7 Tipe Teman Dalam Geng Persahabatan, Mana yang Kamu Banget?

Beragam, tapi saling sayang!

Geng persahabatan biasanya merupakan sekumpulan orang yang merupakan teman dekat, dan disatukan dengan kecocokan serta kenyamanan. Di setiap sekolah pasti ada, nih. Meski enggak secara terbuka mendeklarasikan sebagai 'geng', namun kebiasaan untuk berkumpul dan beraktivitas yang selalu bersama ini yang menandakan 'geng' pertemanan. Anggota-anggota dalam geng tersebut gak selalu punya karakter yang sama, lho. Biasanya sih, dalam satu geng akan terdapat teman seperti di bawah ini!

1. Si Queen bee, populer dan jadi primadona banget!

7 Tipe Teman Dalam Geng Persahabatan, Mana yang Kamu Banget?freepik.com

Dalam setiap geng pertemanan, pasti ada sosok yang menjadi 'Queen bee' alias dia yang diidolakan.  Entah karena dirinya memiliki penampilan yang menarik, berprestasi, kaya, atau perpaduan semuanya. Si Queen bee ini juga disukai oleh banyak lawan jenisnya. Kadang banyak bikin orang cemburu atau jealous, dan kerap jadi bahan gossip. Populer deh pokoknya! kepopuleran si Queen bee ini kadang hingga lintas kelas dan angkatan. 

2. Si Komedian, gak pernah kehabisan bahan buat bikin teman-temannya ketawa

7 Tipe Teman Dalam Geng Persahabatan, Mana yang Kamu Banget?phrasemix.com

Sukanya bercanda dan kerap melontarkan jokes yang renyah. Paling ahli dalam menghibur temannya yang sedang bersedih. Punya ratusan stok becandaan yang siap bikin orang sekitarnya tertawa. Si komedian ini juga seringkali terkenal seantero sekolah karena kelucuannya. Kehadirannya biasanya sangat ditunggu-tunggu, karena mampu menghidupkan suasana. Pokoknya kalau ada dia, jadi lebih ramai, hidup dan juga seru!

3. Si galak, berani macam-macam? Harus berhadapan sama dia!

7 Tipe Teman Dalam Geng Persahabatan, Mana yang Kamu Banget?pulsk.com/uname

Rasanya seperti kurang lengkap jika dalam suatu geng persahabatan, gak ada yang ketus dan galak. Yup, saking galaknya, bisa dibilang dia adalah bodyguard nya geng. Siapapun yang berani berurusan atau macam-macam sama teman satu gengnya, dialah yang berani pasang badan dan memarahi si pengganggu itu. Meski galak, dia sayang banget sama teman-temannya. Keinginan untuk selalu melindungi teman-temannya inilah yang bikin dia juga jadi sosok yang keren!

4. Si kutu buku, bisa juga dibilang sebagai si anak baik-baik

7 Tipe Teman Dalam Geng Persahabatan, Mana yang Kamu Banget?businessinsider.sg

Sukanya berdiam diri di perpustakaan, membaca buku, mendengarkan musik dengan tenang dan enggak neko-neko. Kesannya adalah pribadi yang sederhana dan selalu berbuat kebaikan. Dia biasanya dijadikan sebagai 'penasihat' atau semacam peri pengingat untuk teman-temannya agar selalu berada di 'jalan yang benar'. Biasanya mereka yang termasuk si kutu buku atau anak baik-baik ini, selalu berusaha mengingatkan teman-temannya untuk belajar atau mengerjakan tugas. No bolos club!

dm-player

Baca Juga: Ingin Menjalin Persahabatan yang Sehat? Simak 5 Tips Ini!

5. Si Mellow, bawaannya melamun mulu!

7 Tipe Teman Dalam Geng Persahabatan, Mana yang Kamu Banget?fr.freepik.com/photos-gratuite/

Paling hobi bikin status atau postingan yang mellow dan sendu. Tiap hari kerjaannya galau, entah karena apa. Lagu-lagu yang ada di playlistnya juga kebanyakan lagu-lagu akustik yang punya lantunan yang tenang. Akan tetapi, si dia paling ahli bikin quotes atau puisi soal cinta ataupun kehidupan. kata-katanya seringkali sangat puitis dan bijak.

Terkadang bikin teman lainnya menyeletuk "duh, galau melulu hidup lu" dan berpikir jika si mellow ini sangat cocok untuk masuk jurusan sastra ketika kuliah. Bawaannya kalau deket-deket sama dia, jadi ikutan galau.

6. Si bucin alias budak cinta, yang lengket mulu sama pujaan hatinya. Duileeeeee!

7 Tipe Teman Dalam Geng Persahabatan, Mana yang Kamu Banget?unplas.com

Mentang-mentang punya pacar, akhirnya pacaran mulu. Si bucin ini sering bikin sebal teman-teman se-geng, karena setiap bikin agenda, si bucin selalu absen alias enggak bisa ikut. Pasti lagi nyamperin ke kelas si pacar, pasti lagi makan di kantin bareng pacar, pasti lagi ngedate dan segudang aktivitas lainnya yang dilakukan bersama pacar tercinta.

Alhasil teman-temannya ditinggalin mulu, deh. Meski bikin gregetan, dirinya sering dijadikan tempat berkonsulitasi masalah percintaan oleh teman-temannya, lho. Apalagi buat mereka yang jomblo atau susah move on. Semacam pakar cinta gitu, deh.

7. Si anak rumahan, suka bingung kalau diajakin hangout!

7 Tipe Teman Dalam Geng Persahabatan, Mana yang Kamu Banget?shutterstock.com/GoodShotProduction

Dalam suatu geng pertemanan juga biasa terdapat si anak rumahan. Kalau pergi hangout, pulangnya enggak boleh terlalu larut malam. Soal urusan izin pergi agak lumayan ribet dan selalu bingung menentukan jadwal karena bergantung dengan keputusan orangtua dia. Kondisi inilah yang membuat rumah si anak rumahan dijadikan sebagai basecamp atau tempat ngumpul favorit si geng. Daripada hangout keluar, main ke rumah dia aja. Lagian biar gak perlu susah urus perizinannya!

Dari tujuh orang di atas, mana nih yang sifatmu banget?

Baca Juga: Jika Temanmu Punya 7 Sikap Ini, Syukuri dan Pertahankan Dia!

Putri Aisya Pahlawani Photo Verified Writer Putri Aisya Pahlawani

20% princess, 80% ordinary human

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Tania Stephanie

Berita Terkini Lainnya