5 Alasan Pantang Terlalu Sering Curhat Masalah Hubungan pada Temanmu

Beberapa justru hanya penasaran saja, bukan peduli

Ketika kamu terlalu rumit memiliki masalah dan ingin berbagi beban agar bisa mendapatkan solusi yang terbaik, maka jalan satu-satunya yang akan kamu pilih pastilah curhat pada teman yang bisa kamu percayai. Namun, curhat pada teman kadang kala gak baik juga untuk hubunganmu jika kamu terlalu sering melakukannya. 

Pasalnya, ada beberapa hal yang justru akan merugikanmu, meskipun dia adalah teman yang bisa kamu percayai. Untuk bisa paham, mengapa bisa begitu, ada baiknya kamu menyimak beberapa alasan di bawah ini. 

1. Ada ikut campur orang lain dalam hubunganmu dan dia

5 Alasan Pantang Terlalu Sering Curhat Masalah Hubungan pada Temanmuunsplash.com/LinkedIn Sales Navigator

Hubungan asmara yang kamu jalani itu berdua, yakni kamu dan pasanganmu. Masalah yang ada harus diselesaikan secara berdua saja. Gak perlu kamu ceritakan setiap masalahmu pada teman-temanmu karena itu dapat membuat semuanya jadi kacau. 

Akan ada campur tangan dari temanmu yang nantinya akan selalu mengomporimu untuk putus hubungan dengannya. Jika sudah seperti itu, maka hubungan akan selalu diselimuti oleh pertengkaran. 

2. Pasangan gak akan nyaman jika kamu terus bersikap seperti itu

5 Alasan Pantang Terlalu Sering Curhat Masalah Hubungan pada Temanmupexels.com/Alex Green

Tujuan kamu menceritakan masalah hubungan pada temanmu, pastilah karena kamu ingin mendapatkan saran dan segera menemukan solusi. Namun, bagi pasanganmu hal itu justru akan menambah beban untuknya. 

Masalah yang tadinya bersifat pribadi dalam hubungan, sekarang jadi bukan pribadi lagi, melainkan sudah jadi konsumsi publik. Pasangan gak akan merasa nyaman berada di sampingmu jika kamu terus bersikap seperti itu. Lama kelamaan hubungan kalian bisa saja putus jika sudah gak ada rasa nyaman. 

Baca Juga: Suka Curhat? Yuk Cek 5 Ciri Curhat yang Sehat Berikut!

dm-player

3. Ketahui beberapa teman justru hanya penasaran, bukan peduli

5 Alasan Pantang Terlalu Sering Curhat Masalah Hubungan pada Temanmuunsplash.com/Chewy

Mungkin kamu sekarang mempercayai teman-temanmu dengan alasan mereka peduli padamu, tapi perlu kamu tahu juga bahasa beberapa teman justru hanya penasaran dengan masalahmu saja, bukannya peduli. Nantinya masalah yang kamu ceritakan pada temanmu akan jadi konsumsi untuk digosipkan bersama dengan yang lain. Biar kamu gak merasakan hal ini, maka jangan lagi cerita tentang hubunganmu lagi. 

4. Masalahmu bisa bocor dan orang-orang jadi tahu rahasia hubunganmu

5 Alasan Pantang Terlalu Sering Curhat Masalah Hubungan pada Temanmuunsplash.com/Samantha Shopia

Gak semua orang bisa kamu percayai hanya karena mereka terlihat baik dan peduli padamu. Kamu bisa percaya, tapi temanmu gak menjamin kerahasiaan tersebut tetap diketahui oleh kamu dan dia saja. Pastinya, ada beberapa orang juga yang mengetahui masalahmu dari mulut ke mulut sehingga masalahmu dengan pasangan bukan lagi jadi masalah pribadi, tapi sudah menjadi bahan gosipan dari banyak orang. 

5. Akan ada tanggapan buruk soal dirimu dari teman-temanmu

5 Alasan Pantang Terlalu Sering Curhat Masalah Hubungan pada Temanmuunsplash.com/BBH Singapore

Ingat lagi bahwa beberapa dari mereka bukan malah peduli dan simpati padamu. Justru, ada juga juga yang malah menganggapmu buruk dan bodoh karena masih saja bertahan pada pasanganmu dengan banyaknya masalah yang hadir. Gak menapik kemungkinan juga, kamu akan dianggap seseorang yang sangat drama karena selalu cerita soal persoalanmu dan menganggap dirimu adalah korban dari semuanya. 

Ceritalah sewajarnya saja dan bukan tentang masalah hubungan yang sangat privasi sekali. Kamu harus ingat bahwa masalah hubungan harus diselesaikan oleh kamu dan pasanganmu. Jangan ada orang lain yang ikut campur walaupun hanya sekadar tahu saja. 

Baca Juga: 5 Hal yang Bikin Pasangan jadi Malas Peduli Lagi Padamu, Apa Saja?

P U T R I Photo Verified Writer P U T R I

Yuk menulis lagi!

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Arifina Budi A.

Berita Terkini Lainnya