5 Cara Memenangkan Hati Pria, Bikin Dia Jatuh Cinta

Pria gak minta muluk-muluk kok! #IDNTimesLife

Hal yang sering dipikirkan perempuan dalam hubungan adalah sejauh mana pria mencintainya. Apakah dia perhatian? Atau pertanyaan lain yang selalu tentang sebesar apa perempuan itu merasa dicintai. Betul? Kadang kamu sendiri lupa mengukur sebaik apa cinta yang kamu berikan pada pria yang jadi pasanganmu.

Padahal berusaha untuk bikin pria merasa dicintai itu sama pentingnya. Hubungan gak bakal langgeng kalau tak diperjuangkan bersama. Lalu, seperti apa pria ingin dicintai dan dimengerti? Simak dalam poin-poin berikut, ya!

1. Apresiasi sesederhana apa pun usaha yang dia lakukan

5 Cara Memenangkan Hati Pria, Bikin Dia Jatuh Cintailustrasi pasangan berpegangan tangan (Unsplash.com/Andrik Langfield)

Pria selalu ingin terlihat lebih kuat dan pintar. Hal itu tak lain supaya kamu terpesona dan menjadikan dirinya pantas untuk melindungimu. Dia bakal merasa hebat ketika kamu selalu memberinya apresiasi. 

Apa susahnya memuji setiap hal baik yang dia lakukan? Entah kebaikan itu untuk dirinya sendiri, orang lain, terlebih untukmu sendiri. Apresiasimu bukan hanya bikin pria merasa dicintai, dia juga menjadikan apresiasimu sebagai penyemangatnya. 

2. Kenali apa saja yang bisa bikin dia tersenyum

5 Cara Memenangkan Hati Pria, Bikin Dia Jatuh Cintailustrasi pasangan saling tersenyum menatap (Pexels.com/Vanessa Garcia)

Bukan hanya perempuan yang ingin dimengerti, pria juga ingin pasangannya lebih peka pada apa yang dia sukai dan dia benci. Lewat obrolan santai, kamu bisa tanya langsung seputar hobi dan hal-hal apa saja yang bikin dia gak nyaman.

Keingintahuanmu menunjukkan kalau kamu peduli, tentu saja pria bakal merasa dicintai. Apalagi kalau kamu benar-benar melakukan hal-hal yang bikin dia tersenyum sehari-hari.

Baca Juga: 5 Ciri Pasangan yang Sebenarnya Tak Begitu Mencintaimu, Hati-hati!

3. Buat dia nyaman dengan memberinya me time

dm-player
5 Cara Memenangkan Hati Pria, Bikin Dia Jatuh Cintailustrasi pria menggunakan laptop (Pexels.com/Buro Millennial)

Sebesar apa pun pria mencintaimu, tetap ada momen tertentu dimana dia punya keinginan untuk gak diganggu. Pria juga butuh waktu untuk menyelesaikan misinya, mengerjakan hobinya atau waktu untuk sekadar menyendiri.

Saat momen ini tiba, cobalah untuk memahaminya. Kesal dan marah karena dia gak bisa menemani, hanya memperburuk kondisi. Beri dia waktu dengan batasan tertentu. Saat me time habis dan dia kembali padamu, kamu bisa bicarakan tentang apa yang mungkin bisa diperbaiki.

4. Dengarkan apa maunya selama itu baik 

5 Cara Memenangkan Hati Pria, Bikin Dia Jatuh Cintailustrasi pasangan sedang membaca buku (Pexels.com/Andrea Piacquadio)

Jiwa kepemimpinan seorang pria, selalu membuatnya punya keinginan untuk didengar. Selama itu positif dan bisa bikin kamu lebih baik, gak ada salahnya mengiyakan pendapatnya.

Apalagi kalau posisinya sudah menjadi suami. Didengar disini maksudnya adalah ditaati. Kecuali, kalau kamu punya pandangan lain yang kuat, kamu perlu terbuka dan mendiskusikannya baik-baik.

5. Buat dia bangga dengan pintar merawat diri

5 Cara Memenangkan Hati Pria, Bikin Dia Jatuh Cintailustrasi pasangan berdiri di padang rumput (Pexels.com/Gustavo Fring)

Gak bisa dipungkiri, pria pasti suka perempuan yang good looking. Cantik itu memang relatif baginya, sebab dia mungkin menyukaimu bukan hanya soal rupa, tapi juga karena kepribadian dan prestasimu. 

Tapi, pria bakal merasa dihargai saat melihat pasangannya selalu merawat diri. Pria merasa dicintai sebab usaha pasangannya untuk tetap terlihat menarik dalam usia hubungan yang kian panjang. 

Mengharap cinta dari pria itu boleh, tapi jangan lupa kalau pria juga ingin dimengerti dan dicintai. Apa yang kamu berikan, pasti dampak baiknya bakal kembali lagi padamu.

Baca Juga: Bucin Rentan Dimanfaatkan, Ini 5 Cara agar Kamu Mencintai Sewajarnya

Nita Nurfitria Photo Verified Writer Nita Nurfitria

Hai !

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Arifina Budi A.

Berita Terkini Lainnya