8 Tipe Pasangan Ini yang Harus Kamu Pertahankan

#AdaCinta Cari pasangan itu berat. Biar mimin aja. Lho~

Di masa sekarang ini untuk mencari pasangan yang benar-benar mencintai itu memang sulit. Memang tidak ada manusia yang sempurna di dunia ini. Namun tidak ada salahnya punya impian memiliki pasangan yang pas untukmu.

Nah, kamu yang udah punya pasangan apakah masih meragukan ketulusan kasih sayangnya? Berikut ini delapan tipe pasangan yang harus kamu pertahankan.

1. Setia

8 Tipe Pasangan Ini yang Harus Kamu Pertahankantheaceblackblog.com

Yang namanya kesetiaan pasti selalu dibutuhkan dalam setiap hubungan percintaan. Terlebih lagi dia tidak menatap orang lain selain dirimu. Karena hanya dirimu yang ada dalam hati dan pikirannya.

2. Berusaha membahagiakanmu

8 Tipe Pasangan Ini yang Harus Kamu Pertahankanmixofeverything.net

Segala cara yang dilakukan untuk membahagiakanmu adalah keutamaan bagi dirinya. Contohnya, membuatmu agar tidak sedih lagi bahkan sampai mengorbankan kesenangannya hanya demi kamu.

3. Humoris

8 Tipe Pasangan Ini yang Harus Kamu Pertahankanaxs

Dia selalu ingin membuatmu tertawa di saat mood kamu merasa turun. Bahkan dia mau melakukan hal konyol supaya bisa membuatmu tertawa kembali.

4. Mengungkapkan dengan tindakan, bukan omongan belaka

8 Tipe Pasangan Ini yang Harus Kamu Pertahankanrogerebert.com

dm-player

Pasangan yang benar-benar romantis adalah mengungkapkan cinta dengan tindakan nyata, bukan hanya bualan kata-kata, janji palsu, dan puisi romantis belaka.

5. Menguatkan jika kamu sedang dalam masalah

8 Tipe Pasangan Ini yang Harus Kamu Pertahankanpexels.com/ Tan Danh

Di saat kamu sedang dalam masalah yang berat, dia akan datang untuk menguatkanmu agar bisa menghadapi masalah. Terlebih jika si dia selalu memberi solusi di saat keadaanmu yang genting.

6. Dekat dengan keluarga

8 Tipe Pasangan Ini yang Harus Kamu Pertahankanspoileralert

Biasanya pasangan yang dekat dengan keluarga adalah orang yang bertanggung jawab terhadap kamu. Selain itu dia tidak akan pernah menyerah untuk selalu memperjuangkan kamu.

7. Tidak menuntut atau mengekang, namun protektif terhadap dirimu

8 Tipe Pasangan Ini yang Harus Kamu Pertahankanyoutube.com

Dia tidak melarang untuk kamu beraktivitas dengan siapapun baik teman, keluarga, dan sahabat. Tetapi ada kalanya dia bersikap protektif terhadap kamu karena dia takut kamu kenapa-kenapa.

8. Mengalah, meminta maaf, dan memaafkan kesalahanmu

8 Tipe Pasangan Ini yang Harus Kamu Pertahankanwordpress

Ada kalanya memang suatu masalah yang membuatmu berdebat dengannya. Tetapi dia berusaha mengalah dan memaafkan apa kesalahanmu. Bahkan dia tidak segan-segan untuk meminta maaf padamu. Bukan berarti kamu harus terus-terusan untuk menyalahkannya.

Inilah delapan tipe pasangan yang harus kamu pertahankan. Apakah pasanganmu punya sifat seperti yang disebutkan di atas?

Prilly Amelia Photo Writer Prilly Amelia

Love to spread positivity and happiness! #StayPositive

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Irma Yudistirani

Berita Terkini Lainnya