6 Ketakutan Ini Sering Dirasakan Pasangan yang Terpaut Usia Cukup Jauh

Kamu pernah mengalami?

Ketika dua orang sudah sama-sama saling mencintai, terkadang lupa akan segala sesuatunya yang mungkin bagi sebagian orang itu kurang baik. Salah satu hal yang sering kali terjadi ialah ketika dua orang di dalam hubungan terpaut usia yang cukup jauh. Baik itu ketika laki-laki yang jauh lebih tua atau bisa juga perempuan yang terpaut usia jauh lebih tua dari laki-laki, akan ada beberapa hal menarik yang terkadang dirasakan.

Salah satu hal yang kerap dirasakan ketika punya pasangan yang terpaut usia cukup jauh ialah adanya suatu ketakutan dalam diri. Ketakutan seperti apa? Yuk cek 6 poin berikut ini.

1. Takut tidak mudah menyesuaikan satu sama lain

6 Ketakutan Ini Sering Dirasakan Pasangan yang Terpaut Usia Cukup JauhPexels.com/Polina Zimmerman

Menjalin hubungan percintaan dengan seseorang yang terpaut usia cukup jauh memang bukan menjadi hal yang tabu. Sudah banyak di antara pasangan yang akhirnya berhasil menjalaninya hingga langgeng dan harmonis. Dari berbagai hal menarik yang bisa saja terjadi, ada suatu ketakutan yang terkadang muncul.

Salah satu ketakutan itu ialah ketakutan tidak mudah menyesuaikan diri satu sama lain. Contohnya saja mengenai cara pandang masalah dan pola pikir, pastinya akan ada perbedaan dan hal itu cukup menyita perhatian mereka. Ketakutan tersebut sebaiknya dikurangi, karena pada dasarnya jika sama-sama cinta pasti akan ada rasa mau berkorban di antara keduanya.

2. Takut salah satu pasangan tergoda untuk selingkuh

6 Ketakutan Ini Sering Dirasakan Pasangan yang Terpaut Usia Cukup JauhPexels.com/cottonbro

Ketika memang menjalin hubungan dengan pasangan yang terpaut usia cukup jauh itu ingin harmonis, harus ada rasa saling menghargai dan memiliki yang cukup besar. Baik itu jauh lebih tua maupun jauh lebih muda, sama-sama harus saling dewasa dan punya pemikiran yang positif. Terkadang, muncul ketakutan jika ada perasaan minder dan takut salah satu pasangan ada yang berselingkuh.

Hal ini muncul lantaran perbedaan usia sering kali juga mempengaruhi perbedaan fisik. Dari mulai kulit yang mungkin keriput, rambut yang beruban, agaknya membuat rasa tidak percaya diri itu muncul. Sebenarnya tidak semua orang memandang fisik dalam suatu hubungan, sebaliknya jika perasaan takut diselingkuhi itu terus ada malah membuat pasangan merasa tidak nyaman.

3. Takut jika nantinya tidak bisa menerima kekurangan masing-masing

6 Ketakutan Ini Sering Dirasakan Pasangan yang Terpaut Usia Cukup JauhPexels.com/Vera Arsic

Ketakutan lain yang sering muncul dalam hubungan percintaan di mana keduanya terpaut usia yang cukup jauh ialah takut jika nantinya tidak bisa menerima kekurangan masing-masing. Akan ada masa di mana pasangan yang usianya lebih tua bisa berkurang sisi produktivitasnya sehingga bisa menimbulkan rasa minder karena tidak bisa membahagiakan dan memenuhi harapan pasangan yang lain. 

Misalnya saja ketika seseorang yang lebih tua sedikit tidak produktif dalam bekerja, akan ada perasaan minder tidak bisa membahagiakan pasangannya sehingga rasa takut jika ia tidak bisa diterima dengan baik oleh pasangannya akan muncul secara terus menerus.

dm-player

Baca Juga: 5 Tantangan Terbesar yang Kerap Dihadapi Pasangan Perbedaan Usia Jauh

4. Takut tidak dapat restu dari orangtua dan keluarga besar

6 Ketakutan Ini Sering Dirasakan Pasangan yang Terpaut Usia Cukup JauhFreepik.com/jcomp

Ketakutan lain yang memang sering muncul ketika menjalani hubungan dengan pasangan yang terpaut usia cukup jauh ialah takut tidak dapat restu dari orang tua dan keluarga besar keduanya. Mungkin ketakutan seperti ini jarang sekali menjadi kenyataan, akan tetapi kekhawatiran yang membuat keduanya justru kacau. 

Pada dasarnya jika memang keduanya saling sayang dan berani mempertahankan hubungan, tidak ada sesuatu yang tidak mungkin dan tidak bisa terjadi dalam hubungan. Baik perbedaan usia atau bahkan status pada akhirnya tidak akan menjadi masalah selama keduanya terus bisa harmonis.

5. Takut dengan omongan dan persepsi orang lain

6 Ketakutan Ini Sering Dirasakan Pasangan yang Terpaut Usia Cukup JauhPexels.com/Rosie Ann

Ketakutan akan persepsi dan omongan orang mengenai hubungan dengan pasangan yang terpaut usia cukup jauh ini sering dialami. Hal ini wajar sekali terjadi karena terkadang omongan orang lebih menyakitkan dari apa pun jika memang mereka tidak suka dengan hubungan yang dijalani.

Memang suka marah menghadapi mereka yang kurang menghargai perasaan kita, akan tetapi dengan serius meladeninya justru akan membuang-buang tenaga saja. Sebaliknya dengan kita menjalani dengan santai tanpa memperhatikan omongan orang, akan membuat hubungan yang sedang dijalani bisa terus awet.

6. Takut adanya perbedaan tujuan hubungan

6 Ketakutan Ini Sering Dirasakan Pasangan yang Terpaut Usia Cukup JauhFreepik.com/freepik

Ketakutan yang satu ini sering kali membuat ragu kedua pasangan di awal menjalani hubungan mereka. Mempunyai rasa takut dengan adanya perbedaan tujuan ketika menjalani hubungan yang memang usianya terpaut jauh. Misalnya saja ketika salah satu orang merasa khawatir jika pasangan belum mau diajak untuk serius menjalani hubungan. Mungkin bisa saja dengan baiknya komunikasi antara keduanya, rasa ketakutan itu bisa diatasi dengan baik.

Jangan biarkan rasa takut tersebut menghambat hubungan yang sedang dijalani ya guys! Buktikan bahwa cinta bisa mengalahkan segalanya.

Baca Juga: Cinta Tak Pandang Usia, 11 Pasangan Artis Ini Terpaut 10 Tahun Lebih

Rinda Ratna  Dewi Photo Verified Writer Rinda Ratna Dewi

IG @rindaratna22

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Merry Wulan

Berita Terkini Lainnya