5 Alasan Cemburu Adalah Bukti Kamu Insecure dalam Hubungan

Sudah tahu belum, nih? 

Setiap orang yang menjalin hubungan asmara pasti pernah merasakan cemburu terhadap pasangannya, termasuk kamu. Cemburu adalah sebuah tanda bahwa kamu benar-benar mencintai pasanganmu. 

Namun, ketika rasa cemburu sudah mulai berlebihan dan muncul sikap curiga terus menerus pada pasangan, makan cemburu bukanlah tanda sebuah cinta, melainkan boomerang bagi hubunganmu. Hubunganmu akan berubah menjadi toxic. Selain itu, cemburu yang berlebihan pun merupakan tanda bahwa kamu sudah mulai merasa insecure dalam hubungan. 

Berikut ini alasan yang harus kamu ketahui bahwa cemburu itu bukti kamu insecure dalam hubungan.

1. Kepercayaan yang telah ditanamkan pada pasangan telah luntur

5 Alasan Cemburu Adalah Bukti Kamu Insecure dalam Hubunganpexels.com/Pixabay

Fondasi dari sebuah hubungan asmara adalah kepercayaan. Jika kamu terus menerus merasa cemburu pada pasanganmu, hal itu membuktikan bahwa kamu insecure pada hubungan asmaramu sendiri.

Kamu takut bahwa pasangan akan berpaling dan meninggalkanmu bersama dengan yang lebih sempurna daripada kamu. Padahal jika kamu percaya pada pasangan, rasa insecure itu tidak akan ada. Kecemburuanmu hanyalah sebuah asumsi pikiranmu saja dan tidak ada yang perlu dikhawatirkan. 

2. Menganggap bahwa dirimu kurang pantas bersanding dengannya

5 Alasan Cemburu Adalah Bukti Kamu Insecure dalam Hubunganpexels.com/Inzmam Khan

Munculnya rasa curiga hingga cemburu pada pasangan membuktikan bahwa kepercayaan diri yang kamu miliki telah luntur bersama dengan kepercayaanmu pada pasangan. Kamu menganggap bahwa semua yang ada dalam dirimu serba kurang dan tidak pantas, sehingga ketika pasangan tidak ada di sampingmu, kamu akan berpikir bahwa dirinya bisa bersenang-senang tanpa kehadiran dirimu. 

Jika rasa kepercayaan dirimu sudah tidak ada lagi, kamu harus waspada sebab itu membuktikan bahwa kamu sedang merasa stres dan depresi akan masalah yang selama ini kamu hadapi. Akan lebih baik jika kamu menenangkan diri dan mencari support system dari orang terdekatmu. 

3. Cemburu dijadikan zona nyaman akan ketakutanmu

dm-player
5 Alasan Cemburu Adalah Bukti Kamu Insecure dalam Hubunganpexels.com/Pixabay

Banyaknya hal yang kamu takuti selama ini menjadikan sikap cemburu sebagai tempat persembunyianmu dari ketakutan tersebut. Kamu selalu membayangkan hal yang tidak pernah terjadi dalam hubunganmu dan menyakini hal itu akan terjadi serta menjadi bencana yang besar. Berbagai upaya kamu lakukan untuk mengusir rasa tersebut yang akhirnya kamu menemukan cara terbaik untuk, yakni dengan mengekangnya dan melahirkan sikap cemburu buta pada pasangan. 

Baca Juga: 5 Sikap Elegan Saat Tiba-tiba Cemburu karena Mantan Pacar Suamimu

4. Menuntutnya untuk menjadi sosok yang kamu inginkan

5 Alasan Cemburu Adalah Bukti Kamu Insecure dalam Hubunganpexels.com/Gui Vergouwen

Cemburu akan selalu berdampingan dengan tuntut menuntut dalam hubungan. Menuntut pasangan untuk jadi pribadi yang lebih baik boleh saja dilakukan, tapi harus dalam batas yang wajar.

Menuntut pasanganmu untuk menjadi sosok yang sempurna yang kamu inginkan tidak akan pernah terwujud, manakala kamu juga tidak melakukan hal yang serupa dengan yang dia tuntut darimu. Oleh karena itu, bersikaplah seperti biasanya saja karena pasangan bukanlah barang yang bisa seenaknya kamu rubah. 

5. Memaksa pasangan untuk selalu menurutimu

5 Alasan Cemburu Adalah Bukti Kamu Insecure dalam Hubunganpexels.com/Jopwell

Ketika rasa cemburumu sudah mulai tidak terkendali dan selalu mengendalikan dirimu, maka kamu akan semakin semena-mena pada pasangan. Kamu akan memaksa pasangan untuk menuruti semua keinginanmu tanpa terkecuali. Jika satu hal saja tidak dia turuti, maka kamu akan marah dan mulai mengungkit semua kesalahan-kesalahan masa lalu. 

Itulah lima alasan yang membuktikan bahwa cemburu adalah tanda insecure dalam hubungan. Merasa cemburu yang berlebihan hanya akan membuat dirimu merasa tidak tenang saja. Akan lebih baik jika kamu bersikap biasa saja dan tidak berlebihan dalam segala hal. 

Baca Juga: 5 Alasan Kamu Gak Boleh Gunakan Orang Lain untuk Bikin Mantan Cemburu

P U T R I Photo Verified Writer P U T R I

Yuk menulis lagi!

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Agustin Fatimah

Berita Terkini Lainnya