Awas Menyesal, 5 Hal Ini Sebaiknya Gak Kamu Jadikan Alasan untuk Putus

Kepribadian yang gak cocok jangan jadi alasan

Hubungan asmara sebenarnya adalah hubungan yang sederhana. Ujungnya, hanya ada dua kemungkinan: langgeng sampai menikah atau putus di tengah jalan. Kalau kamu punya kekasih, pasti opsi pertama yang kamu harapkan. Namun, kadang memang ada masalah tertentu yang membuat kita terpaksa memilih pilihan kedua.

Mempertahankan hubungan kadang adalah keputusan terbaik yang perlu kamu ambil ketika menghadapi beberapa hal dalam hubungan, misalnya lima hal berikut ini. Percayalah, buru-buru putus pada situasi berikut ini gak akan bikin kamu bahagia, tapi bisa jadi malah sebaliknya.

1. Kepribadianmu dengan sang kekasih ternyata gak cocok

Awas Menyesal, 5 Hal Ini Sebaiknya Gak Kamu Jadikan Alasan untuk Putuspexels/Zun Zun

Kadang, pada saat PDKT kita belum benar-benar tahu kepribadian gebetan kita yang sebenarnya. Mungkin, kita sudah melihatnya, tapi memilih untuk mengabaikan karena perasaan kasmaran yang sedang tinggi-tingginya. Barulah ketika sudah jadian, terlihat bahwa sebenarnya kepribadian kita dan pasangan ternyata gak cocok.

Apakah hal itu bisa menjadi alasan untuk memutuskan hubungan? Sebaiknya tidak. Kepribadian yang gak cocok gak selalu berujung pada hubungan yang gak harmonis. Banyak pasangan di luar sana yang sebenarnya punya kepribadian berlawanan, tapi tetap bisa langgeng. Kepribadian mirip juga gak bisa jadi jaminan hubungan baik-baik saja.

Lagi pula, kepribadian yang bertolak belakang justru bisa membawa manfaat, lo. Jika kalau kamu orang yang ekstrover, menjalin hubungan dengan orang yang introver bisa mengerem sifat ekstrovermu supaya gak berlebihan. Begitu pula sebaliknya. Dengan kata lain, kalian bisa saling menyeimbangkan. Bagus, bukan?

2. Kamu sering berbeda pendapat dengan kekasih

Awas Menyesal, 5 Hal Ini Sebaiknya Gak Kamu Jadikan Alasan untuk Putuspexels/Vera Arsic

Sering berbeda pendapat bisa berujung pada sering bertengkar. Di mana-mana, yang namanya sering bertengkar itu jelas gak enak. Kamu mungkin mulai berpikir lebih baik putus saja. Padahal, gak harus seperti itu. Bisa jadi, yang perlu kamu upayakan hanya mengubah reaksi saat ada perbedaan pendapat.

Pasalnya, perbedaan pendapat adalah hal yang niscaya bakal sering terjadi dalam sebuah hubungan. Bahkan, kalau kalian punya banyak kesamaan pun, perbedaan pendapat bisa tetap terjadi. Jangan fokus supaya pendapat kalian bisa sama, tapi bagaimana cara menanggapi perbedaan pendapat.

Sering berbeda pendapat dalam hubungan, sebenarnya bisa menjadi pelatihan yang bagus buat kalian untuk menghargai pendapat orang yang berbeda. Kamu gak harus setuju dengan pendapatnya, tapi dengarkan dan berilah tanggapan yang baik. Sikap seperti itu sangat berguna, bukan hanya dalam hubungan asmara, tapi dengan orang-orang lain pula.

Baca Juga: Jangan Emosi Dulu, Lakukan 5 Hal Ini Saat Hadapi Kekasih yang Egois!

3. Kamu mulai merasa bosan

Awas Menyesal, 5 Hal Ini Sebaiknya Gak Kamu Jadikan Alasan untuk Putuspsychalive.org
dm-player

Kalau yang satu ini, kemungkinan besar kamu sudah bisa menebaknya. Ya, bosan seharusnya gak kamu jadikan alasan untuk memutuskan hubungan. Alasannya karena bosan adalah hal yang manusiawi. Setiap orang pasti pada suatu titik akan merasakan kebosanan dalam hubungan, bahkan pada hubungan yang terbilang ideal sekalipun.

