Relakan Hubungan Bertahun-tahunmu jika Gak Merasakan 5 Hal Ini Lagi

#IDNTimesLife Kamu sudah gak mencintainya

Ketika menjalin hubungan, memang tidak semua hal yang dilakukan akan terasa manis saja. Ada juga pahit yang akan dirasakan, terutama bila ada masalah dan terjadi pertengkaran. Meskipun kamu dan dia telah melalui banyak waktu bersama, tapi cinta tetap saja ada manis dan pahitnya. 

Jika dalam hubungan yang telah terjalin bertahun-tahun kamu gak merasakan lima hal di bawah ini lagi, maka berhentilah untuk bertahan dan kamu harus merelakan semuanya. 

1. Rasa nyaman saat berada di sampingnya

Relakan Hubungan Bertahun-tahunmu jika Gak Merasakan 5 Hal Ini Lagipexels.com/Thiago Schlemper

Sejatinya menjalin hubungan itu harus sama-sama nyaman. Jika rasa nyamanmu sudah hilang setelah menjalin hubungan dengannya berarti itu menunjukkan bahwa kamu sudah hilang rasa.

Gak ada lagi hal yang tersisa dalam dirimu untuknya. Jadi, daripada kamu membohongi dirimu dengan tetap bertahan bersamanya, akan lebih baik jika kamu membicarakannya secara terbuka dengan pasangan dan sampaikan keinginanmu untuk berpisah. 

2. Perasaan berdebar saat kalian kencan romantis

Relakan Hubungan Bertahun-tahunmu jika Gak Merasakan 5 Hal Ini Lagipexels.com/cottonbro

Debaran di hati saat kalian sedang kencan menandakan bahwa kamu mencintainya dan sangat antusias menghabiskan waktu bersama. Namun, jangan anggap enteng bila kamu sudah merasa debaran di hatimu sudah gak ada lagi. 

Kamu bukan hanya sedang bosan, tapi sudah malas bertemu dengannya dan gak ingin bertemu lagi dengan dirinya. Lebih baik relakanlah hubungan ini berakhir daripada akhirnya kamu jadi terpaksa berhubungan dengan dia. 

3. Bahagia bisa menghabiskan waktu bersamanya

Relakan Hubungan Bertahun-tahunmu jika Gak Merasakan 5 Hal Ini Lagiunsplash.com/Tai's Captures
dm-player

Menghabiskan waktu bersama pasangan adalah hal yang membahagiakan. Namun ini berlaku saat kamu masih mencintainya. Jika sudah gak mencintainya, maka hilang sudah rasa bahagiamu saat bersama dia. 

Bahkan, kamu juga gak akan ingin disentuh secara fisik olehnya, seperti pegangan tangan dan pelukan. Jika sudah seperti ini berarti lebih baik kamu akhiri saja hubungan karena kamu sudah gak cinta dia lagi. 

Baca Juga: 5 Hal Ini Bisa Makin Memperparah Trauma Putus Cinta yang Kamu Rasakan

4. Yakin dia adalah pasangan yang baik menurutmu

Relakan Hubungan Bertahun-tahunmu jika Gak Merasakan 5 Hal Ini Lagiunsplash.com/Melissa Alexandria

Jangan melanjutkan hubungan jika memang setelah kamu menjalani hubungan bertahun-tahun ini, kamu malah merasa gak yakin lagi dengan dirinya. Karena, jika dipaksakan pun kamu gak akan merasa bahagia.

Ketidakyakinan sebenarnya adalah tanda dari alam bawah sadarmu kalau kamu meragukannya. Jangan terpaku pada seberapa lamanya hubunganmu, tapi pikiran juga masa depanmu sendiri. 

5. Diterima oleh keluarga besarnya

Relakan Hubungan Bertahun-tahunmu jika Gak Merasakan 5 Hal Ini Lagiunsplash.com/Dmitry Vechorko

Hubungan cintamu nanti jika ingin serius bukan hanya tentang kalian berdua saja, tapi juga kedua keluarga, yakni keluargamu dan keluarga pasanganmu. 

Jika selama menjalin hubungan dengan dirinya, keluarga pasangan gak menerima dirimu dengan baik, maka jangan dilanjutkan. Kamu gak akan bahagia hidup dengan dirinya dan semua urusan rumah tanggamu nanti akan diikut campuri oleh keluarga dirinya. 

Merelakan hubungan yang sudah berusia bertahun-tahun, tentu saja gak mudah dilakukan. Namun, pahamilah bahwa bukan seberapa banyak waktu yang telah terlewati, tapi seberapa berkualitasnya hubunganmu. Jika kelima hal di atas gak kamu rasakan, maka relakanlah hubunganmu ini berakhir sampai sini saja. 

Baca Juga: Putus atau sambung? Ini Hal Positif yang Kamu Rasakan saat Pilih Putus

P U T R I Photo Verified Writer P U T R I

Yuk menulis lagi!

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

Berita Terkini Lainnya