5 Bahaya Jika Meletakkan Harapan Terlampau Tinggi pada Pasangan

Sekadarnya saja jangan berlebihan

Ketika menjalin hubungan dengan seseorang pasti akan muncul beragam ekspetasi pada pasangan. Ekspetasi dia akan selalu ada untuk kita, ekspetasi sifatnya yang buruk bisa berubah, dan lainnya. Sebenarnya tidak salah kok, justru ekspetasi atau harapan tersebut adalah hal yang wajar.

Namun, akan menjadi suatu kekeliruan apabila kamu terlampau berekspetasi tinggi pada orang tersebut. Nah, berikut lima bahaya jika kamu terlalu berharap tinggi pada pasangan. 

1. Akan kecewa jika apa yang dilakukan pasangan tidak sesuai harapanmu

5 Bahaya Jika Meletakkan Harapan Terlampau Tinggi pada Pasanganilustrasi pasangan (pexels.com/@ron lach)

Bahaya pertama jika menaruh harapan terlampau tinggi pada pasangan yaitu, akan rentan mengalami kekecewaan jika yang ia lakukan tidak sesuai dengan harapanmu. Kamu berekspetasi dia akan selalu ada, dia akan melakukan apa saja untukmu, namun jika yang ia lakukan tidak sesuai eskpetasi kamu sendiri yang kecewa.

Kamu lupa bahwasanya salah satu sumber kekecewaan adalah berharap lebih pada manusia. Maka kurang-kurangi ekspetasi tersebut, karena pasangan bukan manusia sempurna yang bisa menuruti apa yang kamu mau. 

2. Kamu jadi sulit menerima dia apa adanya

5 Bahaya Jika Meletakkan Harapan Terlampau Tinggi pada Pasanganlaki-laki dan perempuan (pexels.com/@Yasmin Luisa k)

Dalam menjalin hubungan antara kamu dan pasangan harus bisa menerima apa adanya. Artinya kalian saling memahami kelebihan dan kekurangan masing-masing. Namun kalau kamu punya kebiasaan terlalu meletakkan harapan tinggi pada pasangan, bagaimana kamu bisa menerima dia secara apa adanya?

Yang ada itu bukti kalau kamu terlalu menuntut ini itu pada pasangan. Sebenarnya menaruh ekspetasi itu gak salah kok, namun harus ingat sewajarnya saja supaya tidak rentan mengalami kekecewaan.  

3. Menyebabkan tertekan dan stres sendiri

5 Bahaya Jika Meletakkan Harapan Terlampau Tinggi pada Pasanganwanita sedang duduk (pexels.com/@Andre Furtado)
dm-player

Kamu punya kebiasaan menuntut pasangan, berekspetasi lebih padanya, dan menaruh harapan besar, kalau hal itu gak terwujud, jadinya kamu kan yang tertekan dan stres sendiri. Sebab eskpetasi orang lain bisa memunculkan beban berat dan tanggung jawab yang besar.

Nah, kalau sudah seperti ini siapa yang mau disalahkan, apakah dia? Tentu saja bukan, kamu sendiri yang salah karena terlalu berharap lebih pada seseorang. Padahal sudah tahu gak ada orang yang benar-benar bisa membuat kita bahagia kecuali diri sendiri. 

Baca Juga: Ini 5 Hal yang Cowok Rasakan ketika Punya Pasangan Lebih Tua Darinya 

4. Hubungan jadi rentan mengalami keretakan

5 Bahaya Jika Meletakkan Harapan Terlampau Tinggi pada Pasanganpasangan sedang duduk (pexels.com/@cottonbro)

Bagaimana hubungan gak rentan mengalami keretakan, orang pondasi cinta kalian saja gak kokoh. Kamu yang terlalu berekspetasi tinggi, menaruh harapan besar, mengatur pasangan ini itu, dsb. Hal itulah yang bisa membuat hubungan kalian mengalami keretakan dan memicu adanya pertengkaran.

Bersikaplah sewajarnya saja pada pasangan, jangan terlalu menekannya dengan ekspetasi dan harapan-harapan besar. Biarkan dia berkorban, biarkan dia berjuang sesuai dengan kemampuannya sendiri tanpa harus kamu tekan ini dan itu. Supaya hubungan kalian bisa tetap bertahan. 

5. Kamu jadi gak bisa menghargai pengorbanan yang ia lakukan

5 Bahaya Jika Meletakkan Harapan Terlampau Tinggi pada Pasanganilustrasi pasangan (pexels.com/@ Trần Long)

Kalau terlalu menaruh harapan besar pada seseorang, kamu jadi gak bisa menghargai pengorbanan yang ia lakukan. Karena selama ini kamu menuntut dia melakukan apa yang kamu mau, bukan karena kemauan dia sendiri. Kalau seperti ini bagaimana kamu bisa melihat dan menghargai pengorbanan yang ia lakukan.

So, berhenti menaruh ekspetasi tinggi pada seseorang, biarkan dia mencintaimu dengan caranya sendiri tanpa harus kamu tuntut banyak hal. Karena dengan cara ini cinta kalian bisa bertahan dan langgeng. 

Gak enak, kan meletakkan harapan terlampau tinggi pada seseorang? Oleh karena itu berharaplah sewajarnya saja ya. 

Baca Juga: 5 Hal yang Membuat Mudah Patah Hati, Jangan Banyak Berharap!

Ruhil Sabrina Photo Verified Writer Ruhil Sabrina

find me on instagram : @ruhilsabrina

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Arifina Budi A.

Berita Terkini Lainnya