7 Nilai Plus yang Dimiliki Orang Ambivert Saat Pacaran

Kamu punya warna sendiri yang bikin hubungan jadi makin seru

Selain ekstrovert dan introvert, ada pula tipe kepribadian yang dikenal dengan nama ambivert. Bagai suatu kombinasi, pemilik kepribadian ambivert punya karakter ekstrovert dan introvert dalam dirinya. Sama pula seperti kepribadian lainnya, si ambivert memiliki kelebihan tersendiri apalagi ketika menjalin sebuah hubungan asmara.

Bagi siapa saja yang termasuk ambivert, kamu mungkin sebelumnya gak menyadari 7 nilai plus yang dipunya. Yuk, jadikan hubunganmu jadi semakin berwarna dengan kelebihan yang kamu bawa!

1. Tipe yang fleksibel, kamu gak masalah jika diajak kencan indoor maupun di tempat yang ramai

7 Nilai Plus yang Dimiliki Orang Ambivert Saat PacaranUnsplash.com/Gregory Hayes

Mewarisi sifat ekstrovert dan introvert, pemilik kepribadian ambivert adalah tipe orang yang fleksibel. Saat pergi bareng pacar, kamu bisa diajak ke tempat yang ramai. Kencan indoor pun sama sekali bukan masalah. Dua-duanya sama menyenangkan buatmu. Kesan baik yang tercipta di depan pacar adalah bahwa kamu pribadi yang asyik dan gak ribet.

2. Bisa lekas beradaptasi dan mencairkan suasana saat dikenalin ke teman atau keluarga pacar

7 Nilai Plus yang Dimiliki Orang Ambivert Saat Pacaranelitedaily.com

Mudah berbaur merupakan sisi positif yang juga dimiliki si ambivert. Meski mungkin awalnya terasa awkward banget, tapi kamu bisa lekas beradaptasi ketika pacar mengenalkanmu ke orang-orang baru. Mau di depan teman-teman atau keluarganya, kamu dapat mengatasi dengan baik situasi tersebut sehingga suasana jadi menyenangkan. 

3. Topik obrolan bersama pacar jadi makin seru dan mendalam karena kamu suka deep talk

7 Nilai Plus yang Dimiliki Orang Ambivert Saat Pacaranlovepanky.com

Kalau soal topik obrolan, kamu memang jagonya. Kamu suka membahas tentang hal apa saja, terutama tentang obrolan yang lebih mendalam. Bukan hanya membicarakan sesuatu yang ringan, kamu tertarik pada deep talk. Berkat kamu, obrolan gak cuma itu-itu aja. Gak canggung bahas soal mimpi, masa depan, dan lainnya bikin pacar gak pernah bosan ketika ngobrol sama kamu. 

Baca Juga: Bukan Kesepian, 5 Hal Ini Lebih Suka Dilakukan Introvert Sendirian

4. Gemar berceloteh gak membuatmu payah dalam hal mendengarkan saat pacar lagi bicara

dm-player
7 Nilai Plus yang Dimiliki Orang Ambivert Saat Pacaranminq.com

Selain gemar berceloteh, kamu selalu bisa menghargai ketika gantian pacarmu yang berbicara. Dengan kata lain, kamu juga pandai dalam hal mendengarkan. Selalu berhasil jadi pendengar yang baik, pacar gak pernah kapok bercerita ini itu padamu. Inilah yang bikin komunikasi dalam hubungan jadi makin terbangun dan efektif tentunya. 

5. Kamu gak akan dengan mudahnya nge-judge ketika pacar mengalami mood swing

7 Nilai Plus yang Dimiliki Orang Ambivert Saat PacaranUnsplash.com/Laura Marques

Bukan menunjukkan sikap menghakimi, kamu yang paling pengertian saat pacar lagi mengalami yang namanya mood swing. Pasalnya, ambivert juga terkadang mengalaminya di saat-saat tertentu. Makanya ketika kebetulan pacar lagi moody-an, kamu gak akan langsung nge-judge. Tanpa sadar itu pun menghindarkan kamu dan dia dari perseteruan.

6. Bukan tipe ketergantungan, kamu bisa memberi kebebasan saat pacar mau menikmati waktunya sendiri

7 Nilai Plus yang Dimiliki Orang Ambivert Saat Pacaranbesthealthmag.ca

Sebagai seorang ambivert, kamu nyaman dengan kebersamaan tapi ada kalanya suka menikmati waktu sendiri. Ini menjauhkan kamu dari sikap super clingy atau terus-terusan ingin dekat dengan pacar setiap waktu. Gak menuntut pacar selalu ada buat menemani, kamu paham bahwa ada kalanya pacarmu juga mau mengisi waktunya sendiri. 

7. Berkat dirimu yang penuh kejutan, hubungan jauh dari kesan membosankan

7 Nilai Plus yang Dimiliki Orang Ambivert Saat PacaranUnsplash.com/Ana Francisconi

Tanpa jadi people-pleaser, nyatanya kamu gampang disukai dengan sendirinya oleh banyak orang, termasuk pacar. Pembawaanmu dinilai menyenangkan dan penuh kejutan sehingga hubungan asmara gak terasa membosankan. Bikin hari-hari yang dilalui jadi semakin berwarna, hubungan antara kamu dan pacar jadi lebih manis dan awet!

Pesan buat para ambivert, jangan lupa ya kalau kamu juga punya banyak nilai plus yang sama sekali gak boleh disia-siakan! 

Baca Juga: Jarang Disadari, 5 Tanda Kamu adalah Seorang  Introvert Sejati

Nurfi Islami Photo Verified Writer Nurfi Islami

Member IDN Times Community ini masih malu-malu menulis tentang dirinya

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Novaya

Berita Terkini Lainnya