Jika saat kebosanan timbul, kamu memutuskan untuk mengakhiri hubungan, apa yang kamu harapkan? Apakah kamu berharap bisa menjalin hubungan baru yang gak akan pernah membuat bosan? Sayang sekali, hal itu mustahil.

Seperti tadi dijelaskan, hubungan seperti apa pun pasti suatu saat akan memunculkan rasa bosan juga. Kalau setiap bosan kamu selalu memutuskan hubungan, sampai kapan pun kamu gak akan memiliki hubungan yang berakhir bahagia. Jadi, jangan pernah jadikan kebosanan sebagai alasan untuk putus.

4. Kamu menemukan orang lain yang sepertinya lebih baik dari kekasihmu

Awas Menyesal, 5 Hal Ini Sebaiknya Gak Kamu Jadikan Alasan untuk Putusefficaciouseduction.com

Sebelum menikah, wajar bahkan wajib bagi kita untuk mencari orang yang benar-benar pantas disebut terbaik. Kriteria terbaik sendiri bisa berbeda-beda bagi setiap orang. Namun, biasanya, orang akan menilai berdasarkan penampilan, sifat, kepribadian, finansial, dan lain-lain.

Kamu pasti mau menjalin hubungan karena merasa bahwa kekasihmu sudah cukup baik dalam bidang-bidang tersebut. Namun, belakangan, ternyata kamu bertemu dengan orang lain yang tampaknya lebih baik dari kekasihmu. Namanya juga ingin mencari yang terbaik, boleh, dong, memutuskan kekasih demi mendapatkan orang yang lebih baik itu?

Sebaiknya jangan. Ingat kata pepatah bahwa di atas langit masih ada langit. Kalau kamu memutuskan kekasihmu demi orang itu, suatu saat nanti kamu pasti akan bertemu dengan orang lain yang lebih baik lagi dari dia, dan begitu seterusnya. Masa kamu mau memutuskan hubungan tiap kali menemukan orang yang lebih baik? Kapan menikahnya?

Lagi pula, apa yang terlihat dari luar belum tentu sesuai dengan fakta sebenarnya. Bisa jadi, kelihatannya orang lain lebih baik dari kekasihmu, tapi kenyataannya siapa yang tahu? Kalaupun dia memang lebih baik, apakah dia bisa memahami dan menerima dirimu sebaik kekasihmu? Belum tentu juga, 'kan? Jadi jangan buru-buru memutuskan kekasihmu, ya.

5. Kamu ingin mengejar karier

Awas Menyesal, 5 Hal Ini Sebaiknya Gak Kamu Jadikan Alasan untuk Putuspexels/Burst

Entah ingin fokus kuliah atau bekerja, mengejar karier sebenarnya gak harus menjadi alasan untuk putus. Kalau kamu memang merasa bahwa hubunganmu dengan kekasih bisa menghambat kariermu, kamu bisa membicarakan hal itu dengannya untuk mencari solusi, misalnya dengan untuk sementara mengurangi frekuensi kencan.

Mempertahankan hubungan meski ingin mengejar karier sebenarnya baik untukmu, misalnya kekasihmu bisa terus mendampingi, menyemangati, bahkan mungkin membantu agar kamu cepat sukses. Lagi pula, bukankah setelah menikah nanti kamu harus bisa menyeimbangkan antara karier dan rumah tangga? Kenapa tidak dari sekarang saja?

Itulah lima hal yang sebaiknya gak kamu jadi alasan untuk memutuskan hubungan dengan kekasih. Ingat, putus itu gak selalu jadi solusi. Kadang, langkah terbaik yang bisa kamu ambil adalah mempertahankan hubungan dengan kekasih.

Baca Juga: Gak Perlu Sempurna! 5 Manfaat Tampil Apa Adanya di Depan Kekasih

Peter Eduard Photo Verified Writer Peter Eduard

Be weird, because being normal is so boring

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Yudha

Berita Terkini Lainnya