Tiada Tempat Dinner Romantis Selain di Rumah, Ini 5 Tipsnya

Bikin dia terkesan nggak harus mahal

Valentine tinggal besok nih, kamu sudah siapkan apa buat dia, guys? Hari Valentine nggak lengkap rasanya kalau nggak dirayakan bareng pasangan. Untuk membuat kesan romantis saat dinner, kamu nggak perlu repot-repot booking ke tempat makan mewah kok. Lakukan semua itu di rumah aja. Selain dia terkesan, kamu juga bisa hemat. Yuk simak tipsnya!

1. Nggak perlu dekor mewah, fokuskan pada table set saja

Tiada Tempat Dinner Romantis Selain di Rumah, Ini 5 Tipsnyashutterstock.com/g/dfrolovxiii

Apa sih yang membedakan dinner di rumah dan di luar? Sebenarnya sama-sama makan berdua, tapi kesannya kalau di rumah itu nampak biasa saja ya. Tapi, ternyata yang membuat beda adalah suasana meja makanmu. Nggak perlu mengeluarkan uang banyak untuk mendekor ruangan, kamu hanya perlu mendekor meja saja. Buatlah konsep black and gold untuk mendapatkan kesan yang mewah ya. Kamu bisa menggunakan taplak berwarna hitam dan emas yang diletakkan menyilang saat ditumpuk.

2. Matikan lampu ruangan dan ganti dengan lilin-lilin kecil

Tiada Tempat Dinner Romantis Selain di Rumah, Ini 5 Tipsnyashutterstock.com/g/altafulla

Biar romantis a la candlelight dinner, kamu bisa mengganti pencahayaan ruanganmu dengan lilin kecil. Cahaya kemerahan yang didapat dari lilin akan menambah poin plus untuk kesan romantisnya lho. Kamu bisa meletakkan beberapa lilin di atas meja dan beberapa lainnya di lantai. Jangan lupa, pasang lagu favorit kamu dan pasangan ya!

3. Sajikan beberapa masakanmu sendiri, jangan beli matang ya!

Tiada Tempat Dinner Romantis Selain di Rumah, Ini 5 Tipsnyashutterstock.com/g/bnenin

Makanan adalah poin utama yang harus dipersiapkan dengan matang saat dinner. Walau table set-mu oke, tapi kalau makananmu biasa aja sih, usahamu sia-sia. Ambil hati dia dengan menunjukkan kemampuanmu memasak saat dinner romantis di rumah. Kamu bisa menyajikan beberapa menu yang simpel tapi enak dan rebutlah seluruh perhatian darinya saat dinner. Memasak itu bukan cuma soal nilai estetikanya, tapi juga soal rasa.

dm-player
Tiada Tempat Dinner Romantis Selain di Rumah, Ini 5 TipsnyaRoyco.co.id

Cobalah buat nasi goreng cabe hijau dengan berbagai topping kesukaannya seperti ayam, udang, atau kornet. Perlu diingat, rasa pada masakan merupakan hal utama lho. Jadi, jangan sampai kamu mengabaikan cita rasanya. Nanti, si dia malah badmood karena masakannya nggak enak.

Untuk itu, kamu perlu menggunakan Royco Bumbu Nasi Goreng Cabe Hijau yang dibuat dengan racikan lengkap bumbu pilihan, menjadikan masakan lezat setiap saat. Gunakan bumbu ini untuk sajian praktis Nasi Goreng Cabe Hijau yang nikmat. Mudah dan praktis kan guys?

4. Gunakan pakaian terbaikmu dan effort-lah untuk dandan sedikit

Tiada Tempat Dinner Romantis Selain di Rumah, Ini 5 Tipsnyashutterstock.com/alessandra merlo

Kalau saat hari-hari biasa kamu nggak biasa berdandan dan tampil yang apa adanya, cobalah untuk menggunakan gaun atau pakaian terbaikmu di malam Valentine. Dia akan terkesan dengan penampilanmu yang beda lho. Selain itu, hal ini akan menambah kesan romantis saat dinner di rumah.

5. Jangan terburu-buru untuk menyudahi makan malammu

Tiada Tempat Dinner Romantis Selain di Rumah, Ini 5 Tipsnyashutterstock.com/g/aleksandar milutinovic

Setelah makan malammu selesai, jangan biarkan si dia untuk pulang dengan cepat. Tambahkan aktivitas lain yang nggak harus membuatmu keluar dari rumah atau mengeluarkan biaya tambahan. Kamu bisa mengajak dia untuk bersantai dengan menonton film romantis bersama atau mengobrol ringan. Jangan lupa untuk menyiapkan minuman segar sebagai dessert ya.

Nah, itulah lima tips yang IDN Times berikan untukmu. Ternyata untuk membuat dia terkesan dengan dinner romantis nggak harus di cafe mahal kan? Berdua di rumah pun bisa menjadi tempat paling romantis dan nyaman lho. Happy Valentine dan selamat mencoba!

Topik:

  • Vika Widya Alfianti

Berita Terkini Lainnya