunjuk apakah hubungan kalian bakal lanjut ke pernikahan atau gak, lho.

Ingin tahu kencan kalian selama ini terbilang berkualitas atau malah buruk untuk kelanjutan hubungan kalian? Cek saja dari tanda-tanda berikut ini!

1. Gak dijadikan ajang mengumbar nafsu

6 Tanda Kencan Kalian Berkualitas, Gak Cuma Membuang WaktuIlustrasi pacaran (unsplash.com/andrrewphoto)

Di dalam perkawinan pasti ada nafsu dan hubungan seksual. Akan tetapi, menjadikan kencan selama pacaran sebagai ajang mengumbar nafsu belum tentu akan mengantarkan kalian ke pernikahan.

Bukannya menikah dan bahagia untuk selamanya, malah ada yang merasa sangat dikecewakan karena ditinggalkan begitu saja setelah pasangannya merasa jenuh. Atau bahkan, dia tidak siap mempertanggungjawabkan kehamilan yang tak direncanakan.

Kalaupun menikah, biasanya karena keterpaksaan saja dan berujung sengsara. Bagus jika kencan kalian gak perlu menyerempet hal-hal berbahaya seperti ini.

Tahan godaan atau lebih baik gak usah ketemuan dulu. Atau, kencannya selalu di tempat ramai saja biar gak ada setan lewat.

2. Bikin kalian makin kompak

6 Tanda Kencan Kalian Berkualitas, Gak Cuma Membuang WaktuIlustrasi kekompakan pasangan (unsplash.com/clemono)

Tentunya, kompak dalam hal-hal yang positif, ya! Bukan malah kompak mengumbar nafsu seperti dalam penjelasan poin sebelumnya.

Kekompakan kalian seiring dengan kencan-kencan yang terjadi, adalah tanda kalian telah berhasil menemukan kata sepakat di antara sekian banyak perbedaan yang ada. Beda pendapat sudah dapat dicarikan titik temunya.

Kalian juga telah mampu saling memahami persepsi masing-masing atas suatu masalah. Gak ada lagi yang namanya debat kusir.

Baca Juga: 5 Tanda Gebetan Semakin Tertarik Padamu setelah Kencan Pertama

3. Membangun keterbukaan dan rasa saling percaya di antara kalian

6 Tanda Kencan Kalian Berkualitas, Gak Cuma Membuang WaktuIlustrasi keterbukaan pasangan (unsplash.com/clemono)

Dua hal ini hanya akan bisa dicapai kalau kalian gak kebanyakan basa-basi atau terlalu jaim saban berkencan. Jadilah apa adanya dan mengobrol dengan sesantai mungkin.

Dengan begitu, kalian gak ada keinginan untuk saling menutupi apa pun. Jangan sampai kencan sudah berkali-kali dalam seminggu selama sekian tahun, tetapi kalian tetap saja saling curiga.

dm-player

Akibatnya, kalian sering berantem cuma karena kesalahpahaman. Sesuatu yang gak perlu terjadi seandainya kalian telah terbiasa bersikap saling terbuka.

4. Gak meributkan hal-hal sepele

6 Tanda Kencan Kalian Berkualitas, Gak Cuma Membuang WaktuIlustrasi pasangan sederhana (unsplash.com/pavelbadrtdinov)

Hal-hal sepele misalnya, mau ketemuan di mana dan naik apa. Dalam kencan yang berkualitas, keduanya bukanlah persoalan. Semua pilihan tempat sama baiknya, sebab yang terpenting kalian bertemu.

Apalagi cuma perkara kendaraan. Jangan sampai harus jadi kewajiban buat kalian pergi dengan kendaraan pribadi seperti mobil, yang makin mewah makin bikin kalian semangat pergi kencan. 

Padahal, pergi berdua dengan kendaraan umum, berjalan kaki jika jaraknya cukup dekat seperti dalam ilustrasi, atau malah gowes bareng juga gak masalah, kan? Kecuali ada faktor materialistis.

5. Membuat kalian makin yakin menatap masa depan bersama

6 Tanda Kencan Kalian Berkualitas, Gak Cuma Membuang WaktuIlustrasi menatap masa depan (unsplash.com/arnelhasanovic)

Nah, tanya ke diri masing-masing saja. Setelah kerap berkencan sekian lama, kalian tambah yakin dengan kelanjutan hubungan itu, atau malah tambah ragu?

Seharusnya, sih, seiring banyaknya kesempatan berkencan, kalian makin mantap dalam menatap masa depan bersama. Sudah mulai ada bayangan ke mana arah hubungan kalian. Misalnya, kalian merencanakan pernikahan, pertemuan dengan keluarga besar pacar, kota yang ingin ditinggali setelah kalian menikah, dan menyiapkan rumah.

6. Kian mengenal karakter masing-masing

6 Tanda Kencan Kalian Berkualitas, Gak Cuma Membuang WaktuIlustrasi kencan (unsplash.com/jackofallstreets)

Kencan kalian sudah tak terhitung lagi, tetapi kok kalian tetap sering bingung dengan keinginan dan sikap pasangan? Wah, ada yang tidak beres nih!

Mungkin seperti disebutkan dalam penjelasan poin 3, selama ini kalian terlalu jaim dan penuh basa-basi saat berkencan. Akibatnya, perkenalan kalian gak pernah mendalam.

Karakter asli masing-masing gak kunjung terkuak. Ini dapat sangat berbahaya, lho. Kalau kalian nekat menikah sebelum benar-benar saling mengenal karakter masing-masing, rumah tangga bisa dipenuhi cekcok dan gak langgeng.

Sebaliknya jika kencan kalian berkualitas, kalian sudah paham betul karakter pasangan. Manfaatnya, kalian jadi lebih mudah saling menyesuaikan dan mengendalikan diri supaya tak terjadi benturan.

 

Enam hal di atas menunjukkan kencan kalian sehat dan berprospek. Kalau gak memenuhi kriteria kencan berkualitas di atas, kalian pantas ketar-ketir. Hubungan kalian mungkin gak mampu bertahan lebih lama lagi.

Baca Juga: Gagal Total, Ini 5 Tanda Kencan Pertama Kalian Bikin Gebetan Ilfil

Marliana Kuswanti Photo Verified Writer Marliana Kuswanti

Esais, cerpenis, novelis. Senang membaca dan menulis karena membaca adalah cara lain bermeditasi sedangkan menulis adalah cara lain berbicara.

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Albin Sayyid Agnar

Berita Terkini Lainnya