5 Alasan Jangan Menyerah pada Cinta, Kamu Harus Tetap Berjuang!

Berjuang dan temukan cinta sejatimu

Kehidupan asmara adalah tentang sebuah petualangan yang amat sangat menyenangkan. Kamu bertemu orang baru, berkenalan, bersenang-senang, dan jatuh cinta.

Selain ada sisi menyenangkannya, hubungan asmara juga kadang memberikan kekecewaan yang dapat membuat hidupmu menjadi sengsara, terutama saat kamu putus dari seseorang yang kamu cintai. Hidupmu dapat hancur seketika karena gak bisa bersamanya.

Namun, ini bukanlah akhir dari cinta karena perjalanan ke depan masih panjang. Simak juga alasan-alasan di bawah ini agar kamu gak mudah menyerah pada cinta.

1. Cinta memberikan pelajaran berharga 

5 Alasan Jangan Menyerah pada Cinta, Kamu Harus Tetap Berjuang!ilustrasi wanita tersenyum (pexels.com/Oleg Magni)

Menjalani hubungan cinta yang gagal bisa menjadi pengalaman yang dapat membuatmu frustrasi dan gak ingin menjalani hidup ini. Namun, ingatlah bahwa waktu adalah segalanya. Hanya karena cinta itu berakhir bukan berarti cinta itu berakhir untukmu.

Alih-alih melihat hubunganmu yang gagal sebagai pemborosan waktu, buatlah daftar semua yang hal yang kamu pelajari dari hubungan itu. Kamu mungkin belajar menghargai, memperlakukan, dan menunjukkan cinta dengan baik dari hubungan itu. Apa pun masalahnya, ambillah pelajaran yang diberikan oleh cinta kepadamu dan hargai itu.

2. Kamu dapat tumbuh menjadi lebih baik 

5 Alasan Jangan Menyerah pada Cinta, Kamu Harus Tetap Berjuang!ilustrasi wanita tersenyum (pexels.com/Vlada Karpovich)

Putus cinta amat sangat menyakitkan dan gak ada orang yang mau merasakan ini. Namun, dari sini juga kamu dapat tumbuh menjadi lebih baik. Kamu dapat memperbaiki apa yang kurang dari dirimu untuk menemukan seseorang yang nantinya sepadan denganmu.

Ini mungkin mencangkup sikap, tindakan, dan penampilanmu. Kadang, untuk tumbuh lebih baik, kamu harus merasakan hal yang buruk terlebih dahulu dan ini gak apa-apa.

Baca Juga: 5 Hal yang Pantang Dikorbankan demi Pacar meski Cinta, Jangan Bucin!

3. Ini adalah tentang perjalanan menemukan yang terbaik 

dm-player
5 Alasan Jangan Menyerah pada Cinta, Kamu Harus Tetap Berjuang!ilustrasi pasangan berpelukan (pexels.com/cottonbro)

Jika kamu ingin menemukan cinta sejati, kamu harus mengalami jatuh dan bangunnya dalam menjalin hubungan. Ini termasuk kamu bertemu, kencan, dan putus hubungan. Gak ada yang salah dengan putus hubungan dan ingin menyerah dalam hubungan.

Namun, kamu juga harus tahu bahwa mencari seseorang yang terbaik dan tepat untukmu itu perlu waktu. Wajar jika kamu harus bertemu banyak orang dengan berbagai karakter terlebih dahulu sebelum menemukan yang terbaik.

4. Hanya dibutuhkan satu orang yang dapat membuatmu bahagia 

5 Alasan Jangan Menyerah pada Cinta, Kamu Harus Tetap Berjuang!ilustrasi pasangan berpelukan (pexels.com/J carter)

Kamu juga pasti tahu bahwa hanya dibutuhkan satu orang saja untuk membuatmu tetap bertahan dalam hubungan. Hanya saja, mencari satu itu perlu perjuangan dan gak mudah didapatkan semudah itu.

Kamu perlu usaha dan perjuangan, yang artinya kamu harus mencari di antara banyaknya orang yang kamu temui. Dan, ketika kamu menemukan satu yang tepat, kamu akan bertahan selamanya dan menjaganya dengan sepenuh hati.

5. Perjalanan ini akan terasa menyenangkan jika dijalani dengan enjoy 

5 Alasan Jangan Menyerah pada Cinta, Kamu Harus Tetap Berjuang!ilustrasi pria tersenyum (pexels.com/Helena Lopes)

Gak perlu meratapi hubunganmu yang selalu kandas. Cukup jalani saja kisah asmaramu ini dengan berbagai cerita di dalamnya.

Ketika kamu enjoy dengan segalanya, kamu pun akan nyaman dan menikmati sensasi dari cinta. Percayalah, ketika sudah tiba waktunya, kamu akan bertemu dengan seseorang yang benar-benar tepat untukmu.

Nah, sekarang sudah tahukan apa yang harus kamu lakukan? Kamu harus tetap berjuang untuk menemukan cintamu. Jangan menyerah pada keadaan karena akan selalu ada jatuh dan bangun dalam kisah asmara.

Baca Juga: 5 Alasan Ini Buat Pasangan Menyerah pada Hubungan, Tak Hanya Selingkuh

P U T R I Photo Verified Writer P U T R I

Yuk menulis lagi!

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Tania Stephanie

Berita Terkini Lainnya