Gak Melulu Fisik, 5 Keintiman Ini Juga Tetap Bikin Hubungan Harmonis

Bisa bikin kamu bahagia terus

Berbicara tentang keintiman dalam sebuah hubungan asmara, pasti saja diidentikkan dengan sentuhan fisik, seperti pegangan tangan, saling merangkul, pelukan hingga sampai pada ciuman. Semua itu dilakukan untuk dapat menumbuhkan kedepan emosional satu sama lain dan membuat hubungan jadi lebih bahagia. 

Sebenarnya keintiman tidak harus dilakukan dengan sentuhan fisik saja. Ada banyak hal yang bisa dilakukan selain sentuhan fisik dan tentunya bisa dapat membuat hubungan harmonis sepanjang waktu. Berikut ulasannya biar kamu tahu apa saja keintiman tersebut. 

1. Melakukan ibadah bersama dengannya

Gak Melulu Fisik, 5 Keintiman Ini Juga Tetap Bikin Hubungan Harmonispexels.com/Ali Arapoğlu

Melakukan keintiman bersama dengan pasanganmu gak harus dilakukan dengan sentuhan fisik, atau melakukan hubungan seksual. Kamu dan dia bisa melakukan keintiman dengan hal lainnya dan tentu saja bisa menumbuhkan kebahagiaan dalam diri masing-masing. Keintiman yang bisa kamu lakukan bersamanya adalah beribadah bersama dan berdoa pada Tuhan tentang keinginan kalian saat ini.

Jika kamu bisa tenang melakukannya bersama pasangan, percayalah kebahagiaan dan ketenangan batin akan kamu rasakan. Hubunganmu pun akan jauh lebih sehat dan juga berkualitas. 

2. Saling bercerita tentang aktivitas masing-masing selama satu hari ini

Gak Melulu Fisik, 5 Keintiman Ini Juga Tetap Bikin Hubungan Harmonispexels.com/cottonbro

Jangan sibuk terus dengan kehidupan masing-masing demi meraih mimpi. Kamu dan dia juga harus melakukan keintiman bersama setiap hari agar hubungan yang kalian jalani ini bisa tetap harmonis sepanjang waktu. Caranya dengan duduk sembari minum teh atau kopi, lalu dilanjutkan dengan saling berbagi cerita selama satu harian penuh.

Menceritakan aktivitasmu pada pasangan, begitu pun sebaliknya dalam membuat kalian merasa saling dihargai satu sama lain. Hubungan kalian akan semakin dekat dan akan minim drama. 

3. Berdiskusi tentang berbagai macam hal yang terjadi akhir-akhir ini

Gak Melulu Fisik, 5 Keintiman Ini Juga Tetap Bikin Hubungan Harmonispexels.com/Uriel Mont
dm-player

Jangan hanya bercerita tentang aktivitas sehari-hari saja. Keintiman lainnya pun bisa kamu dan dia lakukan dengan cara berdiskusi tentang berbagai macam topik dan berita yang terjadi akhir-akhir ini.

Saling memberikan pendapat dan memberikan masukan bersama bisa membuat kalian sama-sama saling mengagumi. Dalam artian, kamu dan pasangan akan kagum dengan intelektual dan sikap masing-masing saat berdiskusi bersama. 

Baca Juga: 5 Zodiak yang Selalu Bisa Intim Secara Emosional dengan Pasangannya

4. Melakukan hal yang disuka bersama

Gak Melulu Fisik, 5 Keintiman Ini Juga Tetap Bikin Hubungan Harmonispexels.com/Mann Quang

Kamu menjalin hubungan dengannya selama ini, pasti punya kesamaan yang bisa membuat kalian tetap bertahan, entah itu kuliner, menonton film atau traveling bersama ke berbagai tempat yang ada di sekitarmu. Oleh karena itu, cobalah melakukan hobi kalian bersama secara rutin.

Misalnya seminggu sekali di hari weekend. Melakukannya ternyata dapat mempererat keintiman kamu dan dia dalam hubungan. 

5. Melakukan hal yang belum sama sekali dicoba

Gak Melulu Fisik, 5 Keintiman Ini Juga Tetap Bikin Hubungan Harmonispexels.com/Agung Pandit Wiguna

Jangan sampai hubunganmu dengan pasangan terasa monoton hanya kalian melakukan keintiman yang sama setiap kali bertemu. Cobalah melakukan hal yang sama sekali belum pernah kalian lakukan saat ini. Misalnya main games bersama, menonton konser maupun pergi keliling kota naik busway. Melakukannya dapat membuat hubungan kalian jadi terasa sangat menyenangkan. 

Sekarang kamu sudah tahukan bahwa keintiman dalam hubungan gak hanya dilakukan dengan cara bersentuhan secara fisik? Semua hal di atas pun termasuk keintiman dalam hubungan. Tunggu apa lagi, lakukanlah agar hubunganmu dan dia terus harmonis. 

Baca Juga: 5 Alasan Pasanganmu Gak Pernah Mau Perhatian atau Bersikap Romantis

P U T R I Photo Verified Writer P U T R I

Yuk menulis lagi!

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • erwanto

Berita Terkini Lainnya