7 Cara Tepat Memosisikan Diri saat Kedua Sahabatmu Bertengkar

Sebaiknya kamu ada diposisi netral lho!

Menghadapi kedua sahabat kita yang mempunyai hubungan kurang baik memang sulit dan serba salah. Ada kalanya kita sebagai sahabat mereka harus pandai-pandai menempatkan diri supaya tidak memperkeruh keadaan atau bahkan dianggap memihak.

Hendaknya kita juga harus pandai memutar otak supaya bisa bersikap bijak untuk keduanya. Agaknya, tujuh cara berikut ini bisa kamu coba ketika memosisikan diri saat kedua sahabat kita sendiri sedang bertengkar.

1. Tempatkan dirimu pada posisi netral dan tidak memihak

7 Cara Tepat Memosisikan Diri saat Kedua Sahabatmu BertengkarPexels.com/Christina Morillo

Cara bijak yang paling penting dan seharusnya kita lakukan ialah menempatkan diri pada posisi netral dan tidak memihak. Hal ini lantaran keduanya ialah sahabat kita yang sama-sama berarti dalam hidup kita. Ketika kita memihak salah satu dari mereka, bisa saja timbul masalah yang lebih buruk hingga berakibat putusnya hubungan persahabatan.

Dengan tidak berpihak pada salah satunya, upayakan juga kita bisa menjadi penengah yang bisa mempersatukan mereka kembali. Tidak harus memaksa, akan tetapi cobalah dengan cara-cara yang pelan dan menyentuh.

2. Bisa jadi pendengar sekaligus penjaga rahasia keduanya dengan baik

7 Cara Tepat Memosisikan Diri saat Kedua Sahabatmu BertengkarPexels.com/Sebastian Voortman

Ketika kedua sahabat kita sedang terlibat perselisihan hingga keduanya tak akur. Sering kali membuat mereka mencurahkan segala isi hati mereka pada kita. Sebagai sahabat yang tidak memihak, kita juga harus bisa menjadi pendengar sekaligus penjaga rahasia keduanya dengan baik.

Misalnya saja ketika salah satu sahabat curhat kepada kita tentang sikap buruk sahabat yang lainnya, kita cukup mendengarkannya dengan baik. Hindari komentar negatif yang bisa jadi memperkeruh keadaan. Kita juga harus bisa menyimpan rahasia ketika keduanya saling cerita masalah mereka kepada kita.

Baca Juga: 5 Hal yang Pantang Banget Dilakukan saat Sahabatmu Putus Cinta

3. Tak perlu memaksa baikan, kamu cukup menasehati keduanya dengan bijak

7 Cara Tepat Memosisikan Diri saat Kedua Sahabatmu BertengkarPexels.com/cottonbro

Bukan suatu hal yang menyenangkan memang ketika ada suatu perselisihan dalam hubungan persahabatan. Terkadang ada perasaan gemas ketika kedua sahabat kita terlihat tidak akur. Ingin cepat menyatukan keduanya sering kali muncul dalam pemikiran kita pastinya.

Namun, sebaiknya kita tidak perlu memaksa keduanya untuk segera baikan. Dengan perlahan kita bisa menasehati keduanya supaya lebih bijak lagi dalam bersikap. Sahabat bisa saja lebih luluh hatinya untuk bisa saling minta maaf dan memberi maaf.

4. Sesekali ingatkan keduanya akan momen indah yang pernah dilewati bersama

dm-player
7 Cara Tepat Memosisikan Diri saat Kedua Sahabatmu BertengkarPexels.com/ELEVATE

Situasi yang kurang nyaman ketika kita berada di antara sahabat yang tidak akur ini patut kita sudahi. Akan tetapi, kita juga sebaiknya tau porsi kita supaya tidak terlalu dalam mencampuri urusan keduanya. Perlu berhati-hati dalam melakukan cara untuk menyatukan keduanya tanpa memihak salah satunya.

Di saat suasana santai dalam perbincangan dengan sahabat, cobalah sesekali bisa mengingatkan keduanya pada momen indah yang pernah dilalui bersama. Dengan perlahan kita bisa mengharapkan keduanya untuk saling memaafkan.

5. Tidak berat sebelah, kamu juga harus pintar membagi waktu untuk keduanya

7 Cara Tepat Memosisikan Diri saat Kedua Sahabatmu BertengkarPexels.com/Andrea Piacquadio

Sebagai sahabat yang baik bagi keduanya, hendaknya kita tidak berat sebelah ketika menghadapi situasi di mana kedua sahabat kita tidak akur. Hal ini dimaksudkan supaya salah satu sahabat tidak merasa iri atau bahkan bisa saja memusuhi kita pada akhirnya.

Kita juga sebaiknya pintar dalam membagi waktu untuk keduanya di saat memang mereka membutuhkan kita. Misalnya saja ketika keduanya membutuhkan kita untuk curhat masalah masing-masing, hendaknya kita bisa seimbang dalam memberikan waktu kita untuk mereka.

6. Ajak keduanya menikmati liburan ke suatu tempat bersamamu

7 Cara Tepat Memosisikan Diri saat Kedua Sahabatmu BertengkarPexels.com/Aline Viana Prado

Ketika keinginan kita untuk membuat kedua sahabat kita yang tidak akur bisa baikan seperti semula, sebaiknya perlu cara bijak lainnya yang harus kita coba. Salah satu di antaranya ialah dengan mengajak keduanya liburan bersama dengan kita ke suatu tempat.

Mungkin pada awalnya sahabat-sahabat kita kurang bisa merasa nyaman, akan tetapi dengan sikap kita yang bisa merangkul keduanya diharapkan bisa membuat sikap keduanya melunak hingga bisa saling memaafkan.

7. Setelah sikap keduanya melunak, coba untuk bisa mengajak baikan

7 Cara Tepat Memosisikan Diri saat Kedua Sahabatmu BertengkarPexels.com/Pressmaster

Jika kedua sahabat kita sudah menunjukan sikap yang mulai melunak, hendaknya kita bisa memanfaatkan momen tersebut untuk bisa mempersatukan keduanya supaya bisa baikan. Mungkin pada awalnya akan ada sikap tidak enak hati atau bahkan canggung, akan tetapi ketika hal ini bisa kita manfaatkan dengan baik bisa jadi akan ada rasa saling memaafkan di antara keduanya.

Itulah 7 cara bijak dalam menempatkan diri ketika kedua sahabat kita tidak akur. Semoga keduanya cepat baikan ya guys!

Baca Juga: 5 Alasan Jangan Ragu Menegur Sahabat yang Terlanjur Jadi Toxic Person

Rinda Ratna  Dewi Photo Verified Writer Rinda Ratna Dewi

IG @rindaratna22

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Arifina Budi A.

Berita Terkini Lainnya