5 Jenis Keintiman dalam Hubungan, Salah Satunya Kalian Rasakan Tidak?

Keintiman itu perlu

Keintiman adalah perasaan terdalam seseorang yang mempengaruhi hidupnya secara pribadi. Keintiman tidak hanya menyangkut hal romantis saja dalam sebuah hubungan. 

Keintiman memungkinkan orang untuk terikat satu sama lain di berbagai tingkatan di hubungan. Oleh karena itu, keintiman menjadi salah satu hal penting dari hubungan yang sehat.

Setelah mendengar tentang keintiman, kamu mungkin akan langsung berpikir bahwa keintiman menyangkut soal fisik. Namun, keintiman bukan hanya itu. Ada beberapa jenis keintiman dalam hubungan dan biasanya berkaitan dengan keromantisan. Mari simak bersama terkait jenis-jenisnya. 

1. Keintiman fisik

5 Jenis Keintiman dalam Hubungan, Salah Satunya Kalian Rasakan Tidak?ilustrasi pasangan (pexels.com/blue bird)

Pelukan atau berpegangan tangan adalah contoh keintiman fisik dan jenis ini paling sering digunakan untuk merujuk pada seks. Meskipun seks penting dalam hubungan, tapi jika kamu masih dalam tahapan pacaran, kamu tetap bisa menunjukkan keintiman fisik melalui ciuman, berpegangan tangan, berpelukan, dan sentuhan kulit ke kulit.

Menunjukkan kasih sayang fisik yang kecil ini mungkin tampak biasa, tapi keintiman fisik ini dapat membantumu dan pasangan untuk menumbuhkan rasa kedekatan satu sama lain. Sementara itu, hubungan dengan seks adalah bagian dari keintiman, yang dapat membuatmu dan pasangan berbagi suka dan cinta satu sama lain. 

2. Keintiman emosional

5 Jenis Keintiman dalam Hubungan, Salah Satunya Kalian Rasakan Tidak?ilustrasi saling memandang (pexels.com/Mike Jonas)

Keintiman emosional bisa menjadi salah satu faktor terpenting dalam sebuah hubungan. Keintiman emosional melibatkan persepsi kedekatan dengan orang lain yang memungkinkan berbagi perasaan pribadi yang disertai dengan harapan, pengertian, dan kepedulian.

Untuk menumbuhkan keintiman emosional, luangkan waktu untuk mendengarkan dan berbagi segala hal tentang hidup bersama dengan pasanganmu setiap hari. 
Selain itu, buatlah catatan tentang momen-momen spesial atau hal-hal yang mengingatkanmu tentang pasangan sehingga kamu dapat memberi tahunya bahwa mencintainya dan mengingat segala kebersamaan kalian.

Selain itu, keterbukaan diri pada pasangan dapat membangun perasaan keintiman dalam hubungan yang akan membuat ikatan cinta kalian lebih kuat. 

Baca Juga: 5 Alasan Pentingnya Keintiman di Hubungan, Buat Harmonis dan Romantis!

dm-player

3. Keintiman intelektual

5 Jenis Keintiman dalam Hubungan, Salah Satunya Kalian Rasakan Tidak?ilustrasi komunikasi (pexels.com/August de Richelieu)

Kamu tidak harus menonton berita atau acara tentang kepintaran lainnya untuk terlihat berwawasan. Kamu tetap bisa terlihat berwawasan dengan melakukan percakapan intelektual bersama pasangan, akan lebih bagus jika kalian bekerja di bidang yang berbeda.

Temukan topik baru untuk dibicarakan, atau carilah topik yang sedang viral di berita. Selain membuat wawasanmu bertambah, melakukan percakapan dengan pasangan terkait intelektual kalian menjadi salah satu jenis keintiman, yakni dalam hal intelektual. 

4. Keintiman pengalaman

5 Jenis Keintiman dalam Hubungan, Salah Satunya Kalian Rasakan Tidak?ilustrasi pasangan (pexels.com/Ketut Subiyanto)

Menjadi sepasang kekasih tidak harus selalu kompak. Berbagi pengalaman penting dalam hubungan yang sehat bisa membuat jadi keintiman dalam sebuah hubungan. Hal ini juga sering menjadi cara untuk memulai hubungan. Jadi, bisa dikatakan bahwa pengalaman dapat menambahkan elemen nostalgia untuk pasangan jangka panjang.

Jika kamu ingin memperdalam keintiman pengalaman bersama pasangan, maka ini adalah waktu yang tepat untuk memesan perjalanan atau mencoba tempat kencan atau aktivitas baru yang menyenangkan di kotamu. Cobalah untuk mempelajari sesuatu yang baru tentang pasanganmu.

5. Keintiman rohani

5 Jenis Keintiman dalam Hubungan, Salah Satunya Kalian Rasakan Tidak?ilustrasi berdoa bersama (pexels.com/Yan Krukov)

Meskipun ini bisa merujuk pada gagasan dan keyakinan agama, keintiman ini juga bisa diartikan sebagai sesuatu yang lebih mendalam, seperti berbagi keyakinan dan nilai yang sebenarnya dalam hubungan. Nilai dan keyakinanmu bisa selaras dengan agama atau dengan kesehatan dan kebugaran. Terlepas dari itu, penting untuk membagikan aspek-aspek penting dalam hidupmu ini dengan pasanganmu.

Melakukan keintiman rohani ini juga bisa menjadi kesempatan bagi kamu dan pasangan untuk berbicara tentang keyakinan yang kamu inginkan untuk diyakini secara spiritualitas dalam hidupmu jika kamu berkeluarga bersamanya. 

Apakah kamu baru saja mulai berkencan dengan seseorang atau kamu telah bersamanya selama bertahun-tahun, keintiman memainkan peran penting dalam hubungan. Ketahuilah bahwa itu mungkin perlu waktu jika hubunganmu dan dia masih baru, tetapi kamu dan dia harus tetap berusaha menumbuhkan keintiman di hubungan. 

Baca Juga: Biar Gak Bosan, 7 Tips Menjaga Gairah & Keintiman dalam Pernikahan

P U T R I Photo Verified Writer P U T R I

Yuk menulis lagi!

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Tania Stephanie

Berita Terkini Lainnya