5 Alasan Kamu Harus Bangkit dari Patah Hati yang Membuat Sakit 

Ingatlah akan impian dan masa depan

Patah hati sering kali membuat seseorang sulit untuk bangkit dan menjalani hari-harinya seperti sebelumnya. Tak jarang patah hati menyisakan trauma dan juga rasa sakit yang begitu dalam. Terus-terusan terpuruk dalam patah hati juga tidak baik untuk dirimu.

Kamu juga perlu bangkit kembali dan mulai menjalani hari-harimu lagi. Membiarkan diri berada dalam kondisi terburuk hanya akan membuatmu kehilangan banyak waktu. Sebab, waktumu kamu habiskan dengan sesuatu yang membuatmu sulit menerima kondisimu saat ini.

Berikut alasan yang membuatmu harus bangkit dari rasa sakit yang kamu rasakan. Disimak sampai selesai, ya!

1. Ada impian dan masa depan yang harus kamu wujudkan

5 Alasan Kamu Harus Bangkit dari Patah Hati yang Membuat Sakit ilustrasi mengejar impian (pexels.com/Sassu Anas)

Sudah berapa lama waktu yang dihabiskan dengan kegalauan dan kesulitan menerima bahwa patah hati itu memang terjadi padamu? Seberapa sering patah hati ini membuatmu jadi bermalas-malasan dan mengurung diri sendiri? Tidakkah kamu ingat akan impian dan masa depan yang ingin kamu wujudkan?

Sudahlah, jangan membiarkan dirimu terpuruk terlalu lama sebab patah hati. Beri waktu pada dirimu akan sampai kapan seperti itu agar kamu bisa bangkit kembali. Kasihan waktumu terbuang begitu saja hanya karena seseorang yang jelas-jelas telah menyakitimu.

2. Ada orang sekitar yang tetap ingin melihatmu tersenyum

5 Alasan Kamu Harus Bangkit dari Patah Hati yang Membuat Sakit ilustrasi sedang tersenyum (pexels.com/Andrea Piacquadio)

Mungkin patah hati memang membuatmu sedih. Seseorang yang kamu harapkan bisa menjaga hatimu dengan baik malah memberikan kecewa padamu. Tapi jangan biarkan patah hati itu membuatmu kehilangan semangat dan menghilangkan senyum pada dirimu itu. Kamu boleh bersedih, namun harus tahu kapan harus benar-benar menyudahi kesakitan yang dirasakan.

Tidak baik juga membiarkan dirimu merasakan itu berlarut-larut. Ingatlah bahwa ada orang-orang sekitarmu yang merindukan sosok dirimu yang dulu. Sosok yang periang dan murah senyum. Jadi, cobalah berdamai dan bangkit kembali dari patah hati yang kamu rasakan itu.

3. Ada teman-teman yang rindu berkumpul bersamamu

dm-player
5 Alasan Kamu Harus Bangkit dari Patah Hati yang Membuat Sakit ilustrasi bersama teman-teman (pexels.com/Helena Lopes)

Selama patah hati mungkin kamu berusaha untuk menghindari teman-temanmu dan membiarkan dirimu sendirian di dalam sepi. Saat kamu melakukan ini, bukan berarti teman-temanmu tidak peduli kepadamu. Percayalah bahwa mereka juga sangat khawatir kepadamu. Jadi, jangan biarkan dirimu menutup diri dan menghindari mereka.

Coba deh ingat-ingat lagi, selama ini siapa yang selalu ada dan siap menjadi pendengar untukmu? Teman-temanmu, bukan? Jadi, tak ada salahnya juga kamu ikutan berkumpul bersama mereka. Siapa tahu setelah ini kamu bisa bangkit lagi dan melupakan semua yang terjadi padamu. Jika memang butuh teman bercerita, cobalah mencurahkan isi hati kepada mereka.

Baca Juga: 5 Hal yang Membuat Mudah Patah Hati, Jangan Banyak Berharap!

4. Luka masa lalu yang membuatmu harus membuka lembaran baru

5 Alasan Kamu Harus Bangkit dari Patah Hati yang Membuat Sakit ilustrasi membuka lembaran baru (pexels.com/picjumbo.com)

Dalam setiap luka yang kamu rasakan pasti ada juga pelajaran di dalamnya. Membuka lembaran baru dengan melupakan masa lalu adalah salah satu cara untuk bangkit dari patah hati yang kamu rasakan. Terima dan berdamailah bahwa patah hati itu memang kamu rasakan. Saat kamu bisa dengan mudahnya menerima, itu akan membuatmu juga lebih mudah bangkit dari rasa sakit.

Setiap kita pasti pernah mempunyai masa lalu yang sulit untuk kita lupa. Namun, membiarkan diri kita terpuruk pada masa lalu juga tidaklah baik, bukan? Apapun hal buruk di masa lalu yang kamu rasakan, cobalah untuk bangkit dan memulai hidup yang baru.

5. Kamu berhak mendapatkan sosok yang lebih baik lagi

5 Alasan Kamu Harus Bangkit dari Patah Hati yang Membuat Sakit ilustrasi bersama pasangan (pexels.com/Josh Willink)

Seseorang yang membuatmu patah hati mungkin sekarang sudah memiliki pengganti. Sebagai sosok yang disakiti, pahami bahwa kamu bisa mendapatkan sosok yang lebih baik lagi dibanding dirinya yang sudah menyakitimu itu. Makanya, jangan biarkan patah hati ini membuatmu terpuruk terlalu dalam.

Kamu juga perlu membuktikan kepadanya bahwa kamu bisa bahagia meskipun tanpa dirinya. Jangan sampai ia menganggapmu belum bisa move on dari dirinya hanya karena kamu terus-terusan belum bisa menerima bahwa ia telah menyakiti hatimu itu.

Tidak apa jika kamu harus bersedih sebab patah hati. Tapi kamu juga harus ingat untuk bangkit lagi. Semoga beberapa alasan bangkit dari patah hati diatas bisa bermanfaat untukmu.

Sucy Fujiazma Photo Verified Writer Sucy Fujiazma

Content writer of IDN Times.com, Hipwee.com | Website : menjadipendengar.com | instagram : @sucyfujiazma

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Chalimatus Sa'diyah

Berita Terkini Lainnya