Meski Banyak Teman, Ini 5 Alasan Kamu Sulit Dapat Sahabat

Banyak teman tapi gak punya sahabat, kenapa ya?

Sebagian besar orang pasti senang jika bisa memiliki banyak teman. Umumnya, mencari teman itu tidak terlalu sulit. Cukup dimulai dari memiliki kesamaan latar belakang atau minat, hubungan pertemanan biasanya bisa terjalin. Apalagi, dengan adanya media sosial, kita bisa lebih mudah lagi mendapat puluhan atau bahkan ratusan teman.

Namun, mendapatkan sahabat tentu tidak semudah itu. Meski seseorang memiliki banyak teman, belum tentu ia punya sahabat. Apakah kamu mengalami hal itu? Kalau ya, bisa jadi penyebabnya adalah salah satu dari lima alasan berikut ini.

1. Kamu tidak menjadi dirimu apa adanya

Meski Banyak Teman, Ini 5 Alasan Kamu Sulit Dapat Sahabatilustrasi teman-teman (pexels.com/andrea piacquadio)

Persahabatan adalah hubungan yang jauh lebih akrab dibanding sekadar teman. Karena itu, dua orang yang ingin bersahabat harus menunjukkan dirinya apa adanya. Kalau kamu ingin mendapatkan sahabat, tidak perlu pencitraan atau pura-pura. Jadilah dirimu sendiri dan tidak perlu takut kalau kekuranganmu diketahui orang lain.

Tentu tidak semua orang akan suka padamu setelah melihat dirimu yang sebenarnya. Bisa jadi hal itu akan membuat beberapa temanmu menjauh. Namun, itu justru bagus karena kamu jadi bisa menyeleksi siapa temanmu yang sejati dan yang bukan. Mereka yang tetap mau berteman denganmu adalah orang-orang yang layak kamu jadikan sahabat.

2. Kamu tidak mau menerima kekurangan orang lain 

Meski Banyak Teman, Ini 5 Alasan Kamu Sulit Dapat Sahabatilustrasi teman berselisih (pexels.com/liza summer)

Kalau kamu ingin mendapat sahabat, tentu kamu juga perlu menjadi sahabat. Jangan jauhi orang yang sebenarnya pantas kamu jadikan sahabat hanya karena kekurangan yang ia miliki. Kalau ia mau menerima dirimu apa adanya, cobalah terima dia juga apa adanya.

Namun, sekali lagi, jangan berpura-pura. Kalau ia memiliki sifat buruk yang benar-benar tidak bisa kamu toleransi, tak perlu memaksakan diri. Meski kamu butuh sahabat, bukan berarti kamu tak boleh pilih-pilih. Mencari teman saja harus selektif, apalagi mencari sahabat, bukan?

Baca Juga: 5 Tanda Sebenarnya Pasangan Gak akan Bisa Menerima Kekurangan Kamu

3. Kamu terlalu sungkan

Meski Banyak Teman, Ini 5 Alasan Kamu Sulit Dapat Sahabatilustrasi teman-teman (pexels.com/andrea piacquadio)

Kemungkinan alasan lain adalah kamu tipe orang yang terlalu sungkan atau gak enakan kepada teman. Seperti disebut tadi, keakraban antarsahabat jauh lebih erat daripada kepada teman. Nah, kalau kamu terlalu sungkan, kamu bakal sulit menjadi akrab dengan orang lain.

dm-player

Saling bercanda atau saling iseng dengan teman adalah hal yang biasa, kamu gak perlu sungkan melakukannya. Menerima pemberian dari teman juga sangat wajar. Kalau kamu terus-terusan sungkan, temanmu pun bakal sungkan untuk makin akrab denganmu. Cobalah pelan-pelan kurangi sifat sungkan yang kamu miliki supaya bisa mendapat sahabat.

4. Kamu enggan berkorban untuk teman

Meski Banyak Teman, Ini 5 Alasan Kamu Sulit Dapat Sahabatilustrasi orang mengantar teman (pexels.com/tobi)

Selama menjalin pertemanan dengan teman-temanmu, kemungkinan besar kamu sudah sering membuat pengorbanan. Misalnya, kamu tentu berkorban waktu, uang, serta tenaga setiap kali hangout dengan mereka. Namun, untuk mendapat sahabat, kamu perlu membuat pengorbanan yang lebih dari itu.

Ketika kamu menghabiskan waktu serta uang untuk hangout dengan teman, sebenarnya pengorbananmu itu untuk keuntunganmu sendiri. Nah, apakah kamu rela membuat pengorbanan untuk teman kalau kamu gak dapat keuntungan apa-apa? Misalnya, apakah kamu mau mengantarkan temanmu pulang jauh-jauh meskipun dia tidak mampu membalas kebaikanmu?

Pengorbanan seperti itulah yang akan membuat temanmu ingin menjadi sahabatmu. Itu bukti bahwa kamu gak egois dan semua orang pasti ingin punya sahabat yang gak egois.

5. Gak mau berkomitmen

Meski Banyak Teman, Ini 5 Alasan Kamu Sulit Dapat Sahabatilustrasi orang bertelepon dengan teman (pexels.com/andrea piacquadio)

Sejatinya bukan hanya hubungan asmara yang butuh komitmen. Hubungan persahabatan pun butuh. Dalam hubungan asmara, berkomitmen artinya memiliki tekad untuk tidak meninggalkan pasangan meskipun hubungan dilanda berbagai tantangan. Tekad serupa juga dibutuhkan dalam menjalin persabahatan.

Bertengkar dengan sahabat itu wajar-wajar saja. Hubungan yang agak merenggang akibat kesibukan juga jamak terjadi. Namun, kalau memiliki komitmen, kamu gak akan meninggalkan sahabatmu. Kamu juga akan tetap berusaha menjalin komunikasi di sela-sela kesibukan.

Apakah hal itu merepotkan? Tentu. Hubungan antarmanusia itu kompleks. Kalau kamu ingin mendapat sahabat, kamu memang harus mau repot. Namun, percayalah bahwa semua kerepotan itu gak akan sia-sia karena kamu bisa menjalin persahabatan sejati yang langgeng.

 

Lima poin di atas bisa jadi merupakan alasan mengapa kamu sulit mendapatkan sahabat meski kamu punya banyak teman. Gimana, adakah yang relate denganmu? Kalau ada, cobalah atasi supaya kamu bisa mendapatkan sahabat sejati!

Baca Juga: 5 Alasan Komitmen Pasangan Harus dari Niatnya Sendiri, Jangan Dipaksa!

Peter Eduard Photo Verified Writer Peter Eduard

Be weird, because being normal is so boring

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Atqo

Berita Terkini Lainnya